TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Tips dan Trik biar Flashdisk Gak Gampang Hilang

Buat kamu yang sering kehilangan flashdisk

ilustrasi berbagai macam flashdisk (pixabay.com/Esa Riutta)

Bagi kebanyakan orang flashdisk menjadi benda yang sangat penting, terutama bagi para pekerja kantor dan mahasiswa. Flashdisk berguna untuk menyimpan, mentransfer, dan mengakses informasi. Selain itu, flashdisk juga biasa digunakan untuk menyimpan dokumen, foto, video, atau file penting. Ini yang membuat keberadaan flashdisk sangat dibutuhkan.

Flashdisk memiiki ukuran kecil yang memungkinkan flashdisk bisa cepat hilang dan terjatuh. Banyak orang yang membawa flashdisk ke berbagai aktivitas dan tempat, sehingga resiko flashdisk dapat hilang cukup besar. Untuk itu, kamu harus melakukan beberapa trik agar flashdisk kamu gak gampang hilang. Simak artikel ini sampai akhir, ya!

1. Gunakan tali pengikat atau gantungan yang mencolok

ilustrasi gantungan flashdisk (unspash.com/Mark Chan)

Cara awal yang perlu dilakukan adalah memasang tali atau gantungan pada flashdisk. Kamu bisa memasang gantungan yang unik dan menarik, gantungan yang mencolok akan membantu kamu lebih mudah mengenali dan menemukan flashdisk. 

Selain itu, gantungan yang dipasangkan pada flashdisk bisa memberikan kesan menarik pada tampilan flashdisk, kamu bisa memakai gantungan flashdisk di leher atau bisa juga digantung paa tas. Dengan begitu, flashdisk akan selalu aman dan gak gampang hilang.

Baca Juga: 5 Cara Menghemat Baterai HP Android yang Mudah dan Efektif

2. Simpan flashdisk di tempat yang aman

ilustrasi flashdisk di atas meja (pixabay.com/pexels)

Simpan flashdisk di tempat khusu bisa mencegah flashdisk hilang. Kamu bisa menyimpan flashdisk di laci meja kerja, tas, atau meletaknnya di tempat khusu penyimpanan alat tulis kerja. Lebih baik simpan flashdisk di tempat yang mudah diingat agar kamu mudah untuk menemukannya.

Perlu diingat, simpan flashdisk di tempat yang benar secara konsisten. Maksudnya, jika kamu sering menyimpan flashdisk di tas, usahakan untuk selalu menyimpan flashdisk di tas dan jangan menyimpan di tempat lain. Cara ini bertujuan agar kamu tidak mudah lupa, karena sudah terbiasa menyimpan flashdisk di dalam tas.

3. Tambahkan casing pelindung untuk flashdisk

ilustrasi casing pelindung flashdisk (freepik.com/ibrandify)

Flashdisk yang dipasangkan casing pelindung akan mengurangi resiko kehilangan. Casing pelindung bisa membuat tampilan flashdisk menjadi sedikit lebih besar, flashdisk menjadi mudah terlihat dan gampang ditemukan.

Selain itu, penggunaan casing dapat melindungi flashdisk dari benturan fisik. Gak sebatas untuk melindungi dari benturan fisik saja, casing flashdisk juga berguna untuk mencegah debu dan kotoran yang kemungkinan besar bisa masuk celah flashdisk. Dengan menggunakan casing pelindung, kamu bisa lebih mudah menemukan flashdisk yang terselip dengan barang lain.

Verified Writer

Dina Pradiska

Jadi orang kaya !

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya