Resep dan Tips Bikin Steak di Rumah Selezat Restoran Favoritmu

Rasanya gak kalah enak!

Pandemik bikin malas keluar rumah dan makan di luar, tapi kamu kangen dengan makanan di restoran favoritmu? Satu di antaranya adalah menikmati lezatnya steak yang nikmat.

Jangan mengira kalau steak lezat itu susah dibuatnya. Justru, bahan yang dibutuhkan sangat minimalis. Karena daging sudah punya rasa yang khas, dengan sedikit bahan, steak buatanmu sudah lezat maksimal. Simak cara bikin steak lezat berikut tipsnya di bawah.

1. Bahan steak

Resep dan Tips Bikin Steak di Rumah Selezat Restoran Favoritmufieldtofork.net.au

Bahan utama membuat steak:

  • daging steak sesuai pilihan,
  • rosemary,
  • lada hitam,
  • garam,
  • bawang putih, dan
  • unsalted butter.

2. Cara bikinnya

Resep dan Tips Bikin Steak di Rumah Selezat Restoran Favoritmujamiegeller.com
  • Siapkan dagingmu, lalu keringkan menggunakan paper towel hingga permukaannya kering.
  • Taburkan garam dan lada hitam hingga merata, gak usah terlalu banyak.
  • Marinasi daging selama 10 menit saja.
  • Panaskan wajan dengan butter, bawang putih, dan rosemary.
  • Siramkan lelehan butter ke permukaan daging.
  • Masukkan daging steak-mu, lalu masak per sisi 2--3 menit.

Baca Juga: 5 Kesalahan Etiket Saat Makan Steak, Pasti Pernah Dilakukan!

3. Menyajikan steak

Resep dan Tips Bikin Steak di Rumah Selezat Restoran Favoritmuhellofresh.com.au

Istirahatkan sejenak steak-mu baru sajikan ke atas piring saji. Untuk menyajikannya, kamu bisa nikmati bareng brown sauce atau mushroom sauce, sayuran, dan mashed potato. Untuk sayurannya, kamu bisa pilih baby buncis, wortel, atau jagung muda sesuai selera. Bawang putih dan rosemary-nya bisa kamu sajikan bersama steak agar lebih wangi dan lezat.

4. Cara memilih daging

Resep dan Tips Bikin Steak di Rumah Selezat Restoran Favoritmuamazingfoodmadeeasy.com
  • Untuk daging, kamu bisa memilih sirloin atau tenderloin karena tingkat keempukannya yang pas. Pilih daging yang gak terlalu keras dan gampang dimasak.
  • Takaran di atas bisa disesuaikan karena berat daging steak berbeda-beda, yang penting garam dan lada hitamnya merata ke seluruh permukaan daging.
  • Untuk bawang putihnya biarkan utuh, bisa dikupas atau tidak.

5. Tips tambahan

Resep dan Tips Bikin Steak di Rumah Selezat Restoran Favoritmubountytowels.com
  • Jika kamu pengin membuat sendiri sausnya, sisa lelehan butter bisa digunakan untuk membuat sausnya.
  • Daging steak umumnya sudah bersih, jadi kamu gak perlu mencucinya lagi.
  • Kalau daging yang akan kamu masak masih beku, keluarkan dari freezer hingga mencair.
  • Pastikan kamu menggunakan paper towel hingga kering, ini penting banget agar steak-mu lezat.

Nah, bagaimana? Ternyata mudah bikin steak sendiri di rumah, lho. Daging steak pun sudah mudah didapatkan di e-commerce atau supermarket. Makan mewah gak harus ke restoran, lho.

Baca Juga: Resep Steak Jamur Lezat dan Kaya Rempah, Sajian untuk Para Vegetarian!

Pusat Tanaman Hias Photo Verified Writer Pusat Tanaman Hias

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya