11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!

Steak berkuah manis ini menggoda banget!

Selat khas solo hadir dengan komposisi salad dan steak daging sapi. Beda dari versi western, steak justru dimasak dalam kuah yang rasanya asam manis segar.

Untuk dagingnya sendiri biasanya diiris tipis maupun dibentuk bulatan. Dilengkapi dengan aneka bahan lain mulai kentang goreng, telur bacem, selada, wortel, acar ketimun dan saus mustard.

Modifikasi sajian khas Eropa ini bumbu kuahnya lebih banyak jadi terasa nendang. Campuran kecap inggris membuat aromanya jadi khas. Pasti cocok untuk lidah lokal orang Jawa karena kuahnya juga cenderung manis.

Untuk mencoba Selat Solo alias steak jadul khas Kota Solo, coba datang ke 11 tempat makan ini, dijamin mantul!

1. Selat Daging WM. Maknyuss

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/golekmangandewe

Berlokasi di Jalan RM Said 89, Solo. Buka jam tujuh pagi sampai tiga sore. Selat daging dibanderol dengan harga Rp 20.000 seporsi.

Porsinya bikin kenyang dengan rasa daging yang nikmat. Kuahnya gurih manis berkombinasi dengan kentang tumbuk, telur dan selada. Kalau gak suka daging kalian bisa pilih gado gado, lotek, nasi langgi dan lainnya.

2. Selat Daging Mekarsari

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/ny.rempong

Cukup sedia uang sebesar Rp27.500 untuk menyantap sepiring selat segar. Berisi potongan daging, telur pindang, kentang goreng, mentimun, selada, buncis, wortel, tomat dan keripik kentang.

Diguyur kuah encer bercitarasa manis, gurih, asam sekaligus segar. Tak lupa mustard dan taburan bawang goreng untuk pelengkap. Selat di sini tekstur dagingnya juga empuk meski potongannya besar. Selain selat segar masih ada selat daging dan selat galantin buat dicoba.

Beralamat di Jalan Dr Radjiman No 182B, Solo. Buka mulai dari pukul 08.00-19.00.

3. Selat Gajahan

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/bejojajan

Selat segar menjadi menu khas solo andalan depot ini. Dibanderol Rp20.000 berisi daging, telur, wortel, buncis, selada, kentang goreng dan mayonese. Buat variasi, bisa coba selat galantinnya yang segar betul dengan tambahan potongan nanas.

Kalau sempat sekalian coba sup matahari, setup makaroni, lontong opor dan lain lain.

Lokasinya di Jalan Padmonegoro No 5, Gajahan, Solo. Bukanya setiap hari daripukul 09.00-17.00.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Angkringan Modern di Solo, Asyik Buat Nongkrong!

4. Omah Selat & Gallery

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/gagaldietlagii

Selat segar khas depot ini terdiri dari irisan daging sapi dengan sayuran disiram kuah kecap encer. Bisa dicicipi dengan merogoh Rp25.000 seporsi. Selain selat segar, coba kreasi selat daging yang bahannya lebih spesial yakni varian selat sirloin beef dan selat iga bakar.

Tempat makan instagramable ini menarik berkat bangunan gebyok. Konsep yang ditawarkan sangat kental suasana jawa tempo dulu. Beberapa koleksi barang kuno juga jadi pajangan. Pas banget buat properti foto kalian.

Lokasi di Jalan Gotong Royong No 13, Jagalan, Jebres, Solo. Bukanyapukul 10.00-18.00.

5. Selat Solo Tenda Biru Pak Bejo

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/sr_hendra

Selat segar dibanderol Rp16.000 dengan porsi daging yang memuaskan. Dilengkapi telur rebus dan aneka sayuran khas seperti selada, kentang goreng, wortel, dan buncis.

Kalian beruntung makan disini karena bisa mencoba sekalian es gempol pleret. Minuman tradisional ini legendaris abis. Cocok diteguk sehabis makan. Terdiri dari gempol dan pleret dari adonan tepung beras. Teksturnya unik, lembut sekaligus kenyal pas dikunyah. Disajikan sama kuah santan, gula jawa cair dan es batu.

Buat mencoba mampir saja di Jalan KH Samanhudi No 10, Purwosari, Laweyan, Solo. Buka dari pukul 09.00-21.00.

6. Kusuma Sari Restaurant & Ice Cream

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/prtwiayud

Beralamat di Jalan Brigjend Slamet Riyadi No 111, Kemlayan, Solo. Bukanya pukul 09.30-21.00.

Sejak tahun 1990, tempat makan ini dikenal dengan citarasa autentik. Bahan yang dipakai untuk selat adalah daging bagian paha sapi. Spesialnya daging lebih juicy dan empuk. Cocok kalau disantap bersama mayonese, selada, tomat, telur bacem, wortel dan kentang goreng.

Selat diracik jadi dua versi menu yakni selat segar dan selat galantin. Seporsi cukup ditebus dengan harga Rp17.000.

Hidangan khas lainnya seperti gado gado boleh jadi opsi kalau bosan menyantap selat solo. Makan es krim juga recommended pas siang hari. Tersedia aneka rasa dan bisa pilih penyajiannya. Mau pakai waffle, gelas ataupun cone.

7. Warung Selat Mbak Lies

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/ferasidharta

Tempat makan yang telah berdiri sejak tahun 1978 ini hits abis dan sering jadi spot kulineran para publik figur. Tak heran karena selatnya dikenal juara soal rasa.

Cobain menu selat bistiknya yang berisi potongan daging sapi, lidah sapi, telur pindang pakai kentang tumbuk, sayuran dan mustard. Per menu dibanderol Rp12.000 sampai Rp21.000.

Spesial di sini, kalian bisa lho minta minta kuahnya dihangatkan dulu sebelum tersaji. Jadi pasti lebih enak dan semangat makannya. Apalagi variannya cukup banyak. Selain selat juga tersedia timlo ayam, gado-gado, selat galantin dan selat lidah.

Dari segi tempat juga cozy dan interiornya punya konsep instagramable dihias koleksi keramik dengan beragam corak. Lokasinya blusukan di Jalan Veteran Gg 2 No 42, Serengan, Solo. Buka setiap hari dari pukul 08.00-18.00.

8. Vien's Selat Segar & Sup Matahari

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/streetfoodstories

Depot ini cabangnya sangat banyak, tapi pusatnya beralamat di Jalan Hasanuddin No 99C, Punggawan, Solo. Buka setiap hari mulai pukul 08.00-18.00.

Ada tiga macam selat yang ditawarkan seperti selat daging iga, double daging dan selat daging cacah bentuk bulat galantin. Tinggal pilih sesuai selera, semua sama enaknya. Apalagi kalau dicampur sambal kecap jadi makin nikmat kuahnya.

Penikmat sajian autentik Solo bisa sekalian coba nasi timlo, sup matahari, setup makaroni, bubur ayam, sup galantin dan masih banyak lagi. Pas ke sini, cukup siapkan budget mulai Rp7.000 sampai Rp14.000.

9. Selat Adem Ayem

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/segoguwrenk

Berlokasi di Jalan Slamet Riyadi No 342, Solo. Buka mulai pukul 06.00-21.30.

Sejak tahun 1969, tempat makan ini memang jago dalam meracik masakan nusantara maupun oriental. Salah satu menu andalannya adalah selat segar. Dengan merogoh Rp31.500 kalian bisa kenyang dengan porsinya yang memuaskan.

Terdiri dari kentang goreng potong wedge, wortel, telur rebus, selada, tomat, irisan daging sapi dan kuah manis warna cokelat. Kalau masih belum kenyang sekalian coba menu lain dari aneka masakan seafood, nasi goreng, gudeg, bistik dan lain lain.

10. Selat Bu Sasmito

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/yuliafoods

Yang sering belanja ke Pasar Klewer Lantai 4, pasti gak asing dengan selat ini. Sajian selatnya dikenal dengan kuah yang segar abis. Apalagi harganya enteng di kantong yakni Rp15.000 saja seporsi.

Isinya komplit terdiri dari sayuran selada, buncis, wortel, kentang dan tomat. Lengkap sama telur kecap dan potongan daging sapi super lembut.

11. Selat Mas Bambang

11 Warung Selat Paling Nikmat di Solo, Rasanya Jadul Tapi Mantul!instagram.com/ivankusumaputra

Bertempat di Jalan Tirtosari No 1, Sriwedari, Laweyan, Purwonegaran, Solo. Buka mulai pukul 12.00-23.00.

Seporsi selat daging bisa kalian nikmati dengan Rp17.000 saja. Komposisinya sama seperti tempat lain tapi sosis solonya termasuk paling favorit pengunjung, rasanya mantap. Makannya lebih pas kalau sambil minum beras kencur yang bisa disajikan dingin atau panas sesuai selera.

Yang masih mau makan enak di sini ada pilihan menu lain mulai dari selat galantin, nasi goreng, gado gado, bestik, mie thoprak dan sup ayam.

Berkunjung ke Solo memang jadi momen paling pas buat memanjakan lidah. Apalagi kalau kuliner jadul yang nikmatnya terjamin sejak lama, pasti istimewa.

Dari sekian list selat solo tadi, kalian suka langganan makan di mana nih?

Baca Juga: Nikmatnya Selat Solo, Hasil Perpaduan Kuliner Ala Eropa dan Jawa

Fatiya Sss Photo Verified Writer Fatiya Sss

Di rumah saja nyambi nulis✍️

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya