TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Persamaan Naruto dan Son Goku Dragon Ball yang Jarang Diketahui

Kalian sudah tahu belum nih?

facebook.com/goku and naruto

Berbicara mengenai dunia manga terutama shonen pastinya kalian tahu dan sudah mengenal dua manga legendaris hingga kini yaitu Naruto dan juga Dragon Ball, manga yang juga telah mendapatkan versi anime ini telah banyak menemani kita terutama bagi anak-anak kelahiran 90-an.

Namun tahukah kalian jika kedua karakter utama dari kedua manga tersebut memiliki banyak kesamaan, nah berikut ini adalah beberapa kesamaan yang telah saya dapat dari kedua karakter legendaris ini.

Baca Juga: 10 Tim Terkuat di Naruto yang Tak Tertandingi, Ada Hokage dan Sannin

1. Tanpa dibesarkan orang tua mereka

https://www.facebook.com/NarutoUzumaki

Baik Son Goku maupun Naruto, mereka tidaklah dibesarkan oleh orang tua mereka melainkan mereka diasuh oleh orang lain saat mereka masih bayi.

Seperti yang diketahui bahwa Goku adalah seorang bangsa saiya yang dikirim ketika dia masih bayi dan mempunyai misi untuk menghancurkan bumi, sampai di bumi Goku kehilangan ingatannya dan menjadi orang baik serta dia diangkat oleh kakek angkatnya Son Gohan.

Naruto juga sama pada saat hari kelahiran dia terjadi peristiwa serangan dari kyubi yang membuat orang tua Naruto meninggal dan akhirnya dibesarkan oleh hokage ketiga saat itu.

2. Memiliki teman yang jahat

facebook.com/naruto and goku

Baik Naruto ataupun Son Goku sama sama memiliki teman yang antagonis. Teman Naruto adalah Sasuke yang merupakan seorang ninja dengan karakter yang dingin dan menyebalkan.

Dia sempat menjadi tokoh antagonis karena masa lalunya yang pahit dimana seluruh keluarganya dibantai oleh kakaknya sendiri. Sedangkan Son Goku, dia juga memiliki seorang teman yang sama berasal dari Planet Saiya yang bernama Bejita atau Vegeta.

Dia adalah pangeran Saiya yang sama sama terbunuh seluruh keluarganya oleh Freeza yang saat itu menyerang Planet Saiya.

3. Karakter yang polos dan tidak pintar

Facebook.com/foto unieq naruto

Baik Goku maupun Naruto, dikenal sebagai karakter yang polos dan tidak pintar yang selalu diremehkan dan hanya ingin selalu bertarung.

4. Doyan makan

Facebook.com/Radio Branime

Jika Son Goku mampu memakan segala yang ada di atas meja berkali kali dan menghabiskannya hinga perutnya buncit, Naruto bahkan bisa menghabiskan sepuluh mangkuk Ramen di tempat langganannya dengan cepat.

Apalagi akalu ditraktir, hal ini merupakan kesamaan dari dua karakter tersebut.

5. Memunyai guru yang mesum

Facebook.com/Mutenroshi

Baik Naruto maupun Goku keduanya memiliki seorang guru yang sangat mesum, kedua guru ini selalu berpikir jorok.

Saat kali pertama Goku ingin dilatih oleh kamasenin gurunya itu meminta Goku untuk membawakan dia wanita yang cantik, begitupun sebaliknya Naruto ketika meminta untuk dilatih oleh Jiraiya.

Naruto bahkan harus berpura-pura menjadi seorang wanita untuk meluluhkan Jiraiya ini.

6. Warna baju tokoh utama

kwikku.com/Hutomo

Persamaan yang cukup mencolok namun jarang diperhatikan yaitu adalah kekuatan utama mereka berdua. Naruto dengan Rasengan-nya dan Goku dengan Kamehameha-nya.

Kedua kekuatan super itu ternyata memiliki bentuk yang sama yaitu bulat dan berwarna biru laut.

7. Jurus andalan

Facebook.com/Nerdgasmic

Persamaan yang cukup mencolok namun jarang diperhatikan yaitu adalah kekuatan utama mereka berdua. Naruto dengan Rasengan-nya dan Goku dengan Kamehameha-nya.

Kedua kekuatan super itu ternyata memiliki bentuk yang sama yaitu bulat dan berwarna biru laut.

8. Solidaritas melindungi orang-orang yang dicintai

Baik Naruto ataupun Goku, mereka berdua sangat menjunjung tinggi yang dinamakan dengan persahabatan, keduanya bahkan rela mempertaruhkan nyawanya demi untuk melindungi orang-orang berharga bagi mereka.

9. Dapat berubah menjadi monster

Kedua tokoh ini bisa berubah menjadi monster ganas yang tak mengenal siapa lawan maupun kawan. Jika di Naruto, dia bakal berubah menjadi Kyuubi alias Siluman Rubah Ekor Sembilan, sementara Son Goku bakal berubah menjadi kera raksasa jika melihat bulan purnama.

Baca Juga: 10 Karakter Filler Naruto Dengan Kisah Terbaik, Sedih Banget

Writer

Hidayat Marwan

Hay Saya Hidayat Marwan saya saat ini masih menempuh pendidikan disuatu institut perguruan tinggi ditempat saya harapan saya nantinya pada para pengikut tulisan saya bisa menjadi motivasi untuk kalian dan bisa membuat kalian semangat menjalani hari-hari kalian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya