TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Tips Sukses Raih Nilai Tinggi saat Tes CPNS, Ketahui Kriterianya!

Hati-hati soalnya menjebak!

ilustrasi seseorang mengerjakan soal (freepik.com/freepik)

Intinya Sih...

  • TKP mengukur integritas, kecerdasan emosional, dan reaksi dalam situasi kerja pemerintahan.
  • Pelajari konsep dasar TKP dan nilai-nilai ASN seperti integritas, profesionalisme, dan pelayanan publik.
  • Latihan intensif dengan bank soal online untuk menguasai pola soal TKP dan manajemen waktu.

Tes CPNS atau Calon Pegawai Negeri Sipil adalah salah satu seleksi yang paling dinanti dan diikuti oleh banyak orang di Indonesia. Di antara berbagai jenis soal yang diujikan dalam seleksi CPNS, Tes Karakteristik Pribadi (TKP) adalah salah satu bagian yang sering jadi tantangan bagi para peserta.

Soal-soal TKP dirancang untuk mengukur kepribadian, integritas, dan kecerdasan emosional seseorang, serta bagaimana kamu akan bereaksi dalam berbagai situasi kerja di lingkungan pemerintahan. Meskipun gak ada jawaban yang benar atau salah secara mutlak, setiap pilihan punya bobot nilai yang berbeda-beda. Itulah kenapa kamu perlu mempelajari dan memahami cara terbaik dalam menjawab soal TKP. Simak tipsnya berikut!

1. Pahami konsep dasar TKP dan tujuan penilaiannya

Sebelum mulai mempelajari soal TKP, pahami konsep dasar dari tes ini dan tujuan penilaiannya. TKP dirancang untuk menilai karakteristik pribadi dan bagaimana reaksimu terhadap situasi yang mungkin akan terjadi di dunia kerja, khususnya di lingkungan pemerintahan. Tes ini gak hanya mengukur pengetahuan, tapi juga aspek-aspek kepribadian seperti integritas, komitmen, etika kerja, kerjasama, dan kemampuan untuk bekerja di bawah tekanan.

Pada dasarnya, TKP berfungsi untuk mengetahui apakah kamu punya karakteristik yang sesuai dengan tuntutan kerja sebagai seorang pegawai negeri. Oleh karena itu, saat menjawab soal TKP, tunjukkan bahwa kamu memiliki karakter yang diinginkan oleh instansi pemerintah. Jangan lupa, pelajari tentang nilai-nilai dasar yang dipegang oleh ASN (Aparatur Sipil Negara), seperti integritas, profesionalisme, pelayanan publik, dan tanggung jawab.

2. Pelajari pola soal dan berlatihlah secara rutin

Gak lain dan gak bukan, latihan adalah kunci utama untuk menguasai soal TKP. Soal-soal TKP biasanya punya pola tertentu yang bisa dipelajari dan diantisipasi. Dengan rutin berlatih, kamu akan terbiasa dengan format dan jenis pertanyaan yang mungkin muncul, sehingga kamu bisa menjawabnya dengan cepat dan tepat.

Mulailah dengan mengerjakan soal TKP dari ujian-ujian sebelumnya. Perhatikan pola pertanyaan dan cobalah memahami logika di balik setiap jawaban. Selain itu, manfaatkan bank soal atau aplikasi simulasi tes CPNS yang banyak tersedia secara online. Lewat latihan yang intensif, kamu akan lebih percaya diri dan mampu meningkatkan akurasi dalam menjawab soal TKP.

Baca Juga: 6 Trik Ampuh Jawab Soal TWK di Tes CPNS, Jangan Gampang Terkecoh

3. Fokus pada nilai-nilai ASN dan kompetensi inti yang diuji

Selanjutnya, soal TKP dirancang untuk menguji kompetensi inti yang harus dimiliki oleh seorang pegawai negeri. Kompetensi inti ini terdiri dari integritas, pelayanan publik, orientasi pada hasil, kerjasama, dan pengembangan diri. Oleh karena itu, pelajari dan pahami nilai-nilai ini dalam konteks pekerjaan sebagai ASN.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Saat mengerjakan soal TKP, usahakan untuk selalu berpikir dalam kerangka nilai-nilai tersebut. Selain itu, soal TKP juga biasanya menguji bagaimana kamu menghadapi tantangan atau situasi yang sulit. Dalam situasi ini, jawaban yang menunjukkan ketangguhan, kemampuan beradaptasi, dan fokus pada penyelesaian masalah biasanya punya skor yang lebih tinggi.

4. Berlatih mengatur waktu dengan baik

Salah satu masalah terbesar dalam mengerjakan soal TKP adalah manajemen waktu. Soal TKP biasanya terdiri dari banyak pertanyaan yang harus diselesaikan dalam waktu yang singkat. Oleh karena itu, berlatihlah mengatur waktu dengan baik saat mengerjakan soal TKP.

Salah satu cara untuk melatih manajemen waktu adalah dengan sering melakukan simulasi ujian. Ingat, dalam soal TKP, gak ada jawaban yang benar atau salah secara mutlak. Oleh karena itu, hindari menghabiskan terlalu banyak waktu untuk mempertimbangkan satu soal saja, ya. Jika kamu ragu, pilihlah jawaban yang menurutmu paling sesuai dengan nilai-nilai ASN dan lanjutkan ke soal berikutnya.

5. Jaga keseimbangan emosi dan tetap tenang

Soal TKP memang dirancang untuk menguji kecerdasan emosional, yaitu bagaimana kamu mengelola emosi dan bereaksi terhadap situasi yang penuh tekanan. Oleh karena itu, usahakan untuk menjaga keseimbangan emosional dan tetap tenang saat mengerjakan soal TKP.

Selain itu, ingatlah bahwa soal TKP gak bertujuan untuk menilai seberapa cepat kamu bereaksi, tapi lebih kepada bagaimana kamu merespon dengan bijak dan tenang dalam situasi tertentu. Jadi, jangan terburu-buru dalam menjawab soal. Luangkan waktu sejenak untuk memikirkan setiap pilihan jawaban dan pilihlah yang paling sesuai dengan nilai-nilai dan kompetensi yang diharapkan dari seorang ASN.

Verified Writer

Desy Damayanti

Read what I write and you will find out who I really am, IG: Desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya