TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Hal Ini Wajib Diperhatikan Perempuan yang Bekerja saat Hamil

Agar tidak terganggu kehamilan dan bayinya

pixabay.com

Semarang, IDN Times - Bekerja saat ini menjadi sebuah kebutuhan bagi perempuan di Indonesia. Namun tidak sedikit kehamilan menjadikan gangguan dalam bekerja untuk para kaum hawa. Melansir dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), IDN Times memberikan empat kiat agar perempuan yang sedang hamil, masih tetap produktif dalam bekerja. Simak berikut ini.

Baca Juga: Hamil Besar, Intip 9 Potret Fitri Tropica yang Tetap Ceria dan Energik

1. Makan makanan yang sehat

Ilustrasi makanan sehat (Freepik/freepik)

Kandungan gizi dan nutrisi pada setiap makanan yang dikonsumsi sangat penting bagi perempuan hamil yang bekerja. Maka perempuan hamil harus memperhatikan kandungan makanan tersebut.

Sebaiknya ibu hamil yang bekerja dapat membawa bekal makan siang dari rumah karena lebih aman dan terjamin kebersihannya.

2. Jangan melewati anak tangga

unsplash.com/Camylla Battani

Naik turun di sebuah anak tangga bangunan berulang kali dapat menyebabkan perempuan hamil merasa cepat lelah. Tidak hanya itu, juga akan menimbulkan tekanan pada plasenta.

Seyogyanya dapat menghindari untuk tidak melewati anak tangga.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

3. Hindari kafein dan rokok

unsplash.com

Kafein merupakan zat adiktif yang berbahaya bagi pertumbuhan bayi. Sedangkan rokok mengandung nikotin yang membahayakan perkembangan janin.

Rokok juga dapat menyebabkan kelahiran prematur, keguguran, dan bayi menjadi cacat lahir. Sebaiknya menjauhi area atau kawasan yang banyak terpapar asap rokok saat berkativitas di luar.

Baca Juga: Hamil Anak Kedua, Ini 10 Potret Manis Devina MasterChef dan Keluarga

Berita Terkini Lainnya