6 Serial Live Action Terbaru Netflix ada One Piece, My Hero Academia 

Sebagian besar tayang pada 2023, nih!

Layanan streaming Netflix saat ini memang sedang gencar ingin memproduksi serial live action yang ceritanya diadaptasi dari anime, kartun, hingga manga populer. Sampai saat ini, bahkan sudah ada banyak live action garapan Netflix yang sukses dipasar internasional.

Tak hanya live action anime Jepang saja, Netflix bahkan juga mengadaptasi kartun hingga komik luar negeri yang tak kalah menarik. Nah, untuk itu berikut adalah serial live action Netflix terbaru yang sudah dan akan tayang pada 2023 nanti!

Baca Juga: 5 Trope Terbaik dalam Anime Shounen, Ada Zero to Hero!  

1. Wednesday Addams (2022)

https://www.youtube.com/embed/Q73UhUTs6y0

Netflix pada Rabu (23/11/2022) secara resmi telah merilis serial terbaru mereka yang berjudul Wednesday Addams.

Serial ini digarap oleh Tim Burton dan memiliki 8 episode. Wednesday adalah serial live action bergenre horor supranatural dan fantasi gelap yang menyajikan cerita misteri yang mencekam.

Wednesday menceritakan tentang seorang gadis remaja, Wednesday Addams (Jenna Ortega) yang berusaha mengungkapkan misteri dibalik Nevermore Academy.

Ia dikenal sebagai gadis aneh, gothic, unik, sarkastik, dan juga dingin. Wednesday memiliki ciri khas rambut kepang dua dengan tatapannya yang tajam.

Wednesday adalah salah satu karakter dari serial fiksi The Addams Family yang diciptakan Charles Addams.

Awalnya Wednesday muncul sebagai bagian dari kartun di majalah The New Yorker. Namun kemudian Wednesday diadaptasi menjadi gim, buku komik, serial TV, dan juga yang paling dikenal tentunya, film. 

2. One Piece 

https://www.youtube.com/embed/Y_zpkX3Z3hk

Anime One Piece adalah salah satu yang mendapatkan adaptasi untuk live action nya. One Piece live action akan mengadaptasi kisah petualang dari Monkey D. Luffy bersama kru Bajak Laut Topi Jerami yang diciptakan oleh Eiichiro Oda.

Serial Netflix ini nantinya akan memiliki 10 episode yang digarap oleh sutradara Marc Jobst bersama showrunner Steven Maeda dan penulis Matt Owens. 

Meskipun cerita live action, One Piece ini masih belum sepenuhnya terungkap. Namun ada beberapa aktor yang sudah dipastikan akan terlibat sebagai pemeran utamanya, seperti Iñaki Godoy sebagai Monkey D. Luffy, Mackenyu sebagai Roronoa Zoro, Jacob Romero Gibson sebagai Usopp, Emily Rudd sebagai Nami, dan Taz Skylar sebagai Sanji.

Sedangkan untuk tanggal perilisannya, Netflix belum memberikan tanggal resmi perilisannya. Jadi, mari kita nantikan saja perkembangan selanjutnya.

3. Avatar: The Last Airbender (2022)

https://www.youtube.com/embed/-P1wIX-aGCU

Live action selanjutnya yang akan ditayangkan oleh Netflix adalah Avatar: The Last Airbender Live Action Series.

Serial ini direncanakan tayang pada akhir 2022 ini. Serial ini akan diperankan oleh Gordon Cormier sebagai Avatar Aang, Kiawentiio Tarbell sebagai Katara, Ian Ousley sebagai Sokka, Dallas Liu sebagai Pangeran Zuko, Paul Sun-Hyung Lee sebagai Jenderal Iroh, Daniel Dae Kim sebagai Raja Api Ozai.

Serial live action, Avatar: The Last Airbender ini pertama kali diumumkan Netflix di tahun 2018. Adaptasi live action animasi ini digarap oleh Albert Kim.

Albert mengungkapkan bahwa ia akan menampilkan karakter Asia dan Pribumi dalam Avatar: The Last Airbender ini sebagai orang yang hidup dan bernapas. Bukan seperti di kartun, tapi di dunia yang benar-benar ada seperti yang kita tinggali. 

4. Yu Yu Hakusho (2023)

6 Serial Live Action Terbaru Netflix ada One Piece, My Hero Academia Pemeran Yu Yu Hakusho (dok. Netflix/Yu Yu Hakusho)

Manga Yu Yu Hakusho juga menjadi salah satu yang akan dibuatkan serial versi live action oleh Netflix.

Netflix pertama kali mengumumkannya pada tahun 2020 lalu, serial live action YuYu Hakusho akan mengadaptasi manga dan anime populer yang diciptakan oleh mangaka Yoshihiro Togashi pada tahun 1990 an.

Live action, YuYu Hakusho mengangkat cerita tentang seorang pemuda yang tewas karena menyelamatkan seorang anak kecil.

Supaya bisa hidup kembali, ia harus melalui sederet ujian dan tes dengan kemampuan barunya.

Serial ini akan diproduseri oleh Kazutaka Sakamoto dan diproduksi oleh Akira Morii bersama studio produksi Robot Communications. YuYu Hakusho dijadwalkan tayang pada bulan Desember 2023.

5. Alice in Borderland Season 2 (2022) 

https://www.youtube.com/embed/1ifgEQCevYc

Alice in Borderland adalah live action bergenre thriller fiksi ilmiah yang diadaptasi dari manga berjudul sama karya Haro Aso.

Alice in Borderland pertama kali muncul dalam versi live action Netflix pada Desember 2020 lalu. Serial ini diadaptasi dari manga Jepang karya Haro Aso.

Serialnya disutradarai oleh Shinsuke Sato, serta dibintangi oleh Kento Yamazaki sebagai Ryōhei Arisu dan Tao Tsuchiya sebagai Yuzuha Usagi. 

Cerita dalam serial Alice in Borderland berpusat pada seorang siswa SMA bernama Ryohei Arisu yang tengah berkumpul bersama teman-temannya di kota.

Namun tiba-tiba kota tersebut diselimuti kembang api raksasa. Setelah itu, mereka menyadari bahwa mereka sudah berada di dunia lain. Di dunia tersebut, mereka dipaksa untuk berpartisipasi dalam permainan untuk bertahan hidup.

Mereka harus bermain dan bertahan hidup untuk mencari cara agar bisa kembali ke dunia mereka sendiri.

Karena kesuksesan Alice in Borderland Season 1, kini Netflix akan membuat Alice in Borderland Season 2 yang diperkirakan akan tayang pada akhir 2022 ini.

6. My Hero Academia (2023)

https://www.youtube.com/embed/dOtjWt1_AX0

Live action Netflix selanjutnya yang tidak boleh ketinggalan adalah My Hero Academia. My Hero Academia merupakan seri manga shonen Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Kohei Horikoshi. Manga ini sudah terbit di Weekly Shonen Jump sejak tahun 2014 dan hingga saat ini sudah memiliki 35 volume.

Manga ini juga diadaptasi menjadi serial anime yang sudah tayang sebanyak empat musim sejak tahun 2016.

Selain itu, My Hero Academia juga pernah diangkat dan dijadikan dua film sebelumnya. Proyek live action ini kabarnya juga akan menggunakan Joby Harold sebagai penulis naskahnya dan Shinsuke Sato sebagai sutradara dan produser eksekutif.

Serial ini menceritakan tentang siswa bernama Izuku Midoriya yang juga dikenal sebagai Deku yang terlahir tanpa memiliki kemampuan luar biasa.

Ia bercita-cita menjadi seorang pahlawan dan melanjutkan studi di U.A. High School. Suatu hari, Deku justru bertemu dengan All Might, yaitu organisasi kejahatan yang ingin menghancurkan para pahlawan.

Netflix saat ini memang sedang gencarnya memproduksi serial dengan berbagai genre yang diadaptasi dari kartu, novel, komik ataupun manga. Diatas adalah beberapa rekomendasi serial live action Netflix yang sudah dan akan tayang pada 2023 mendatang. Jangan sampai ketinggalan ya!

Baca Juga: 15 Anime Paling Ditunggu di Tahun 2023, Ada Rurouni Kenshin 

Alicia Diahwahyuningtyas Photo Community Writer Alicia Diahwahyuningtyas

To be beautiful means to be yourself. You don't need to be accepted by others. You just need to accept yourself

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya