TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Doa Ketika Kendaraan Mogok di Jalan, Lengkap Tulisan Arab dan Latinnya

Mohon senantiasa diberi kemudahan dan keselamatan

ilustrasi sedang berada dalam kendaraan (freepik.com/diana.grytsku)

Bepergian dengan kendaraan merupakan bagian dari rutinitas sehari-hari. Namun terkadang kendaraan bisa mengalami mogok di tengah perjalanan. Rencana yang seharusnya sampai tujuan tepat waktu, malah telat dan mood jadi berantakan. 

Hal ini tentu menjadi momen yang menyebalkan dan memerlukan ketenangan. Bagi umat muslim saat dalam keadaan seperti ini, sebaiknya membaca doa sebagai upaya memohon kemudahan dan keselamatan dari Allah SWT.

Doa ini dikutip dari kitab Al Adzkar karangan Imam an-Nawawi yang diterjemahkan oleh Ulin Nuha sebagai berikut. 

Baca Juga: 10 Tips Agar Doa Mudah di Ijabah dan Cepat Terkabul

1. Doa ketika kendaraan mogok

ilustrasi berdoa (freepik.com/freepik)

Diriwayatkan dalam kitab Ibnu Sunni dari Abdullah bin Mas'ud RA, Rasulullah SAW bersabda: "Jika seseorang dari kalian kendaraannya mogok di gurun, maka hendaklah mengucapkan:

يَا عِبَادَ اللهِ احْبِسُوا يَا عِبَادَ اللهِ احْبِسُوا فَإِنَّ لِلَّهِ عَزَّ وَجَلَ فِي الْأَرْضِ حا صرا سيحبسه

Ya ibadallah ahbisu, yaa ibadallah ahbisu fa inna lil- laahi 'azza wajalla fil ardli haashiran sayahbisuhu.

Artinya: "Wahai hamba Allah, tahanlah diri kalian. Wahai hamba Allah, tahanlah diri kalian. Sesungguhnya Allah memiliki penahan yang menahannya."

2. Doa ketika kendaraan susah berjalan

ilustrasi berdoa (freepik.com/rawpixel.com)
Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Abu Abdillah Yunus bin Ubaid bin Dinar al-Basyir, dalam kitab Ibnu Sunni dari Sayyid al-Jalil, ia berkata:

"Tidaklah seseorang berhadapan dengan kendaraan yang susah berjalan kemudian membacakan pada telinganya firman Allah SWT sebagai berikut:

اَفَغَيْرَ دِيْنِ اللّٰهِ يَبْغُوْنَ وَلَهٗٓ اَسْلَمَ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِ طَوْعًا وَّكَرْهًا وَّاِلَيْهِ يُرْجَعُوْنَ

Afaghaira diinillaahi yabghuuna walahu aslama mam fis samaawaati wal ardli thau'an wa karhan wa ilaihi yurja'uun.

Artinya: "Maka mengapa mereka mencari agama yang lain selain agama Allah, padahal apa yang di langit dan di bumi berserah diri kepada-Nya, baik dengan suka maupun terpaksa, dan hanya kepada-Nya mereka dikembalikan."

Maka kendaraan tersebut akan segera berjalan atas izin Allah. Doa tersebut terdapat dalam surah Ali Imran ayat 83.

Verified Writer

Ai Samaytuha Maryam

Be brave, never give up!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya