[BREAKING] Meroket! Ada 1.813 Pasien Positif Virus Corona di Jateng

Pasien positif COVID-19 bertambah 139 orang, rekor!

Semarang, IDN Times - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memecahkan rekor baru untuk penambahan jumlah pasien positif COVID-19. Berdasarkan data yang disampaikan Juru Bicara Pemerintah COVID-19, Achmad Yurianto melalui tayangan TVRI, Rabu (10/6), dalam sehari jumlah pasien positif bertambah 139 orang.

Kini penderita yang terinfeksi virus corona di Jateng mencapai 1.813 orang dari jumlah hari sebelumnya 1.674 orang. Adapun, dalam dua hari jumlah kasus baru pasien positif tambah 171 orang.

Kemudian, jumlah pasien sembuh per hari ini juga naik cukup drastis, yakni sebanyak 118 orang. Pasien sembuh bertambah dari 508 kasus pada hari sebelumnya menjadi 626 orang. 

Sedangkan, jumlah pasien meninggal dunia tambah per hari ini masih sama dengan kemarin, yaitu di angka 103 orang. 

Melansir data yang sama dari Yuri, Jawa Tengah menduduki peringkat lima dengan jumlah pasien positif virus corona terbanyak di Indonesia. Urutan pertama adalah DKI Jakarta (8.503 orang), kemudian Jawa Timur (6.806 orang), Jawa Barat (2.506 orang), Sulawesi Selatan (2.383 orang) dan Jawa Tengah (1.813 orang).

Total keseluruhan pasien positif di Indonesia telah mencapai 34.316 orang yang tersebar di 34 provinsi. Dari jumlah tersebut, pasien yang sembuh sebanyak 12.129 orang dan yang meninggal dunia ada 1.959 orang.

Sedangkan untuk jumlah orang dalam pemantauan (ODP) mencapai 43.945 orang dan pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 14.242 orang.

Baca Juga: Daftar Lengkap 10 Daerah Zona Kuning Virus Corona di Jawa Tengah

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya