TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Duel Saudara TECNO Spark 20 Pro Vs. TECNO Pova 4 Pro, Harganya Sama!

Beda seri menandakan beda pasar, tapi harganya sana persis!

potret Tecno Pova 4 Pro (tecno-mobile.com)

Intinya Sih...

  • Perbandingan spesifikasi dan harga antara TECNO Spark 20 Pro dan TECNO Pova 4 Pro.
  • Perbedaan penampilan, performa mesin, layar, kamera, baterai, dan fitur-fitur yang ditawarkan oleh kedua smartphone.
  • Kesimpulan rekomendasi penggunaan berdasarkan kebutuhan masing-masing produk.

Di kelas entry level, TECNO memiliki dua seri smartphone yang bikin bingung konsumen yaitu Spark 20 Pro dan Pova 4 Pro. Hal ini terjadi lantaran mereka memiliki harga yang sama yaitu di angka Rp1,9 jutaan. Padahal jika dilihat dari spesifikasi yang ditawarkan, TECNO Spark 20 Pro dan TECNO Pova 4 Pro memiliki banyak sekali perbedaan.

Dengan perbedaan spesifikasi yang banyak, semestinya kamu bisa dengan mudah menentukan smartphone mana yang lebih cocok untuk digunakan. Hal ini karena terlihat jelas mana kekurangan dan kelebihan masing-masing produk. Nah, buat yang penasaran perbandingan spesifikasi TECNO Spark 20 Pro dan TECNO Pova 4 Pro, berikut ini adalah ulasannya.

1. TECNO Spark 20 Pro mengusung layar bergaya punch hole, sedangkan Pova 4 Pro water drop

Hal pertama yang akan dibandingkan adalah penampilan. Di sektor ini, TECNO Spark 20 Pro tampil sangat elegan karena mengusung layar bergaya punch hole dan bezel tipis berasio 84,5 persen screen to body. Selain itu, ukurannya juga lebih kompak sehingga lebih mudah dibawa kemanapun. HP ini memiliki dimensi seluas 168,6 x 76,6 mm dengan ketebalan bodi 8,4 mm.

Lain halnya dengan TECNO Pova 4 Pro yang masih mengusung layar bergaya water drop, sehingga tampak lebih kuno. Selain itu, ukuran HP ini juga lebih besar yaitu 164,8 x 77 mm dengan ketebalan bodi 9,2 mm. Meski begitu, bodi belakang TECNO Pova 4 Pro lebih menarik karena memiliki pola khas gaming.

2. Kedua HP ini menggunakan chipset yang sama yaitu MediaTek Helio G99

Soal performa mesin, TECNO Spark 20 Pro dan Pova 4 Pro tidak memiliki perbedaan karena keduanya menggunakan seri chipset yang sama yaitu MediaTek Helio G99. Meski begitu, TECNO Spark 20 Pro menawarkan kapasitas memori internal yang lebih besar yaitu 8/258GB. Sedangkan TECNO Pova 4 Pro kapasitas memorinya adalah 8/128GB. Dengan spesifikasi mesin tersebut, kedua smartphone ini punya skor AnTuTu Benchmark yang sama yaitu diangka 400 ribuan.

Baca Juga: 5 Kelebihan Tablet Dibandingkan Smartphone, Apakah Kamu Setuju?

3. Layar TECNO Spark 20 Pro mendukung refresh rate 120Hz, tetapi masih pakai panel IPS LCD

Di sektor layar, barulah ada perbedaan mencolok antara TECNO Spark 20 Pro dan TECNO Pova 4 Pro. TECNO Spark 20 Pro lebih unggul di refresh rate yang menyentuh 120Hz, tetapi masih pakai panel IPS LCD. Sedangkan TECNO Pova 4 Pro unggul di panel yang digunakan yaitu AMOLED, tetapi punya refresh rate 90Hz.

Dengan perbedaan tersebut, TECNO Spark 20 Pro bakal lebih mulus saat multitasking, tetapi kualitas layar yang tidak sejernih Pova 4 Pro. Begitu juga dengan TECNO Pova 4 Pro yang layarnya lebih tajam dan jernih, tetapi tidak semulus Spark 20 Pro. Mana pilihanmu?

4. Kamera depan TECNO Spark 20 Pro beresolusi 32MP

Tidak kalah menarik, soal kamera TECNO Spark 20 Pro lebih diunggulkan dibandingkan TECNO Pova 4 Pro. Keunggulan ini terletak baik di kamera belakang atau dengan, dari seri resolusi ataupun fitur-fitur. Agar lebih mudah dipahami, berikut adalah perbedaannya:

TECNO Spark 20 Pro

  • Kamera belakang: 108MP (wide) dan 2MP (macro);
  • Kamera depan: 32MP (wide);
  • Fitur-fitur: PDAF, Quad-LED flash, dan HDR;
  • Videografi: 1440p@30fps;

TECNO Pova 4 Pro

  • Kamera belakang: 50MP (wide) dan 0.08 MP (auxiliary lens);
  • Kamera depan: 8MP;
  • Fitur-fitur: PDAF, dan dual LED flash;
  • Videografi: 1440p@30fps;

5. Baterai TECNO Pova 4 Pro lebih awet dibanding Spark 20 Pro

Pada sektor baterai, kualitas yang ditawarkan TECNO Pova 4 Pro lebih baik jika dibandingkan dengan Spark 20 Pro. Hal itu terlihat baik dari kapasitas maupun kecepatan isi daya. TECNO Pova 4 Pro memiliki baterai berkapasitas 6000mAh yang disandingkan dengan fast charging sebesar 45W. Sedangkan TECNO Spark 20 Pro memiliki baterai berkapasitas 5000mAh dan mendukung fast charging 33W. Dengan demikian, tentu saja baterai TECNO Pova 4 Pro lebih layak untuk dipakai dalam jangka waktu lama.

Verified Writer

Sumahir Hidayanto

Bersatu kita teguh, bercerai kita bebas🇮🇩

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya