Bikin Video 'Prank' Waria, Rumah YouTuber Ferdian Digeruduk Warga 

Warga kecam video Ferdian bagikan sembako berisi sampah

Jakarta, IDN Times - Rumah YouTuber Ferdian Paleka digeruduk massa pada Minggu (3/4) malam. Tidak hanya warga, petugas kepolisian juga mendatangi kediaman Ferdian di daerah Bojong Koneng Indah, Kecamatan Baleendah, Bandung, Jawa Barat.

Kemarahan warga dipicu ulah Ferdian membuat video prank membagikan sembako pada waria yang ternyata berisi sampah.

"Kediamannya Ferdian Paleka malam ini digruduk warga dan beberapa orang yang sengaja datang ke Kavling Bojong Koneng Indah, Kec. Baleendah," cuit akun Twitter @kabarjabar.

1. Ferdian tidak ada di rumah saat didatangi warga

Bikin Video 'Prank' Waria, Rumah YouTuber Ferdian Digeruduk Warga Rumah Youtuber Ferdian Paleka digeruduk massa, Minggu (3/4) malam (Instagram/@fakta.indo)

Ferdian tidak ada di rumah saat didatangi warga dan petugas kepolisian. "Petugas kepolisian sudah berada di TKP. Kabarnya doi ga ada di rumah alias kabur," imbuh akun @kabarjabar.

Dalam video yang diunggah di akun Instagram @fakta.indo nampak sejumlah warga berkumpul di depan rumah Ferdian. Sebuah mobil polisi terparkir di kediamannya.

"Hingga kini warga dan petugas kepolisian masih memburu Faleka," tulis @Fakta.indo

Baca Juga: 1.500 Telepon Prank Masuk ke Call Center Pelayanan COVID-19 di Bandung

2. Prank dengan kedok menyumbangkan beberapa kardus mi instan berisi sampah dan batu

Bikin Video 'Prank' Waria, Rumah YouTuber Ferdian Digeruduk Warga Rumah Youtuber Ferdian Paleka digeruduk massa, Minggu (3/4) malam (Instagram/@fakta.indo)

Diketahui YouTuber ini membuat konten prank dengan kedok menyumbangkan beberapa kardus mi instan yang isinya diganti dengan batu bata dan sampah untuk kemudian dibagi-bagikan kepada waria di kawasan Bandung.

Pada video itu, Ferdian bersama dua orang temannya terlihat membagikan mi instan berisi batu bata dan sampah ini ke beberapa waria yang ditemuinya di jalan pada malam hari. Para waria yang ditemuinya pun menerima sumbangan palsu tersebut meski awalnya malu-malu menerimanya.

3. Ferdian tertawa puas lihat respons waria yang kecewa

Bikin Video 'Prank' Waria, Rumah YouTuber Ferdian Digeruduk Warga Rumah Youtuber Ferdian Paleka digeruduk massa, Minggu (3/4) malam (Instagram/@fakta.indo)

Setelah para waria menerima sumbangan mi instan, Ferdian dan teman-temannya pun langsung kabur meninggalkan mereka tanpa meminta maaf atau mengklarifikasi bahwa itu adalah konten prank.

Yang membuat warganet marah, Ferdian nampak tertawa puas melihat respons transpuan tersebut yang kecewa dengan membuang kardus berisi sampah dan batu bata dalam tong sampah.

4. Alasan ingin berikan rasa jera pada waria di bulan Ramadan

Bikin Video 'Prank' Waria, Rumah YouTuber Ferdian Digeruduk Warga instagram.com/lambe_turah

Seolah tak punya rasa bersalah, Ferdian dan teman-temannya memiliki alasan kuat mengapa mereka melakukan hal ini.

"Di sini kita mau bagi-bagiin, jadi gini kita itu mau mensurvei dulu bencong-bencong yang ada di pinggir jalan, apakah bulan puasa ini mereka ada atau enggak," ucap Ferdian di awal video yang sempat diabadikan oleh akun Instagram @lambe_turah. Beberapa akun YouTube lain juga sudah sempat mengabadikan dan membagikan ulang video yang banyak dikecam ini.

Setelah aksinya selesai, Ferdian dan teman-teman pun semakin mantap menjelaskan bahwa apa yang mereka lakukan ini justru dalam rangka membantu memberikan rasa jera kepada waria di bulan Ramadan.

Baca Juga: Tak Patut Dicontoh, Selebgram Bikin Prank Virus Corona di Pesawat

Topik:

  • Dwifantya Aquina
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya