Resep Korean BBQ, Cocok Jadi Hidangan Saat Pergantian Tahun Baru 

Nikmat kalau dimakan rame-rame

Semarang, IDN Times - Pergantian malam tahun baru tidak lengkap jika tidak dirayakan dengan makan-makan bersama teman atau keluarga. Menu yang kerap disajikan saat momen tahun baru ini sangat beragam, salah satunya barbeku (BBQ) yakni memanggang berbagai macam daging baik ayam, sapi, kambing di atas bara api. 

Bagi penggemar budaya Korea atau yang ingin meniru cara bersantap seperti di drama Negeri Ginseng, Korean BBQ bisa menjadi rekomendasi menu untuk disantap di tanggal 31 Desember nanti. Untuk menikmati hidangan ini kamu bisa memasaknya sendiri di rumah lho. Bagaimana sih cara membuatnya dan apa saja yang harus dipersiapkan, yuk simak resepnya! 

1. Bahan-bahan yang diperlukan:

Resep Korean BBQ, Cocok Jadi Hidangan Saat Pergantian Tahun Baru instagram.com/makansampaigendut/
  • 300 gram daging sapi has dalam, iris tipis
  • 250 gram selada
  • 1 buah bawang bombay 
    Margarin secukupnya

Baca Juga: Resep Perkedel Ambon, Resep Kreasi Bung Karno dalam Buku Mustika Rasa

2. Bumbu untuk daging sapi:

Resep Korean BBQ, Cocok Jadi Hidangan Saat Pergantian Tahun Baru therecipeworld.com
  • 2 siung bawang putih, diparut
  • 1/2 buah bawang bombay, diparut
  • 1 ruas jahe, diparut
  • 1/2 buah pir, diparut
  • 1 sendok makan gula jagung
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan kecap ikan
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • 1 sendok teh lada hitam bubuk

3. Cara membuat Korean BBQ:

Resep Korean BBQ, Cocok Jadi Hidangan Saat Pergantian Tahun Baru vegas.eater.com
  • Bumbui daging sapi yang sudah diiris dengan semua bahan bumbu
  • Marinasi daging selama minimal 30 menit di dalam kulkas.
  • Oleskan margarin pada teflon. Kemudian panggang daging sapi yang telah dibumbui dengan api sedang.
  • Masak sambil dibolak-balik hingga matang.
  • Korean BBQ rumahan sudah siap disantap dengan nasi dan selada

Mudah dan hemat bukan? Dijamin malam tahun barumu semakin menyenangkan dan nggak bikin kantong bolong. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Bahan dan Cara Membuat Roti Ganjel Rel Khas Semarang, Simpel!

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya