TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Buku untuk Kamu yang Mau Memulai Jalan jadi Penulis!

Biar jadi penulis handal!

Creative Writing (instagram.com/dian.nangin)

Panggilan buat kamu yang suka menulis! Mana, nih suaranya? Apakah kamu termasuk pemula yang baru suka menulis? Sepertinya harus memiliki pemicu untuk semangat menulis, nih! 

Salah satunya dengan cara membaca buku yang berkaitan dengan menulis. Kamu sudah menemukan rekomendasi buku untuk mendukung bakat tersebut belum, nih? Kalau bingung, simak saja buku-buku berikut ini! 

1. Jurnal Menulis

Jurnal Menulis (instagram.com/halamanmoeka)

Jurnal Menulis adalah salah satu cara untuk mengenal diri lebih positif. Dalam buku ini ada 100 ide latihan menulis yang bisa kamu coba di rumah, sebab kata Gita Romadhona, menulis adalah perkara berlatih.

Tujuan dari jurnal ini bukanlah hasil tulisan, tetapi konsistensi untuk semangat berlatih. Karena selalu, menulis adalah perkara berlatih.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Buku Klasik Karya George Orwell dari Novel hingga Memoar

2. Menulis dan Berpikir Kreatif Cara Spiritualisme Kritis

Menulis dan Berpikir Kreatif (instagram.com/bukukunokini)

Menulis & Berpikir Kreatif Cara Spiritualisme Kritis merupakan buku yang mengajarkan jurus-jurus kreatif dari dalam, bukan dari luar; untuk menjadi pencipta, bukan peniru. Juga memberi panduan untuk membangun "pabrik kreativitas" dalam diri agar kita kreatif sekaligus produktif, seperti yang Ayu Utami telah buktikan.

Buku "Menulis dan Berpikir Kreatif Cara Spiritualisme Kritis" tersedia dalam dua jilid yang dicetak dalam format buku binder A5. Tak ada teori membosankan, pembaca lebih banyak disuguhi contoh-contoh tulisan yang baik dan benar, serta ilustrasi, berupa coretan dan catatan penting dari seorang editor. Kesannya, seperti sedang mempelajari buku catatan seseorang.

3. Aku Menulis Maka Aku Ada

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Aku Menulis Maka Aku Ada (instagram.com/jualbuku_co)

Aku Menulis Maka Aku Ada merupakan buku yang menggali 100 ide menulis dalam sehari. Buku ini ditulis Kang Maman, agar semua orang bisa menulis dan berbahagia.

Menulis itu bukan cuma sulit, tapi sulit sekali. Ada juga yang bilang, menulis itu gampang. Bahkan, gampang sekali. Buku ini tidak membenturkan dua pendapat itu. Tapi, memaparkan perihal "menulis itu membaca berulang-ulang".

4. Creative Writing

Creative Writing (instagram.com/dian.nangin)

Menulis adalah aktivitas yang menyenangkan. Namun, terkadang kita mengalami kebuntuan ide saat memulai sebuah kalimat atau bagaimana menutup sebuah cerita. Pada dasarnya, menulis akan terasa mudah dan menyenangkan bila kita punya keterampilan.

Creative Writing karya A.S. Laksana akan membantumu mengenali hal-hal mendasar dalam penulisan kreatif. Semisal, bagaimana membuat adegan yang menarik, sudut penceritaan beragam, dan dialog yang tidak berlarat-larat. Setiap pembahasan dalam buku ini dilengkapi contoh yang memudahkanmu berlatih.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Buku Murah Gak Sampai Rp70 ribu, Banyak Beri Motivasi

Verified Writer

pratiwi wii

"Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lain" Instagram @hestipartwi_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya