TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Okupansi Hotel di Solo Melesat Naik 80 Persen Jelang Pernikahan Kaesang-Erina

Pemilik hotel mulai berbenah di tengah situasi yang sulit

Eksterior Alila Hotel Solo (Agoda.com)

Surakarta, IDN Times - Menjelang prosesi kirab pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, tingkat keterisian kamar alias okupansi hotel berbintang di Kota Solo mulai merambat naik.

Per hari ini, Senin (5/12/202), hampir semua hotel di Kota Bengawan okupansinya telah menembus angka 80 persen.

Baca Juga: Cek! 15 Lokasi Tempat Parkir untuk Tamu Pernikahan Kaesang di Solo

1. Okupansi hotel di Solo meningkat saat H-1 pernikahan Kaesang-Erina

Hotel Ciputra Semarang. (Instagram/@hotelciputrasemarang)

Berdasarkan pendataan yang dilakukan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jawa Tengah, hotel-hotel yang okupansinya melejit naik rata-rata beroperasi di ruas jalan Slamet Riyadi, Bundaran Gladag dan sekitaran Pura Mangkunegaran.

"Tadi sudah tanya pas rapat koordinasi sama pengurus hotel bahwa saat tanggal 9 Desember dan 10 Desember angka okupansinya sudah 80 persen. Okupansi yang naik sangat tinggi itu mayoritas dialami hotel bintang tiga, empat dan lima," kata Wakil Ketua PHRI Jateng, Bambang Mintosih kepada IDN Times lewat sambungan telepon Selasa (6/12/2022). 

2. Saatnya pengelola hotel berbenah

ilustrasi hotel (instagram/ibissemarangsimpanglima)

Pria yang akrab disapa Benk ini mengatakan segala persiapan yang matang telah dilakukan masing-masing pengelola hotel guna menyambut acara pernikahan Kaesang-Erina.

Menurutnya inilah waktunya bagi seluruh elemen masyarakat Solo terutama pelaku usaha perhotelan untuk belajar berbenah di tengah situasi ekonomi yang serba sulit.

3. Hotel harus bisa tunjukan momentum kebangkitan

ilustrasi twin bed (commons.wikimedia.org/LibertyMtn)

Selain itu, katanya momentum masyarakat Solo dan sekitarnya yang turut mangayubagya para tamu undangan dari Jakarta dan luar negeri perlu menjadi agenda kebangkitan bagi dunia perhotelan.

"Jadi persiapannya sekarang hampir semuanya ikut sibuk mangayubagya karena seluruh elemen masyarakat sangat antusias menyambut prosesi pernikahan Kaesang," kata Benk.

Baca Juga: Gibran Tegaskan, Pernikahan Kaesang dan Erina Gak Terima Sumbangan!

Berita Terkini Lainnya