Resep Membuat Wedang Jahe yang Enak dan Hangat ala Yummy

#IDNTimesFood Jahe dipercaya bisa meningkatkan imun tubuh

Di tengah pandemik seperti saat ini, menjaga kesehatan adalah hal paling utama. Selain olahraga dan mengonsumsi vitamin, kita juga perlu mengonsumsi minuman yang sehat. 

Salah satu yang bisa dikonsumsi adalah wedang jahe. Minuman hangat dan memiliki sensasi pedas ini disukai karena khasiatnya yang baik untuk tubuh. Yuk, coba buat wedang jahe ala aplikasi memasak Yummy berikut ini. 

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Membuat Wedang Jahe yang Enak dan Hangat ala Yummyyummy.co.id
  • 1 liter air
  • 10 ruas jahe
  • 1 cm kayu manis
  • 5 batang serai
  • 3 lembar daun pandan
  • 200 gram gula pasir
  • 5 buah kapulaga

2. Bakar jahe

Resep Membuat Wedang Jahe yang Enak dan Hangat ala Yummyyummy.co.id

Tusukkan jahe dengan tusuk sate, lalu nyalakan kompor dengan api kecil. Selanjutnya, bakar jahe hingga harum, tapi jangan sampai gosong. Setelah itu, angkat dan potong-potong jahe.

Baca Juga: Resep Wedang Uwuh ala Yummy, Teman Bugar Terbaik Saat Musim Hujan

3. Rebus semua bahan

Resep Membuat Wedang Jahe yang Enak dan Hangat ala Yummyyummy.co.id

Berikutnya, siapkan panci. Masukkan jahe bakar, kayu manis, serai, daun pandan, dan kapulaga. Kemudian rebus hingga mendidih.

Tambahkan gula jawa yang sudah diiris. Rebus dengan api sedang, lalu tutup supaya cepat mendidih. 

4. Saring air jahe, lalu sajikan

Resep Membuat Wedang Jahe yang Enak dan Hangat ala Yummyyummy.co.id

Setelah mendidih, angkat wedang jahe. Kemudian saring dan buang ampasnya.  Siapkan gelas, lalu tuangkan. Nikmati wedang jahe saat sudah hangat. 

Kamu juga bisa menyajikan minuman hangat ini dengan roti atau pisang rebus. Dijamin rasanya lebih nikmat.

Selain resep wedang jahe, kamu juga bisa menemukan resep-resep lainnya di aplikasi memasak Yummy. Kamu pun bisa berbagai resep pribadi melalui berbagai fiturnya. Coba yuk!

Baca Juga: Resep Membuat Wedang Roti Kolang-kaling ala Yummy, Segar Banget

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya