BRI Semarang Ahmad Yani Perbaiki Ruang Kelas SMP Kanisius Raden Patah

Atap bangunan hampir ambrol karena lapuk dimakan rayap

Semarang, IDN Times - BRI Semarang Ahmad Yani meresmikan bangunan ruang kelas baru di SMP Kanisius Raden Patah Semarang, Selasa (24/9/2024). Melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) BRI Peduli memperbaiki bangunan ruang kelas yang hampir roboh di sekolah tersebut. 

1. Ruang kelas sekolah sudah rusak

BRI Semarang Ahmad Yani Perbaiki Ruang Kelas SMP Kanisius Raden PatahBRI Semarang Ahmad Yani meresmikan bangunan ruang kelas baru di SMP Kanisius Raden Patah Semarang yang dibangun melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) BRI Peduli, Selasa (24/9/2024). (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Kepala SMP Kanisius Raden Patah Semarang, Ika Purbiantari menceritakan, bahwa dua ruang kelas di sisi belakang sekolah itu diketahui atapnya berlubang. Setelah melakukan pengecekan, ternyata kayu di bagian atap sudah hancur dimakan usia dan lapuk oleh rayap.

‘’Kami pun mencari bantuan melalui komite sekolah, hingga akhirnya bisa bertemu dan dibantu oleh BRI. Sebab, kalau tidak segera diperbaiki, entah apa jadinya kalau anak-anak pas belajar di ruang ini dalam kondisi rusak. Puji Tuhan, berkah melimpah untuk kita semua,’’ tuturnya di sela-sela peresmian gedung baru.

Baca Juga: BRI Batang Berikan Bantuan Mobil Ambulans untuk Warga Binaan Lapas

2. Ruang kelas baru bisa untuk kegiatan ekstrakurikuler

BRI Semarang Ahmad Yani Perbaiki Ruang Kelas SMP Kanisius Raden PatahSiswa SMP Kanisius Raden Patah Semarang melakukan kegiatan misa di ruangan kelas baru yang dibangun BRI Semarang Ahmad Yani melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) BRI Peduli , Selasa (24/9/2024). (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Bangunan dua ruang kelas yang diperbaiki melalui Program Bantuan BRI Peduli TJSL oleh BRI Semarang Ahmad Yani itu kini bisa dimanfaatkan juga sebagai aula sekolah.

Ika menuturkan, ruang kelas yang sudah dibangun BRI ini juga bisa dipakai untuk kegiatan anak-anak seperti ekstrakurikuler atau pengembangan potensi siswa.

‘’Kalau cuaca di luar panas atau hujan, ruangan ini bisa untuk berkegiatan siswa sekaligus berteduh. Sekali lagi terima kasih untuk BRI dan semua pihak yang berperan hingga pembangunan gedung ini berjalan baik,’’ tandasnya.

3. BRI bantu pengembangan pendidikan

BRI Semarang Ahmad Yani Perbaiki Ruang Kelas SMP Kanisius Raden PatahSiswa SMP Kanisius Raden Patah Semarang melakukan kegiatan misa di ruangan kelas baru yang dibangun BRI Semarang Ahmad Yani melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) BRI Peduli , Selasa (24/9/2024). (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Untuk membangun ruang kelas tersebut BRI mengucurkan bantuan senilai Rp 427.090.000 Pembangunan berjalan selama dua bulan.

Pemimpin Cabang BRI Semarang Ahmad Yani, I Wayan Mestera mengatakan, pihaknya dengan senang hati memberikan bantuan kepada SMP Kanisius Raden Patah Semarang.

‘’BRI sangat senang menjadi mitra yayasan ini dan membantu apa yang sekolah butuhkan. Sehingga, kami bisa membangun ruang kelas baru bagi siswa yang belajar di SMP Kanisius Raden Patah Semarang. Semoga bantuan ini menjadi berkat bagi semua dan bermanfaat untuk pengembangan pendidikan anak-anak,’’ katanya.

Baca Juga: BRI BO Semarang Pattimura Berikan 2 Unit Mobil ke SMK Negeri Jateng

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya