10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!

Pemandangannya kece banget, Guys~

Jawa Tengah bukan melulu soal Yogyakarta. Semarang juga memiliki potensi yang menjanjikan sebagai tempat wisata. Bahkan seiring dengan perkembangannya, Kota Lumpia ini mempunyai banyak tempat nongkrong yang mengasyikkan.

Di antaranya seperti 10 tempat nongkrong di Semarang yang harganya murah dan nyaman, asyik buat kumpul-kumpul nih. Intip yuk dimana ajah sih?

1. Simpang Lima

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!jatengtoday.com

Ketika pertama kali ke Semarang, rasanya kurang afdol kalau gak mampir ke Simpang Lima. Alun-alun tengah kota ini pas banget jadi tempat nongkrong, apalagi kalau kamu bareng keluarga.

Lokasinya sangat strategis, dekat dengan pusat perbelanjaan dan tempat kuliner. Bahkan kamu bisa bermain sepeda tandem atau foto-foto dengan beragam orang yang berdandan ala hantu.

2. Joglo Agung Resto & Gallery

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!instagram.com/ongemargareth

Kafe Instagramable rasanya sudah menjadi salah satu syarat utama tempat nongkrong. Hal ini bisa kamu dapatkan di Joglo Agung Resto & Gallery yang memiliki konsep bergaya klasik.

Gak cuma itu, pemandangan di sekitarnya pun menyejukkan, bikin hati terasa lebih adem. Joglo Agung Resto & Gallery berlokasi di Jalan Lemah Abang KM 3,6. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 22.00.

3. Eastman Coffee House

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!instagram.com/eastman_smg

Selanjutnya ada kafe populer di Jalan Ahmad Yani Nomor 140. Tempat ini asyik banget jadi tempat nongkrong, karena menu bervariasi dan tempatnya kece kekinian. Harganya relatif terjangkau, sesuai dengan rasa yang bakal kamu dapatkan.

Jangan lupa siapkan outfit terbaikmu, karena kamu gak akan berhenti foto-foto di sini. Eastman buka setiap hari pukul 07.00 hingga tengah malam.

4. Moment Coffee & Space

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!instagram.com/momentcoffee.smg

Kafe satu ini juga gak kalah eye catching dengan desainnya yang minimalis. Moment Coffee & Space memiliki tempat yang luas, sehingga kamu bisa leluasa nongkrong di sini. 

Moment Coffee & Space buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga tengah malam. Terdapat dua area, yakni outdoor serta indoor yang bakal membuat nongkrongmu jadi makin nyaman.

5. Taman Tabanas

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!instagram.com/arum_soffa11

Taman Tabanas ini pas banget buat kamu yang pengin menikmati suasana Kota Semarang. Dari pusat kota, jaraknya sekitar 20 menit. Kamu bisa ke sini menggunakan kendaraan umum, kok!

Pastikan membawa pakaian hangat ya, karena lokasinya berada di kawasan Perbukitan Gombel. Di sekitar taman, terdapat orang-orang berjualan minuman hangat, jagung bakar, roti bakar, dan sejenisnya.

6. Eling Bening

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!explorewisata.com

Kalau pengin menyegarkan mata di pagi hari, Eling Bening bisa menjadi lokasi nongkrong yang mantap betul (mantul). Kawasan ini memang asri, sepanjang mata memandang, kamu akan disuguhi hamparan sawah dan pepohonan yang menawan. Bahkan, kamu bisa sekalian mampir ke Rawa Pening, lho!

Tiket masuknya Rp15 ribu. Eling Bening beroperasi setiap hari, dari pukul 09.00 hingga 22.00 WIB.

Baca Juga: 10 Tempat Nongkrong di Jakarta Selatan yang Hits, Harganya Terjangkau

7. River View Cafe

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!wisatadiindonesia.com

Kalau butuh tempat nongkrong 24 jam, River View Cafe siap menyambutmu kapan saja. Lokasinya terletak di Jalan Kh Ahmad Dahlan Nomor 6, Pekunden.

Kamu akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas yang mereka miliki. Selain tempatnya nyaman, kafe ini memiliki koneksi internet yang cukup kencang, live music (Senin dan Selasa), hingga makanan enak murah meriah.

8. Goodfellas

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!instagram.com/goodfellasresto

Goodfellas bertempat di sisa bangunan Belanda yang menyediakan tempat fotogenik. Setiap sudut ruangan memiliki hiasan lucu dan unik yang bikin tempat ini terasa lebih menarik. Suasananya homey, pas banget buat nongkrong bareng keluarga atau sahabat.

Spesialnya lagi, Goodfellas memiliki pemandangan alam yang membuatmu akan semakin betah berlama-lama. Lokasinya di Jalan Gajah Mungkur Selatan Nomor 11, tempat ini buka dari 10.00 hingga tengah malam.

9. Retro Cafe

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!IDN Times/ Alfi Ramadana

Sesuai namanya, kafe yang berada di Jalan Garuda Nomor 24 ini tampak jadul. Di dalamnya terdapat koleksi barang antik, seperti mobil tua, mesin jahit, radio, dan berbagai hal klasik lainnya.

Cocok buat quaility time, karena suasananya bikin kamu fokus dengan lawan bicara dibandingkan gadget. Menu yang disediakan terkesan sederhana, tapi akan membuat selera makanmu meningkat. 

10. Nest.co.lo.gy

10 Tempat Nongkrong di Semarang yang Nyaman & Murah, Bikin Betah!Instagram.com/nestcology

Alternatif lain untuk menikmati keindahan Semarang pada malam hari yakni Nest.co.lo.gy. Kafe di Jalan Tambora ini memiliki desain tempat yang oke banget untuk nongkrong.

Keunggulan yang mereka miliki antara lain menu makan variatif, harganya relatif terjangkau, dan live music. Datanglah dari pagi biar bisa menaikkan mood kamu.

Itulah beberapa rekomendasi tempat nongkrong di Semarang yang bisa kamu coba. Ada yang sudah pernah kamu kunjungi?

Baca Juga: 10 Tempat Nongkrong di Surabaya yang Keren Abis dan Murah Meriah

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya