TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

12 Rekomendasi Drama Thailand Terbaru Tahun 2024 yang Seru Ditonton

Dari tema medis hingga balas dendam

drama Thailand A Love So Beautiful (dok. GMMTV/A Love So Beautiful)

Intinya Sih...

  • Drama Thailand terbaru menyajikan beragam genre, termasuk romcom, thriller, fantasi, dan kriminal.
  • Judul drama Thailand diadaptasi dari China dan Korea, seperti "A Love So Beautiful" dan "Start-Up".
  • Tema drama Thailand tahun ini meliputi balas dendam, perselingkuhan, coming of age, serta slice of life.

Drama Thailand terbaru tahun 2024 memang menyajikan genre yang beragam. Tidak hanya menghadirkan genre andalannya saja yaitu romcom, drama Thailand juga menghadirkan genre thriller, fantasi dan kriminal.

Sederet judul drama Thailand telah ditunggu penggemar lakorn sejak lama. Yang lebih menarik, ada beberapa drama Thailand yang diadaptasi dari drama China dan drama Korea.

Penasaran drama Thailand terbaru apa saja yang wajib tonton? Yuk, simak daftarnya di bawah ini!

1. Beauty Newbie (2024)

Drama Thailand terbaru yang wajib kalian tonton adalah Beauty Newbie. Drama yang dibintangi Baifern Pimchanok ini mengisahkan gadis bernama Liu yang di-bully habis-habisan karena wajahnya yang jelek.

Akhirnya, ia memutuskan operasi plastik dan seketika wajahnya berubah menjadi cantik. Masalah pun datang ketika ia didekati cowok paling tampan di sekolahnya benama Guy.

2. Love at First Night (2024)

Selanjutnya, ada drama Thailand terbaru berjudul Love at First Night. Ceritanya berpusat pada Mueang, pria ahli geologi yang sarkastik dan Apo, gadis cantik yang kesulitan mencari pekerjaan.

Suatu hari, mereka bertemu dan timbullah keinginan melakukan one night stand. Masalah tambah pelik ketika Mueang menyadari bahwa Apo merupakan calon istri ayahnya Mueang.

3. A Love So Beautiful (2024)

A Love So Beautiful merupakan drama Thailand yang diadaptasi dari drama China berjudul sama. Drama ini mengisahkan gadis SMA bernama Som O yang menyukai tetangga sekaligus teman sekelasnya bernama Chadjen.

Som O bersikeras mendekatinya namun ia selalu gagal membuat Chadjen terkesan. Hingga akhirnya, datanglah siswa baru tampan bernama Tao yang menyukai Som O dan berusaha menarik perhatiannya.

4. Kissed by the Rain (2024)

Kissed by the Rain merupakan drama Thailand yang baru tayang Juni lalu. Ceritanya berpusat pada Plaifon, gadis cantik yang merupakan pekerja sosial. Suatu hari, ia bertemu dengan Mawin, laki-laki malang yang melarikan diri bersama ibunya dari ayahnya yang kejam.

Nasib Mawin semakin terpuruk ketika ibunya meninggal. Plaifon berusaha menguatkannya namun Mawin memilih untuk menjauh dari Plaifon.

Baca Juga: 5 Drama Thailand Bertema Office Romance, Ada Dhevaprom: Dujupsorn

5. Never Enough (2024)

Drama Thailand selanjutnya datang dari genre coming of age berjudul Never Enough. Drama ini mengisahkan persahabatan tiga remaja yaitu Mana, Shin dan Tawan. Mereka tumbuh bersama dan saling mengenal.

Tawan adalah gadis cantik yang menjadi pusat dunia Shin dan Mana, yang mana diam-diam mereka mencintai Tawan.

6. Start-Up (2024)

Selanjutnya, ada Start-Up, yang merupakan drama Thailand remake dari drakor berjudul sama. Drama ini menceritakan sekelompok anak muda yang berambisi meraih impian mereka. Puth adalah pria tampan yang pintar memanfaatkan privilege keluarganya yang kaya.

Sedangkan Ain, adalah wanita ambisius yang bercita-cita menjadi pengusaha. Ia berteman dengan Toei, seorang programmer yang memiliki impian yang sama.

7. Dhevaprom: Dujupsorn (2024)

Drama Thailand terbaru selanjutnya yang wajib kalian tonton adalah Dhevapom: Dujupsorn. Drama bertema balas dendam ini bercerita tentang Fah, gadis penurut yang hendak balas dendam dengan keluarga Juthathep demi ibunya.

Sayangnya, dalam perjalanan balas dendam, ia bertemu dengan Asira, putra sulung keluarga Juthathep, yang membuatnya jatuh cinta. Ia pun bimbang antara melanjutkan aksi balas dendamnya atau berdamai dan menerima cinta Asira.

8. Dhevaprom: Phoncheewan (2024)

Dhevaprom: Phoncheewan merupakan drama Thailand yang masih satu universe dengan Dhevaprom: Dujupsorn. Drama ini merupakan drama kelima dari Dhevaprom Universe setelah Dhevaprom: Dujupsorn.

Drama ini berpusat pada saudara sepupu yang gak terpisahkan bernama Phoncheewa dan Cheewan. Saking eratnya, mereka memutuskan kuliah bersama di Swiss.

Masalah datang ketika Cheewan jatuh cinta dengan Saruj, sekretaris kedutaan Thailand di Bern. Padahal, ia seharusnya menjadi mak comblang Saruj dengan Phoncheewa.

 

9. The Cruel Game (2024)

Tema balas dendam memang mewarnai drama Thailand di tahun ini, salah satunya The Cruel Game. Drama ini berpusat pada Phummaret yang hendak balas dendam pada keluarga Worathip.

Ia membujuk tiga ahli waris, yaitu Tathong, Roithong dan Rinthong untuk melancarkan aksinya. Phummaret menghancurkan persaudaraan mereka dengan berpura-pura mencintai ketiga perempuan tersebut.

Baca Juga: 8 Drama Thailand tentang Enemy to Lovers, Dari Musuh Jadi Saling Cinta

10. Marital Justice (2024)

Drama Thailand terbaru berikutnya adalah Marital Justice. Drama ini berpusat pada Buabongkot yang mengira pernikahannya dengan Poramet baik-baik saja. Hingga suatu hari, ia menemukan bukti perselingkuhan suaminya.

Buabongkot tidak tinggal diam. Ia memutuskan mengambil jalan agar ia mendapatkan keadilan.

11. My Love in the Countryside (2024)

My Love in the Countryside merupakan drama Thailand terbaru bergenre slice of life. Kisah ini bermula saat Saisamorn, gadis kaya yang bercita-cita jadi artis pindah ke desa di dekat Ayutthaya.

Siapa sangka, kepindahannya demi proyek baru itu malah mengajarkannya banyak hal tentang kehidupan, terutama setelah ia bertemu dengan pemuda sederhana bernama Ma. 

Verified Writer

Nina Rochana

Just keep writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya