TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Bagian Mobil yang Wajib Dicek Pasca Travelling Perjalanan Jauh

Pastikan kondisi mobil tetap dalam kondisi yang aman

ilustrasi servis mobil (pexels.com/@olly)

Mobil merupakan kendaraan yang sering digunakan untuk beraktivitas sehari-hari. Tak hanya itu saja, aktivitas traveling ke beberapa tempat juga kerap kali melibatkan penggunaan mobil. Hal inilah yang membuat mobil menjadi satu hal yang harus kamu beri perhatian penuh.

Jika kamu habis melakukan perjalanan jauh seperti traveling dengan mengendarai mobil, maka jangan lupa mengecek kondisinya. Beberapa bagian mobil berikut ini wajib menjadi fokus utama pada saat pengecekan.

Baca Juga: 5 Cara Merawat Sunroof pada Mobil Secara Tepat, Ada Tipsnya!

1. Kondisi aki

ilustrasi servis mobil (pexels.com/@olly)

Aki merupakan bagian penting yang sekaligus menjadi sumber listrik bagi mobil. Jika kamu ingin terus menggunakannya dengan lancar, maka jangan lupa untuk memastikan kesediaan akinya.

Kamu dapat melakukan pengecekan dengan memanaskan mesin atau pun mengecek kondisi aki.

Namun, disarankan untuk membawanya langsung ke bengkel agar pemeriksaan aki lebih menyeluruh. Dengan demikian, kondisinya tetap baik dan kinerjanya sesuai seperti yang diharapkan.

2. Cairan yang menunjang kinerja mobil

ilustrasi servis mobil (unsplash.com/@christianbuehner)

Bukan hanya aki saja yang menjadi cairan dalam mobil. Ada beberapa jenis cairan lain yang tak boleh lewat untuk kamu perhatikan.

Beberapa diantaranya adalah cairan radiator, cairan pembersih kaca, hingga minyak rem. Setiap cairannya memiliki fungsi yang digunakan.

Untuk cairan radiator yang berfungsi untuk menstabilkan temperatur mesin mobil, kamu dapat mengeceknya melalui tabung resevois.

Sementara untuk cairan pembersih kaca dapar dilihat dengan menambahkan cairan washer pada tabung resevoir pada ruang mesin. Lalu, untuk minyak rem dapat dicek dengan melihat langsung pada tabung minyak rem.

3. Seluruh body mobil

ilustrasi mobil (pexels.com/@mikebirdy)

Perjalanan jauh memang menyenangkan, namun tetap memiliki risikonya tersendiri. Tak terkecuali juga dengan body mobil yang memiliki risiko tergores apabila tak berhati-hati pada saat mengendara.

Kamu juga perlu secara menyeluruh mengecek kondisi body mobil untuk memastikan apakah ada goresan atau tidak. Tentunya akan terasa menganggu penampilan apabila sampai ada yang tergores.

4. Oli mobil

ilustrasi oli mobil (unsplash.com/@timmossholder)

Oli merupakan komponen yang berfungsi untuk melumasi bagian-bagian yang ada pada mobil.

Hal inilah yang membuat para pengendara harus secara berkala mengganti oli yang terdapat pada mesin mobil. Jika tidak diperhatikan, maka dapat mengganggu kinerja mobil, hingga merusak mesin.

Untuk memudahkan proses pengecekan, maka kamu dapat mengganti oli secara rutin. Bahkan kamu juga bisa menggantinya setiap 10.000 kilometer dengan menggunakan oli yang tentu berkualitas baik.

Baca Juga: Tips Merawat Jok Mobil Berdasarkan Bahannya

Verified Writer

Deska Chalis

Selamat membaca!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya