TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Dekorasi Mengubah Suasana Rumah Seperti Kafe

Enjoy your coffe from your home!

menciptakan suasana kafe dirumah (pexels.com\Jason Villanueva)

Bersantai di kafe adalah salah satu hiburan yang disukai oleh banyak orang. Suasana yang nyaman, minuman yang enak, makanan yang enak merupakan faktor pendukung orang berlama-lama didalamnya. 

Bukan hal mustahil untuk menghidupkan suasana nyaman ini kedalam rumahmu. Tambahkan 7 dekorasi dibawah ini agar rumahmu senyaman kafe kesukaanmu :

Baca Juga: 9 Inspirasi DIY Dekorasi Bertema Gajah, Cute dan Mudah Dibuat

1. Ganti lampu dengan lampu tungsten

lampu khas kafe yang temaram (pexels.com/Jason Villanueva)

Suasana kafe yang hangat dan temaram membuat pengunjung merasa nyaman didalamnya.  Darimana suasana ini berasal? Salah satunya didukung oleh pencahayaan. Berbeda dengan suasana rumah yang menggunakan lampu neon.

Kafe menggunakan lampu tungsten. Terdengar asing ditelinga? Lampu tungsten merupakan lampu dengan filamen tungsten yang  memancarkan cahaya bersumber dari tenaga listrik.

Coba ganti lampu pada spot yang ingin di dekor dengan lampu tungsten yang hangat, dan rasakan perbedaannya!

2. Tambahkan dekorasi papan tulis kapur

dekorasi menu di papan kapur (pexels.com/Maria Orlova)

Saat memasuki kafe banyak dekorasi menarik yang dapat kita nikmati. Salah satu yang iconic adalah papan tulis kapur, biasanya menu cafe ditulis disana. 

Kamu bisa menuliskan menu masak hari ini, catatan belanja, kutipan menginspirasi di papan tulis kapur dirumah. Dijamin suasana rumah kamu seperti di caffe!

3. Tata buku bacaan di rak buku

buku yang ditata di rak terbuka (pexels.com/ Marta Dzedyshko)

Alasan orang untuk berlama-lama di kafe adalah susananya yang cozy. Selain menyedap kopi, bercerita dan menikmati musik salah satu kegiatan yang disukai orang adalah membaca buku. 

Susun buku, majalah, novel favoritmu di rak buku terbuka di spot yang ingin kamu dekor. Kamu bisa menggunakan rak buku yang ditempel di dinding atau rak buku biasa. Pilih warna netral agar selaras dengan dekorasi yang lainnya.

4. Pasang wallpaper di dinding

semarakan tampilan rumah dengan wallpaper (pexels.com/FWstudio)

Perhatikan kafe yang sering kamu kunjungi. Beberapa diantaranya menghias dindingnya
menggunakan wallpaper. Kafe tema jazz memasang wallpaper pemain legendaris jazz atau gambar saxophone. 

Kafe kekinian sering menggunakan tema industrial. Kamu bisa memilih wallpaper gambar bata atau aci setengah bata yang menjadi ciri khas industrial.

5. Pajang tanaman dalam ruangan

monstera, salah satu tanaman indoor pilihan (pexels.com/Huy Phan)

Warna hijau dan tanaman merupakan paduan yang cocok untuk menyegarkan ruangan. Beberapa tanaman yang sering ditemui di kafe adalah kaktus, lidah buaya, spider plant, monstera, dll.

Perawatan yang tidak sulit dan visual yang indah membuat tanaman-tanaman berikut menjadi pilihan.

Kamu bisa mencoba menghias rumah dengan tanaman indoor pilihanmu. Dekorasi alami membuat kami lebih relax dan suasana kafe lebih terasa.

6. Memasang tempat duduk bar

bar stools, kursi cafe dipasang dirumah (pexels.com/Curtis Adam)

Jika kamu punya budget lebih, kamu bisa membeli tempat duduk bar khas kafe, bar stool. Pilih warna mencolok jika tone rumahmu cenderung netral agar menjadi pusat perhatian. 

Sedangkan jika tone rumahmu cenderung berwarna, pilih warna hitam atau putih saja. Letakkan bar stool didekat jendela yang sudah diletakkan meja kecil. Sehingga kamu bisa menikmati kopi dengan pemandangan dari jendela.

Baca Juga: 10 Inspirasi Ruang Makan Minimalis yang Asyik Buat Kumpul Keluarga

Verified Writer

Puteridly

She Believe, She Could

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya