Kalahkan Thailand dan Malaysia, Solo Tuan Rumah ASEAN Para-Games 2022

Gibran jadi ketua Inasgoc

Surakarta, IDN Times - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memastikan Kota Surakarta akan menjadi tuan rumah ajang olahraga internasional yakni ASEAN Para-Games 2022 mendatang. Gibran sendiri didaulat sebagai ketua panitia penyelenggara (Inasgoc).

Baca Juga: Tinggal Finishing, Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Buka September 2022

1. Digelar bulan Juli

Kalahkan Thailand dan Malaysia, Solo Tuan Rumah ASEAN Para-Games 2022(Atlet cabang olahraga anggar kursi roda National Paralympic Commitee (NPC) menjalani pemusatan latihan nasional (Pelatnas) di Solo, Jawa Tengah) ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

Gibran mengatakan penyelenggaran ASEAN Para-Games 2022 tersebut akan digelar pada bulan Juli mendatang. Sebelumnya Kota Solo juga pernah menjadi tuan rumah di ajang yang sama pada tahun 2011 silam.

"Kita (Kota Solo) dipercaya jadi tuan rumah ASEAN Para-Games 2022 yang nanti akan diadakan di Juli. Tadi Saya juga mendapat amanat untuk menjadi Ketua Inasgoc. Ini luar biasa sekali kepercayaannya untuk Kota Solo. Karena pada tahun 2011 pernah menjadi ruan rumah juga," kata Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Selasa (25/1/2022).

Sebelum ditetapkan sebagai tuan rumah, Indonesia harus bersaing dengan negara Thailand dan Malaysia. Namun kepercayaan tersebut jatuh di tangan Indonesia (Kota Solo) karena dianggap bisa menyelenggarakan ASEAN Para Games 2022 di tengah pandemi COVID-19.

2. Siapkan insfrastruktur

Kalahkan Thailand dan Malaysia, Solo Tuan Rumah ASEAN Para-Games 2022IDN Times/Larasati Rey

Menurut Gibran, ia memiliki kurun waktu selama enam bulan untuk menyiapkan acara bertaraf internasional tersebut. Kendati demikian, Gibran mengaku siap dan optimis seluruh venue pertandingan di Kota Solo sudah sesuai dengan standart pertandingan internasional.

Ia juga akan koordinasi dengan NPC untuk penyediaan venue pertandingan dan fasilitas atlet.

"Dalam waktu enam bulan ini akan segera kita koordinasikan, segera kita perbaiki mungkin venue-venue yang masih kurang baik. Tetapi saya yakin Solo sudah siap. Karena venue-venuenya sudah internasional," ungkapnya.

Selain disorot dunia, ASEAN Para-Games 2022 nanti bakal menjadi salah satu upaya pemulihan ekonomi Kota Solo. "Ini luar biasa sekali untuk branding dan pemulihan ekonomi Kota Solo," imbuh Gibran.

Pesta Olahraga Difabel Asia Tenggara ajang olahraga yang diikuti 11 negara Asian Tenggara dan akan mempertandingkan 13 cabang olahraga (cabor).

3. Gibran jadi ketua penyelenggara

Kalahkan Thailand dan Malaysia, Solo Tuan Rumah ASEAN Para-Games 2022Walikota Solo Gibran Rakabuming usai bertanding futsal. IDNTimes/Larasati Rey

Sementara itu, Ketua National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, Senny Marbun mengatakan Wali Kota Solo sendiri dipilih menjadi ketua panita penyelenggara. Gibran dipilih lantaran keterikatannya terhadap wilayah venue yang digunakan.

"Itukan beliau (Gibran Rakabuming) yang punya Kota Solo ya sudah kita tunjuk saja beliau jadi ketua pelaksananya," kata Senny.

NPC sendiri menargetkan kontigen Indonesia bisa menjadi juara umum. Indonesia harus bersaing dengan Malaysia dan Thailand yang juga diunggulkan dalam pertandingan tersebut.

"Kita optimistis buat juara umum. Tetapi, itu izin tuhan juga. Di atas kertas kita yakin. Malaysia kan jauh rekor kita. Kita mendapatkan emas 126, Malaysia 86, yang top rankingnya itu Thailand hanya 87 kalau enggak salah," pungkas Senny.

Baca Juga: Kasus Omicron Menyebar, Gibran Minta Warga Hati-hati

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya