TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Inspirasi Sideboard yang Minimalis Bikin Ruangan Rumah Lebih Hidup

Jangan biarkan rumah kamu terkesan kosong, ya!

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/@spacejoy)

Penataan interior rumah sangatlah mempengaruhi luas dan keindahan suatu ruangan. Ruangan yang dibiarkan terlalu lengang akan membuat kesan dingin dan kosong, sedangkan bila terlalu banyak perabotan tapi tidak ditata secara tepat maka akan membuat rumah terlihat berantakan.

Untuk meramaikan dindingmu yang kosong, bisa menggunakan sideboard. Sideboard adalah sebuah lemari berbentuk persegi panjang dengan tinggi biasanya sepinggang orang dewasa yang diletakkan di sepanjang dinding.

Yuk simak inspirasi peletakan sideboard beserta dengan ornamen lainnya berikut ini.

1. Pemilihan sideboard putih dengan aksen coklat kayu ditambahkan dengan lukisan abstrak yang ditata secara acak bisa membantu ruanganmu terlihat lebih berpenghuni, lho

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/spacejoy)

2. Wallpaper bermotif bisa juga kamu jadikan stand out-point, tambahkan bench dan beberapa bantal sofa dengan warna netral, agar tidak terkesan terlalu ramai

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/spacejoy)

3. Kaca bundar dengan ukuran super size begini membuat ilusi ruanganmu terlihat lebih besar, tambahkan tanaman dengan ukuran yang sebanding dengan kacamu agar tidak timpang, ya

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/spacejoy)

Baca Juga: 9 Inspirasi Desain Ruang Tamu dari Mewah Sampai Sederhana

4. Tembok deep turqoise bisa kamu padukan dengan furniture berwarna terang, tambahkan ornamen seperti lampu dan juga gantungan pakaian agar tembokmu tidak tampak kosong

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/spacejoy)

5. Buat partisi yang bisa menempel diseluruh tembokmu, tambahkan juga bantal sofa, bisa digunakan saat kamu sedang memakai sepatu

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/candjstudios)

6. Cukup sideboard dengan motif marmer dan tanaman hijau saja bisa membuat ruanganmu lebih estetik, simpel dan elegan, nih

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/@insideweather)

7. Bosan dengan sideboard, bisa diganti dengan cermin standing mirror berukuran besar, jangan terlalu banyak ornamen cukup tambahkan pampas dan vas tinggi

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/@spacejoy)

8. Ingin terlihat lebih kalem, sideboard berwarna salem ini bisa kamu pilih padukan dengan statement vase dan bunga anti-mainstream, calming banget, nih

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/@nathanrjliving)

9. Suka tanaman, bisa juga kamu padukan dengan sideboard dengan kaki rendah begini, tambahkan cermin bulat dan lampu agar lebih terkesan warm

Ilustrasi sideboard (unsplash.com/@spacejoy)

Baca Juga: 9 Potret Inspirasi Dapur Minimalis yang Estetik ala Korea

Verified Writer

sunny haze

content-writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya