Luka Berat, Chacha Eks Trio Macan Meninggal di RS Ungaran Semarang

Selamat jalan Chacha Sherly

Semarang, IDN Times - Kabar duka menyelimuti industri hiburan Tanah Air pada awal tahun 2021. Mantan personel grup Trio Macan, Yuselli Agust Stevi atau akrab disapa Chacha Serly meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan beruntun di ruas tol Semarang-Solo, Jawa Tengah Senin (4/1/2021).

Kepastian meninggalnya Chacha Serly diungkapkan langsung Kasat Lantas Polres Semarang, AKP Muhammad Adiel Aristo, saat dikonfirmasi IDN Times, Selasa (5/1/2021).

1. Chacha Serly meninggal sebelum selepas dzuhur

Luka Berat, Chacha Eks Trio Macan Meninggal di RS Ungaran SemarangIlustrasi jenazah. IDN Times/Mardya Shakti

Aristo mengungkapkan Cacha meninggal dunia pukul 11.55 WIB di RSUD Ungaran, Kabupaten Semarang.

"Saudari Cacha meninggal jam 11.55 WIB tadi. Dari keterangan pihak dokter, dia cedera berat pada kepalanya. Saat ini keluarganya sudah dikabari untuk mengupayakan proses pemulangan jenazahnya," kata Aristo.

Baca Juga: 7 Mobil Tabrakan Karambol di Tol Semarang, Eks Trio Macan Luka Parah

2. Polisi usut penyebab kecelakaan yang melibatkan Chacha Serly

Luka Berat, Chacha Eks Trio Macan Meninggal di RS Ungaran SemarangIlustrasi Tabrakan. IDN Times/Mardya Shakti

Setelah terlibat tabrakan karambol di Jalan Tol Semarang-Solo, Chacha sempat mendapat perawatan intensif di IGD RSUD Ungaran. Nyawanya tidak tertolong karena luka yang dideritanya cukup parah.

Lebih lanjut, ia menyampaikan personel Polres Semarang sudah menggelar olah tempat kejadian perkara untuk mengusut pemicu tabrakan yang melibatkan tujuh mobil di titik KM 428 tersebut.

Olah TKP, lanjutnya, juga untuk menyelidiki dugaan lain yang kemungkinan menyebabkan mobil BRV yang ditumpangi Chacha dan sopirnya menabrak marka jalan sehingga terpental keluar jalur A.

"Semua korban kecelakaan karambol yang kemarin sedang kita mintai keterangan. Termasuk sopirnya saudari Chacha. Lalu juga sopir serta kernet bisnya," ungkapnya.

3. Tabrakan karambol yang dialami Chacha Serly akibat cuaca buruk

Luka Berat, Chacha Eks Trio Macan Meninggal di RS Ungaran SemarangIlustrasi cuaca ekstrem. IDN Times/Mardya Shakti

Pihaknya menyatakan kecelakaan beruntun yang dialami Chacha Serly diakibatkan faktor cuaca yang buruk. Saat kejadian, menurutnya hujan lebat mengguyur Tol Semarang-Solo.

"Memang pas kejadian hujannya sedang lebat. Tapi kita gak mau buru-buru ambil kesimpulannya dulu. Soalnya kejadian ini kan jadi sorotan publik. Maka butuh kehati-hatian untuk mengungkap penyebab utamanya," terang Aristo.

Baca Juga: 10 Unggahan Terakhir Chacha Sherly Trio Macan Sebelum Meninggal Dunia

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya