5 Tips Belajar Bahasa Inggris secara Otodidak, Butuh Niat dan Kemauan

Bahasa Inggris tidak semenyeramkan itu

Bahasa Inggris merupakan bahasa yang sering digunakan di dunia internasional, sehingga dengan menguasai bahasa tersebut bisa mempermudah komunikasi dengan orang lain di berbagai negara. Di Indonesia, Bahasa Inggris menjadi bahasa asing yang paling banyak digunakan. Banyaknya perusahaan multinasional di Tanah Air membuat Bahasa Inggris menjadi faktor penting dalam mempermudah karir para pencari kerja.

Mereka yang tidak memiliki cukup uang untuk mengambil kursus atau les Bahasa Inggris akan mengalami dilema dan kesulitan dalam mempelajarinya secara otodidak. Maka dari itu, pembelajaran yang efektif dan metode-metode pendukung dibutuhkan agar dapat mempermudah pembelajaran. Berikut tips belajar Bahasa Inggris yang efektif tanpa perlu memikirkan biaya.

1. Mendengarkan lagu

5 Tips Belajar Bahasa Inggris secara Otodidak, Butuh Niat dan KemauanPexels

Mendengar lagu berbahasa Inggris ini dapat melatih kemampuan mendengar sekaligus menambah kosakata baru. Jika ada kata yang tidak kamu ketahui, kamu bisa mencari artinya di mesin pencari atau kamus.

Kamu bisa juga melatih kemampuan menulismu dengan cara menuliskan lirik lagu yang kamu dengar, lalu cocokkan dengan lirik lagu yang terdapat pada internet. Dari sana, kamu bisa lihat berapa banyak kata yang berhasil kamu tulis dengan benar. 

2. Menonton film

5 Tips Belajar Bahasa Inggris secara Otodidak, Butuh Niat dan KemauanPexels

Sama seperti mendengar lagu, menonton film juga dapat melatih kemampuan mendengar dan menambah kosakatamu. Selain itu, kamu juga bisa belajar bagaimana cara melakukan percakapan dengan menonton film. 

Kamu bisa mulai menonton film dengan menggunakan subtitle Indonesia, kemudian tonton ulang film tersebut dengan menggunakan subtitle Inggris sambil mencatat kata yang menurutmu terdengar asing. Lalu tonton lagi film tersebut tanpa bantuan subtitle sama sekali. Dengan rajin melakukan ini, kamu bisa melatih banyak kemampuan sekaligus.

Baca Juga: 5 Situs Baca Buku Ebook Gratis dan Legal, Jadi Teman Puasa Ramadan

3. Membaca tulisan

5 Tips Belajar Bahasa Inggris secara Otodidak, Butuh Niat dan KemauanPexels

Memperbanyak bacaan berbahasa Inggris dapat melatih kamu dalam menerjemahkan kalimat secara utuh. Kamu bisa membaca hal-hal yang ringan terlebih dahulu, seperti bacaan dongeng anak-anak, cerita pendek dengan bahasan yang ringan, ataupun komik yang memiliki gambar sebagai media utamanya.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Saat kamu merasa sudah terbiasa membaca bacaan ringan, kamu bisa mencoba untuk membaca sesuatu yang lebih sulit, seperti berita, cerita dengan bahasan berat, dan artikel ilmiah.

4. Latihan berbicara dengan orang lain

5 Tips Belajar Bahasa Inggris secara Otodidak, Butuh Niat dan KemauanPexels

Berlatih bicara dengan orang lain menggunakan bahasa Inggris, dapat melatih kemampuan berbicara sekaligus meningkatkan kepercayaan dirimu. Kamu bisa berbicara sesuatu yang sederhana, seperti menanyakan kabar, membahas hobi, atau bercerita tentang harimu. Mintalah lawan bicaramu untuk mengoreksi kesalahan pengucapanmu. 

Latihan ini juga membantu lidahmu agar terbiasa dengan pengucapan dalam Bahasa Inggris yang terkesan 'samar'.

5. Menonton Kanal Youtube Berbahasa Inggris

5 Tips Belajar Bahasa Inggris secara Otodidak, Butuh Niat dan KemauanPixabay.com/stocksnap

Jika kamu merasa sudah cukup menguasai dasar dalam berbahasa Inggris, kamu bisa menonton kanal Youtube yang membahas tentang grammar. Menguasai grammar menjadi goal atau tujuan akhir untuk mereka yang mempelajari Bahasa Inggris. Dengan menguasai grammar, kamu bisa berkomunikasi dengan jauh lebih baik. 

Penguasaan grammar biasanya dibutuhkan dalam situasi yang formal, seperti berbicara di forum resmi, menulis artikel atau karya ilmiah, maupun berbincang dengan atasan.

Eits, tapi kamu tidak perlu terburu-buru dalam mempelajari grammar ini. Gunakan waktumu untuk belajar dengan santai tanpa merasa terbebani. Selama lawan bicara paham apa yang kamu coba sampaikan, kamu tidak perlu merasa khawatir.

Mempelajari Bahasa Inggris tidak semenyeramkan itu. Faktanya, Bahasa Inggris adalah bahasa yang cukup menyenangkan untuk dipelajari dan banyak manfaat yang bisa kamu rasakan. 

Biasakan berbicara menggunakan Bahasa Inggris dengan temanmu, sehingga kamu nantinya tidak merasa canggung lagi saat melakukan percakapan dengan seorang native speaker. Seperti apa yang dikatakan orang, 'bisa karena biasa'.

Tentu saja, niat atau keinginan menjadi faktor utama dalam belajar. Kelima tips belajar bahasa Inggris tadi akan sia-sia jika kalian tidak memiliki keinginan untuk menguasainya. Tetap rajin belajar dan jangan mudah menyerah!

Baca Juga: 5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan Jika Jenuh Menulis, Jadi Fresh Kembali!

Deka Photo Community Writer Deka

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya