7 Rekomendasi Tempat Makan Solo ala Presiden Jokowi, Semuanya Enak

Kuliner khas Solo bakal hadir di vlog Presiden Jokowi

Sebagai kota kelahiran Presiden RI Joko Widodo, Solo memiliki kekayaan kuliner yang gak boleh terlewatkan. Bahkan, Presiden Jokowi, sapaan akrabnya, juga menyukai berbagai makanan tradisionalnya. 

Saking sukanya, Presiden Jokowi memasukkan kuliner-kuliner Solo di vlognya. Yuk, cari tahu tempat makan Solo yang hadir di teaser vlog #JKWKULINER MAKAN-MAKAN DI SOLO (TEASER).

1. Soto Triwindu

7 Rekomendasi Tempat Makan Solo ala Presiden Jokowi, Semuanya Enakinstagram.com/filipusverdi

Warung soto yang sudah ada sejak tahun 1939 ini terkenal dengan cita rasa khasnya. Meski sudah generasi ketiga, tetapi kekhasan rasanya tetap bertahan.

Kamu bisa menambahkan empal, lidah, paru, tempe, bakwan, dan sebagainya dalam semangkuk soto. Untuk minumannya, kamu bisa menikmati es beras kencur, gula asem, dan teh manis. 

Lokasi: Jalan Teuku Umar Nomor 43, Desa Keprabon, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 

Jam operasional: 05.30-15.30

Harga: Rp3.000-15 ribu

2. Ayam Goreng Mbah Karto Tembel

7 Rekomendasi Tempat Makan Solo ala Presiden Jokowi, Semuanya Enakinstagram.com/sasmitaedo

Tempat makan dengan desain sederhana ala rumah tradisional Jawa ini jadi salah satu favorit Presiden Jokowi. Menu yang ditawarkan ada dada ayam, paha, kepala, dan ati ampela goreng.

Spesialnya lagi, bumbu sangat enak dan meresap ke dalam daging. Gak cuma itu, ayam dan nasi disajikan dengan sambal blondho yang khas. 

Lokasi: Jalan Jaksa Agung Raya Suprapto Nomor 8, Jombor, Bendosari, Sukoharjo, Jawa Tengah 

Jam operasional: 07.00-20.00

Harga: Rp3.000-15 ribu

3. Soto Gading

7 Rekomendasi Tempat Makan Solo ala Presiden Jokowi, Semuanya Enakinstagram.com/kuliner_asiksolo

Soto Gading disajikan dengan beragam lauk, seperti tahu, empal, tempe, sate kerang, dan jeroan. Kuah soto kental dengan rasa kaldu ayam yang pas membuatnya semakin menggugah selera. Untuk minumannya, kamu bisa memilih teh manis, es kelapa muda, dan jeruk.

Lokasi: Jalan Brigjen Sudiarto Nomor 75, Joyosuran, Pasar Kliwon, Surakarta, Jawa Tengah

Jam operasional: 06.00-15.00

Harga: Rp1.000-11 ribu

4. Timlo Maestro

7 Rekomendasi Tempat Makan Solo ala Presiden Jokowi, Semuanya Enakinstagram.com/afterworking

Timlo, makanan khas Solo yang menyerupai sup dengan beragam isian. Beberapa isiannya antara lain daging, telur, kembang tahu, jeroan, sosis, dan lain-lain.

Rasa supnya gurih. Perasan jeruknya pun memperkaya kenikmatannya. Buat minumannya, kamu bisa menikmati es jeruk dan teh manis. 

Lokasi: Jalan K.H Ahmad Dahlan Nomor 60, Keprabon, Banjarsari, Surakarta, Jawa Tengah

Jam operasional: 19.00-01.00

Harga: Rp1.500-16 ribu

Baca Juga: Presiden Jokowi Berbagi Tips dan Menu Sehatnya, Murah Meriah Lho!

5. Sate Kambing Bu Hj. Bejo

7 Rekomendasi Tempat Makan Solo ala Presiden Jokowi, Semuanya Enakinstagram.com/thedailysurakarta

Sate kambing Bu Hj. Bejo ini punya beragam olahan kambing yang lezat. Beberapa menunya yakni sate buntel, tongseng, klenteng, dan sebagainya.

Sate buntelnya dikenal sangat enak, karena dagingnya dicelupkan berkali-kali ke dalam bumbu spesial. Untuk minumannya, kamu bisa menikmati es beras kencur, kunyit asem, dan teh panas. 

Lokasi: Jalan Sungai Sebakung Nomor 10, Kedung Lumbu, Pasar Kliwon, Surakarta, Jawa Tengah 

Jam operasional: 07.30-17.00

Harga: Rp1.000-40 ribu

6. Gudeg Mbak Yus

7 Rekomendasi Tempat Makan Solo ala Presiden Jokowi, Semuanya Enakinstagram.com/sasmitaedo

Menu makanannya terdiri dari nasi gudeg, bubur gudeg, hingga ketan susu. Kamu juga bisa memilih toppingnya, seperti ati ampela, ayam, telur, uritan, ceker, dan lain-lain. Biasanya, gudeg diberi tambahan sambal goreng krecek yang menggiurkan. 

Lokasi: Jalan RA Kartini Nomor 12, Timuran, Banjarsari, Surakarta, Jawa Tengah

Jam operasional: 22.30-02.00

Harga: Rp3.000-48 ribu

7. RM Adem Ayem

7 Rekomendasi Tempat Makan Solo ala Presiden Jokowi, Semuanya Enakinstagram.com/ingin.kurusss

RM Adem Ayem menyediakan beragam makanan khas Solo, mulai dari gudeg hingga timlo. Untuk gudegnya sendiri, kamu bisa membeli satu kendil berukuran besar, atau hanya satu porsi. Kamu pun bisa membelinya sebagai oleh-oleh untuk keluarga di rumah. 

Lokasi: Jalan Slamet Riyadi Nomor 342, Penumping, Laweyan, Surakarta, Jawa Tengah 

Jam operasional: 06.00-21.30

Harga: Rp3.500-340 ribu

Dari tujuh tempat kuliner yang bakal hadir di vlog Presiden Jokowi di atas, kamu sudah cobain yang mana saja?

Baca Juga: Resep Jamu Tradisional ala Presiden Jokowi, Bugar Setiap Hari

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya