Hadir di Solo, Ini Harga BMW 218i Gran Coupe Untuk OTR Surakarta

Dilengkapi fitur parkir otomatis.

Surakarta, IDN Times - BMW Astra bersama BMW Group Indonesia telah resmi hadirkan All-New BMW Seri 2 Gran Coupe Sport pada awal tahun 2022. Untuk pertama kalinya di Jawa Tengah, peluncuran BMW 218i Gran Coupé Sport dilakukan di BMW Astra Store di The Park Mall Solo Baru, Sukoharjo, Selasa (1/3/2022).

Mobil yang pertama kali dirakit secara lokal di Production Network 2, Gaya Motor, Sunter ini bisa menjadi pilihan ideal bagi kaum urban berjiwa muda yang mengutamakan sportivitas, teknologi canggih, serta kabin yang nyaman.

Baca Juga: Ini Fitur New BMW 320i Dynamic Terbaru, Siap Mengaspal di Semarang 

1. Miliki desain sporty

Hadir di Solo, Ini Harga BMW 218i Gran Coupe Untuk OTR SurakartaDesain BMW 218i Grand Coupe. (IDN Times/Larasati Rey)

Sales Manager Wilayah Yogyakarta-Solo, Arif Setyadi mengatakan desain sporty, BMW 218i Gran Coupe Sport membentuk tolok ukur kedinamisan di kelasnya. Dengang desain yang tetap mengutamakan kenyamanan, penjualan BMW 218i Gran Coupé Sport tersebut diharapkan mampu menyamai pasaran BMW seri 3 yang masih menjadi ikon BMW di Indonesia.

"BMW 218i Gran Coupé Sport ini adalah produk entry level BMW yang didesain dengan sporty sesuai dengan segmen market BMW Indonesia," jelasnya.

All-new BMW Seri 2 Gran Coupé bukanlah coupé biasa, karena kendaraan ini menawarkan pengalaman luar biasa dengan karakter berani dan tegas, meningkatkan pengalaman berkendara di segmennya.

2. Dilengkapi fitur canggih

Hadir di Solo, Ini Harga BMW 218i Gran Coupe Untuk OTR SurakartaFitur mobil BMW 218i Grand Coupe. (IDN Times/ Larasati Rey)

BMW selalu mengutamakan kecanggihan fiturnya. Adapun fitur-fitur yang diimplementasikan ke dalam mobil sedan THE 2 Gran Coupé diantaranya, memiliki pintu tanpa bingkai dengan tampilan yang sangat ekspresif berkat garis-garis yang tegas, sporty, dan emosional.

BMW 218i Gran Coupé Sport dilengkapi dengan velg aloi-ringan berdiameter 17 inci, Double-Spoke Style 549 bi-color dengan Orbit Grey finishing mengilap, dan Run-Flat-Tire.

Sedangkan untuk, akses ke infotainment yang disediakan oleh BMW Operating System 7.0 terbaru, lengkap dengan gesture control, display dengan dua layar besar hingga 10,25 inci (dengan BMW Live Cockpit Professional).

Ada pula fitur yang mempermudah pengemudi seperti Parking Assist dan Reversing Assistant. Active Park Distance Control (PDC) dan rearview camera, merupakan ditur Parking Assist yang memungkinkan mobil bisa parkir otomatis di ruang parkir yang paralel atau serial. Selain itu, bisa juga digunakan untuk otomatis keluar dari ruang parkir paralel.

Sementara Reversing Assistant, fitur ini menyimpan gerakan kemudi untuk bagian mana pun yang baru saja digerakkan ke depan dengan kecepatan tidak lebih dari 36 km/jam.

3. Mobil mewah harga dibawah Rp1 Miliar.

Hadir di Solo, Ini Harga BMW 218i Gran Coupe Untuk OTR SurakartaBMW 218i Grand Coupe yang dipajang di BMW Astra Store di The Park Mall Solo Baru. (IDN Times/Larasati Rey)

Dengan tampilan yang mewah san fitur-fitur yang canggih, mobil ini bisa menjadi pilihan para kalangan millenial, lantaran harganya yang dinilai terjangkau. Untuk harga on the road (OTR) di Kota Solo, BMW seri 2 ini dibandrol dengan harga Rp800 juta.

Sementara itu, Kepala Cabang BMW Astra Semarang, Heru Purwanto, mengatakan peluncuran BMW seri 2 di Kota Solo ini untuk semakin menjangkau para pelanggan di Jawa Tengah khususnya Kota Solo. BMW juga menyediakan program pembiayaan dengan cara cicilan.

"Model ini juga hadir dengan program pembiayaan yang tawarkan cicilan lebih. BMW Astra memberikan layanan menyeluruh dari pembelian, servis atau perawatan kendaraan hingga penjualan kembali untuk pelanggan di seluruh Jawa Tengah dan DIY,” paparnya.

Setiap pembelian di BMW Astra dilengkapi dengan BMW Service Inclusive, yang meliputi pemeliharaan rutin tanpa biaya selama 5 tahun atau 60.000 km, tergantung mana yang lebih dulu, serta garansi 36 bulan tanpa batasan jarak tempuh, perlindungan ban selama 2 tahun, 5 tahun keanggotaan AstraWorld dengan bantuan darurat 24-jam, dan BMW Astra Card.

Baca Juga: Gaet Millennial di Hari Valentine, BMW Astra Rilis Serial Singkong Keju

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya