[BREAKING] Jokowi-Prabowo Bersalaman di Stasiun MRT Lebak Bulus

Ini merupakan momen bersejarah dalam demokrasi Indonesia

Jakarta, IDN Times - Akhirnya terjadi juga momen bersejarah itu. Presiden terpilih Joko "Jokowi" Widodo bersalaman dengan seterunya ketika pilpres (17/4) lalu, Prabowo Subianto. Uniknya, momen bersejarah itu terjadi di Stasiun kereta MRT Lebak Bulus. Pertemuan bersejarah yang digelar pada Sabtu (13/7) itu rupanya sudah dirancang sejak Jumat malam. 

Kedua pemimpin sentral di politik itu tiba di waktu yang berbeda. Prabowo tiba lebih dulu didampingi oleh petinggi Partai Gerindra sekitar pukul 09:51 WIB. Sementara, Jokowi tiba belakangan sekitar pukul 10:07 WIB. 

Stasiun kereta MRT tidak disterilkan dari publik. Maka, bisa dibayangkan ketika kedua pemimpin itu bersalaman, publik pun langsung heboh. Terdengar warga meneriakan nama Prabowo dan Jokowi. 

"We love you Pak Prabowo. We love you Pak Jokowi," kata warga di stasiun MRT Lebak Bulus. 

Saat ini, kedua pemimpin sudah berada di stasiun kereta MRT Lebak Bulus. Mereka akan melaju menuju ke Stasiun MRT Senayan. Keduanya direncanakan akan santap siang di sebuah kedai di daerah Senayan. 

Ikuti terus pemberitaannya di IDN Times

Baca Juga: Hari Ini Jokowi akan Bertemu Prabowo di Kereta MRT? 

Topik:

Berita Terkini Lainnya