TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hello Beauty Market Solo, Sukses Digelar di Bulan September

Berkolaborasi dengan Neyya Kosmetik.

Event Hello Beauty Market Solo di Solo Paragon Mall. (Dok/Istimewa)

Intinya Sih...

  • Hello Beauty Market Solo sukses gelar event pertama dengan Neyya Kosmetik
  • Pengunjung dapat nikmati promo besar-besaran dan penampilan artis ternama
  • Penampilan Ponidi memadati mall, menandakan kesuksesan acara yang menghadirkan hiburan

Surakarta, IDN Times - Hello Beauty Market Solo sukses menggelar event pertamanya yang berlangsung dari tanggal 13 hingga 15 September.

Acara yang digagas oleh Hello Market Solo, bekerja sama dengan Neyya Kosmetik, berhasil menghadirkan pengalaman belanja dan hiburan yang luar biasa. Semua brand yang berpartisipasi mengungkapkan kepuasannya terhadap jalannya event, menandakan kesuksesan kolaborasi ini.

Baca Juga: Menpora Sebut Anggaran Peparnas di Solo Rp290 M

1. Banyak brand-brand yang ikut serta

Event Hello Beauty Market Solo di Solo Paragon Mall. (Dok/Istimewa)

Media Relation Hello Beauty Market Solo, Fajar Khoirul Umam memgatakan pada event tersebut engunjung yang hadir tidak hanya disuguhkan dengan berbagai produk kecantikan berkualitas, tetapi juga menikmati promo dan diskon besar-besaran yang ditawarkan sepanjang acara.

"Kemeriahan semakin terasa dengan kehadiran berbagai penampilan artis seperti Bondol, Nonik MEniezt, serta dilan janiyar yang membuat pengunjung semakin antusias. banyak kelas juga diadakan seperti kelas kecantikan , fashion show bahkan sampai poundfit digelar guna memeriahkan acara HBMS," jelasnya dalam rilis yang diterima IDN Times, Selasa (24/9/2024).

2. Sajikan hiburan dan event

Event Hello Beauty Market Solo di Solo Paragon Mall. (Dok/Istimewa)

Salah satu momen puncak terjadi pada Sabtu, 14 September saat penampilan Ponidi di panggung Hello Beauty Market Solo berhasil memadati mall hingga hampir tidak bergerak saking banyaknya pengunjung yang ingin menyaksikan langsung penampilannya.

"Suasana tersebut membuktikan bahwa Hello Beauty Market Solo berhasil menghadirkan acara yang tidak hanya fokus pada belanja tetapi juga hiburan yang menghibur dan memuaskan pengunjung," jelasnya.

3. Jadi portofolio

Event Hello Beauty Market Solo di Solo Paragon Mall. (Dok/Istimewa)

Keberhasilan event ini tentu menumbuhkan harapan bahwa Hello Beauty Market Solo akan kembali diadakan dengan skala yang lebih besar dan lebih meriah di masa mendatang.

"Terima kasih kepada semua brand, pengunjung, serta artis yang telah berkontribusi menjadikan Hello Beauty Market Solo sebagai acara yang berkesan dan sukses," pungkas Fajar.

Baca Juga: Paslon Pilkada Solo Ambil Nomer Urut, Teguh-Bambang 1 Respati-Astrid 2

Berita Terkini Lainnya