5 Rekomendasi Restoran View Alam di Jogja Buat Healing Tipis-tipis

Makan di resto ini juga bisa jadi ajang rekreasi, lho

Menyantap hidangan sambil menikmati keindahan alam menjadi salah satu rekreasi yang digemari banyak orang. Di Yogyakarta dan Magelang, terdapat beberapa resto yang menyediakan hal tersebut. Tidak hanya menyuguhkan hidangan lezat, tetapi juga menawarkan panorama alam yang memesona.

Buat kamu yang ingin merasakan pengalaman tersebut, yuk. Simak beberapa rekomendasi restoran di Yogyakarta yang mengusung nuansa alam. Catat baik-baik, ya!

1. Wanawatu

5 Rekomendasi Restoran View Alam di Jogja Buat Healing Tipis-tipisWanawatu (https://www.instagram.com/deltaindiakilo/)

Berada satu naungan dengan resto Suwatu by Mil and Bay, resto  Wanawatu tak kalah menarik untuk dikunjungi. Resto ini mengusung konsep masakan western yang siap menggoyang lidah. Tak hanya hidangannya yang lezat, resto ini juga menghadirkan suasana yang nikmat dan menyenangkan.

Bangunan dan desain interior bernuansa cokelat membuat resto ini memiliki kesan hangat dan nyaman. Wanawatu cocok untuk menjadi tempat bersantap ria bersama keluarga besar sambil menikmati pemandangan alam yang memesona.

Alamat: Sumberwatu, Sambirejo, Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Setiap hari pukul 11.00--20.00 WIB

2. Ngesellan Resto

5 Rekomendasi Restoran View Alam di Jogja Buat Healing Tipis-tipisNgesellan Resto (https://www.instagram.com/huntingresto/)

Ngesellan Resto menjadi resto yang sayang dilewatkan ketika kamu berkunjung di Yogyakarta. Mengusung nuansa tradisional Jawa, Ngesellan Resto menyuguhkan berbagai macam masakan Jawa yang khas. Bangunan di resto ini juga menggunakan konsep tradisional sehingga menimbulkan kesan hangat layaknya di pedesaan.

Hidangan yang ditawarkan disajikan dalam bentuk self service atau prasmanan. Pemandangan sekitar resto ini juga memanjakan mata. Udara sejuk dan segarnya dijamin membuat pengunjung betah berlama-lama di resto ini.

Alamat: Kadisobo I, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional:

Senin: Tutup

Selasa--Jumat: 10.00--17.00 WIB

Sabtu--Minggu: 07.00--17.00 WIB

3. Suwatu by Mil and Bay 

5 Rekomendasi Restoran View Alam di Jogja Buat Healing Tipis-tipisSuwatu by Mill and Bay (instagram.com/suwatu.by.milandbay)

Konsep cultured culinary yang diusung Suwatu by Mil and Bay menjadi daya tarik tersendiri. Tak hanya itu, resto ini juga pemandangan dari ketinggian yang memesona. Sejauh mata memandang, pengunjung dapat melihat Gunung Merapi yang tampak gagah.

Resto ini menyuguhkan hidangan menu masakan Indonesia yang siap menggugah selera. Untuk menyantap hidangan dan menikmati pemandangan di resto ini, kamu perlu melakukan reservasi terlebih dahulu.

Alamat: Sumberwatu, Sambirejo, Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional:

Senin: Tutup

Selasa--Minggu: 07.00--22.00 WIB

11.00--20.00 WIB

4. Joglo Pari Sewu

5 Rekomendasi Restoran View Alam di Jogja Buat Healing Tipis-tipisJoglo Pari Sewu (https://www.instagram.com/voilajogja/)

Joglo Pari Sewu menjadi resto yang cukup terkenal di Yogyakarta. Bukan hanya resto biasa, Joglo Pari Sewu juga bisa menjadi tempat untuk outbond dan wisata edukasi. Lokasinya yang berada di pedesaan dengan view alam dan sungai kecil membuat resto ini memiliki daya tarik tersendiri.

Menu yang ditawarkan adalah menu masakan tradisional Jawa. Harganya juga ramah di kantong. Menikmati hidangan di resto ini dijamn mengenyangkan dan menyenangkan.

Alamat: Bromonilan, Kalasan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional:

Senin--Kamis: 10.00--19.00 WIB

Jumat: 13.00--17.00 WIB

Sabtu--Minggu: 10.00--19.00 WIB

5. Padiku Eatery and Coffee

5 Rekomendasi Restoran View Alam di Jogja Buat Healing Tipis-tipisPadiku Eatery and Coffee (instagram.com/padiku.eatery)

Sesuai namanya, Padiku Eatery and Coffee berada di dekat hamparan padi sawah. Tak hanya itu, pepohonan yang rindang dan sejuk juga mengelilingi resto ini. Para pengunjung dapat menempati area indoor dan outdoor yang disediakan.

Menu yang disajikan bervariasi, mulai dari masakan tradisional hingga modern. Tempatnya yang luas menjadikan resto ini sering digunakan untuk acara arisan, reuni, dan acara besar lainnya. Resto ini juga memiliki banyak spot foto estetik.

Alamat: Jalan Werkudoro, Pedak, Sinduharjo, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Jam operasional: Setiap hari pukul 09.00--21.00 WIB

Menyantap hidangan di salah satu resto di atas bisa menjadi ajang quality time sekaligus rekreasi. Jadi, dari kelima resto di atas, mana yang akan kamu kunjungi terlebih dahulu?

Nurdiana A D Photo Community Writer Nurdiana A D

be grateful

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya