TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Manfaat Memahami Perspektif Rekan Kerja sebelum Menanggapinya

Ketika ada yang menyatakan pandangan, dengarkan dan simak

ilustrasi memahami sudut pandang orang lain secara bijaksana (pexels.com/fauxels)

Ketika kamu bekerja di sebuah perusahaan, ada berbagai macam karakter orang dengan latar belakang berbeda. Pengalaman dan keahliannya pun tak sama, serta begitu pula pandangannya. Dengan bersedia mendengarkan sambil menyimak rekan yang sedang menyatakan pandangannya, maka dapat tercipta lingkungan kerja yang kondusif. Sama-sama senang dan mampu lebih produktif.

Itulah sebabnya, penting untuk meluangkan waktu mendengarkan dan memahami perspektif rekan kerja sebelum kamu menanggapinya. Manfaatnya baik untuk bersama, seperti berikut ini.

1. Komunikasi dalam lingkungan kerja berjalan lancar

ilustrasi percakapan bersama orang lain (pexels.com/Julia M Cameron)

Entah sedang berdiskusi perihal pekerjaan maupun urusan pribadi, ketika kamu bersedia memahami sudut pandang orang lain, maka dapat tercipta hubungan dekat yang akrab. Sehingga, berpengaruh juga terhadap pola komunikasi di lingkungan kerja yang tentunya berjalan lancar, dan minim kesalahpahaman. Yuk, turunkan sisi egois diri yang maunya hanya dimengerti. Belajarlah juga untuk memahami orang lain, supaya ada keseimbangan dalam hubungan kerja yang sehat melalui sisi komunikasi.

Dengan kesediaan dan kemampuanmu memahami perspektif rekan kerja, secara bersamaan kualitas komunikasinya kian meningkat. Ini membuat kalian semakin efektif ketika berbicara dan menerima maksudnya. Maka, konflik pun dapat dicegah sejak dini, karena pandangannya bisa kamu pahami secara jelas.

Baca Juga: 5 Alasan Tidak Bergosip tentang Rekan di Tempat Kerja, Jaga Etika!

2. Keterampilan berkolaborasi setiap individu meningkat

ilustrasi orang sedang berkolaborasi (pexels.com/Thirdman)
Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Bukan hanya pada kemampuan berkomunikasi yang mengalami peningkatan, melainkan dari sisi keterampilan diri dalam berkolaborasi juga ikut naik. Ketika memahami sudut pandang rekanmu, meski ada perbedaan, bukan menjadi pemecah hubungan dan keengganan untuk bekerja sama. Justru ini menjadikan kalian bersemangat berkolaborasi dengan menggabungkan perspektif untuk meraih keberhasilan bersama di satu perusahaan.

Adanya kemauan dan semangat berkolaborasi, ide-ide cemerlang semakin banyak juga bermunculan. Suasana kerja semakin seru dan gak membosankan, karena ada saja hal baru yang ditemukan. Produktivitas kerja masing-masing pun semakin meningkat. Kreativitas diri juga semakin terasah, karena ada proses berdiskusi yang menyenangkan, serta diiringi kegiatan saling memberi dukungan.

Verified Writer

Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya