TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

BNC Hills Kemuning, Villa Nuansa Ubud Bali di Karanganyar

Villa nuansa bali di Karanganyar

BNC Hills Kemuning (instagram.com/bnchills)

Karanganyar merupakan salah satu kabupaten di Jawa Tengah yang menjadi destinasi wisata.

Letaknya yang berada di kaki gunung Lawu membuat suhunya dingin dan udaranya sejuk sehingga berbagai macam perkebunan seperti teh dan sayuran dapat tumbuh di Karanganyar.

Hal ini membuat Karanganyar menjadi destinasi wisata yang sangat cocok untuk melepas penat dari hiruk-pikuk perkotaan. 

Jika di Karanganyar, kalian tidak akan kesulitan menemukan berbagai macam kafe, hotel, villa hingga objek wisata. Oleh karena itu, yuk simak informasi villa baru di Karanganyar yang bernuansa Bali. 

Baca Juga: The Lawu Park Lokasi, Harga Tiket, dan Aktivitas Seru

1. BBC Hills Kemuning terletak di Desa Gumeng Ngargoyoso Kemuning Kecamatan Jenawi Kabupaten Karanganyar

Villa tampak depan BNC Hills Kemuning (instagram.com/bnchills)

2. Berada di kaki Gunung Lawu dan ditengah perkebunan Kemuning sehingga memiliki udara yang sejuk dan dingin.

BNC Hills Kemuning (instagram.com/bnchills)

3. BNC Hills letaknya tidak jauh dari wisata Kemuning Sky Hills dengan jarak kurang lebih 2,5 km dan jarak tempuh sekitar 6 menit

BNC Hills Kemuning (instagram.com/bnchills)

4. Memiliki ruangan indoor cukup luas, terdiri dari ruang tamu, ruang berkumpul dan kamar

BNC Hills Kemuning (instagram.com/jalanbarengarief))

5. Fasilitas di BNC Hills meliputi king size bed, smart TV (Netflix), soffa, lemari, meja kerja, bean bag, free snack, kulkas dan lain-lain.

BNC Hills Kemuning (instagram.com/jalanbarengarief))

6. Kamar mandi di villa BNC Hills menghadap ke area private pool dan memiliki desain yang cukup mewah dengan fasilitas lengkap seperti sabun, shampo, hair dryer

BNC Hills Kemuning (instagram.com/jalanbarengarief))

7. Memiliki fasilitas private pool dengan air hangat dibagian balkon sehingga sangat cocok untuk bersantai ditengah hawa dingin kaki Gunung Lawu

BNC Hills Kemuning (instagram.com/jalanbarengarief))

8. Menyediakan fasilitas floating breakfast yang bisa dinikmati di kolam air hangat

BNC Hills Kemuning (instagram.com/nawalsq_)

9. Bagi pengunjung yang menginap di BNC Hills juga akan mendapat akses langsung ke taman di depan villa

BNC Hills Kemuning (instagram.com/bnchills)

10. Terdapat 3 jenis villa meliputi Villa 1 Honeymoon Room, Villa 2 , Villa 3 Family Room dengan harga sewa villa di BNC Hills mulai dari Rp 1.000.000,00 per malamnya

BNC Hills Kemuning (instagram.com/bnchills)

11. Menyediakan fasilitas barbekyu lengkap dengan peralatan dan daging

BNC Hills Kemuning (instagram.com/bnchills)

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Lereng Gunung Lawu, Healing Mewah Harga Murah 

Verified Writer

Indraswari Pikatan

Karyawan swasta yang suka menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya