TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Trope Terbaik dalam Anime Shounen, Ada Zero to Hero!  

Mulai dari kekuatan persahabatan hingga dorongan mimpi

Tanjiro Kamado adalah seorang underdog yang berubah menjadi pahlawan terkuat (dok. ufotable/Kimetsu no Yaiba)

Trope merupakan sebuah alat dalam pengembangan cerita fiksi. Jika diartikan secara literal, trope adalah cara mudah untuk mendeskripsikan situasi dalam cerita sehingga dapat dipahami oleh penulis maupun penikmat cerita fiksi. Dari sekian banyak cerita fiksi, trope juga digunakan dalam seri anime.

Setiap anime memiliki trope sendiri-sendiri, seperti seri romance yang sering mengusung trope terkenal enemy to lover atau friend to lover.

Di sisi lain, seri shounen juga mempunyai trope populer, seperti trope zero to hero. Dari banyaknya trope yang kerap digunakan dalam anime shounen, ada beberapa trope paling baik. Kira-kira, apa saja, ya? Berikut lima trope terbaik dalam anime shounen.

Baca Juga: 5 Fakta Buddy Daddies, Anime Aksi Komedi Tayang Januari 2023

1. Kekuatan persahabatan adalah hal yang paling berharga 

persahabatan antara murid-murid kelas 1-A di U.A. High School (dok. Bones/Boku no Hero Academia)

Sayangnya, trope kekuatan persahabatan yang ada dalam anime shounen ini kerap disalahgunakan atau digunakan sebab berlebihan sehingga menimbulkan reputasi yang buruk.

Salah satu pelanggar trope ini yang paling terkenal adalah Hiro Mashima dari seri Fairy Tail. Dia menggunakan kekuatan persahabatan untuk menyelamatkan para pahlawan dari sebuah pertempuran yang tidak dapat dimenangkan dengan strategi yang telah direncanakan atau dibuat-buat.

Di sisi lain, anime shounen lain mampu menangani trope ini dengan baik sehingga mengubah trope yang tampak murahan menjadi sesuatu hal yang paling berharga.

Kekuatan persahabatan adalah hal nyata karena orang-orang di dunia nyata mengandalkan hubungan pertemanan hingga dukungan emosional.

Trope ini bisa digunakan oleh karakter anime untuk menyelesaikan sesuatu sebab tidak semua memiliki kekuatan persahabatan.

2. Pahlawan shounen selalu mempunyai guru yang mengagumkan

Satoru Gojou (dok. MAPPA/Jujutsu Kaisen)

Setiap orang membutuhkan panutan, guru, ataupun mentor untuk mengajari sesuatu yang belum mampu mereka lakukan.

Mereka senantiasa membutuhkan bimbingan ketika berjalan di jalan yang telah mereka pilih.

Sama seperti penggemar anime, mereka juga memiliki seseorang yang mereka sebut guru sekolah, dosen perguruan tinggi, pelatih olahraga, dan rekan kerja senior untuk menjadi mentor mereka.

Jika dikaitkan dengan dunia nyata, trope karakter mentor dalam anime shounen tampak relevan. Wajar saja jika trope ini selalu bisa menghibur.

Beberapa contoh karakter mentor yang paling populer dari trope ini adalah Satoru Gojou dari seri Jujutsu Kaisen dan Kakashi Hatake dari seri Naruto. Mereka telah memainkan peran penting dalam perkembangan dari masing-masing murid mereka.

3. Kebangkitan underdog menjadi pahlawan terkuat

Tanjiro Kamado ialah contoh dari perwujudan zero to hero (dok. ufotable/Kimetsu no Yaiba)

Ada banyak alasan penting mengapa pahlawan fiksi dari anime shounen mana pun berasal dari orang lemah yang tertindas atau underdog. 

Salah satu hal paling ditunggu dari trope ini adalah kebangkitan mereka hingga menjadi sosok yang lebih pintar dan kuat dari waktu ke waktu. Mereka yang berasal dari trope ini selalu memiliki kebulatan tekad untuk bisa menguatkan mental dan fisik mereka.

Trope kebangkitan underdog juga mampu memberi semangat ataupun kekuatan sebab anime shounen diarahkan untuk penggemar berusia muda yang masih memiliki keterampilan dan pengalaman yang terbatas.

Dengan adanya trope ini, mereka mungkin bisa termotivasi ketika melihat protagonis shounen, seperti Tanjiro Kamado dari seri Kimetsu no Yaiba, Naruto Uzumaki dari seri Naruto, dan Ichigo Kurosaki dari seri Bleach yang bekerja keras dari zero to hero.

4. Rival yang kuat menjadi dorongan terbaik untuk pahlawan shounen

Shouto Todoroki, Izuku Midoriya, dan Katsuki Bakugo (dok. Bones/Boku no Hero Academia)

Trope kepemilikan karakter rival atau saingan sudah menjadi hal yang wajib dalam anime shounen.

Trope ini pun menjadi salah satu sifat terbaik shounen sebab trope ini selalu berhasil dalam memunculkan energi dan semangat kepada karakter pahlawan. Dengan adanya trope ini, mereka akan bersaing terus dengan rival masing-masing hingga tumbuh menjadi sosok yang lebih kuat tanpa mereka sadari.

Persaingan yang baik dan sehat akan memberikan motivasi kepada pahlawan shounen, bahkan mereka bisa menjalin persahabatan dengan rival masing-masing di saat-saat tertentu.

Sebagai contoh, Caesar Zeppeli yang tsundere memberikan dorongan kepada Joseph Joestar untuk berkembang di Hamon dalam seri Jojo's Bizzare Adventure. Sementara itu, Izuku Midoriya, Katsuki Bakugo, dan Shouto Todoroki juga sama-sama bertekad untuk mengalahkan satu sama lain sebagai siswa pelatihan dalam seri Boku no Hero Academia. 

Baca Juga: 5 Anime Komedi dengan Ending Mengharukan yang Wajib Ditonton

Verified Writer

Ervina E.W.

limited.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya