TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Terbang Uji Coba Lancar, Citilink Siap Buka Rute Jakarta-Purbalinga

Proving Flight Pesawat ATR72-600 di Bandara JB Soedirman

Pesawat ART72-600 dengan nomor penerbangan QG-2256 mendarat di Bandara JB Soedirman Purbalingga setelah melakukan proving flight, Kamis (1/4/2021). IDNTimes/Rudal Afgani

Purbalingga, IDN Times - Citilink, maskapai pertama yang membuka rute penerbangan dari dan ke Purbalingga, mendaratkan pesawatnya di Bandara Jenderal Besar Soedirman Purbalingga, Kamis (1/4/2021).

Pesawat jenis ATR72-600 dengan nomor penerbangan QG-2256 lepas landas pukul 08.05 WIB dari Halim Perdanakusuma dan mendarat dengan mulus pada pukul 09.10 WIB di Bandara JB Soedirman.

1. Pesawat Citilink mendarat dengan mulus

Pesawat ATR72 milik Citilink mendarat di Bandara JB Soedirman setelah melaksanakan proving flight, Kamis (1/4/2021). IDNTimes/Rudal Afgani Dirgatara

Penerbangan Citilink kali ini merupakan proving flight untuk menguji coba kesiapan bandara yang dijadwalkan mulai beroperasi pada 22 April 2021. Citilink yang masih satu grup dengan Garuda Indonesia telah memastikan membuka rute penerbangan dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta ke Bandara JB Soedirman Purbalingga dan sebaliknya.

"Citilink menyambut positif dan mendukung rencana operasional penerbangan komersial di Bandara Jenderal Soedirman. Setelah proving flight ini, Citilink akan mempersiapkan
operasional penerbangan komersial dan berkoordinasi erat dengan seluruh stakeholders
sehingga kami dapat segera melakukan penerbangan komersial menuju Purbalingga ketika Bandara Jenderal Soedirman siap untuk melayani penerbangan komersial sesuai dengan yang sudah direncanakan di tanggal 22 April 2021,” ujar Direktur Utama Citilink, Juliandra di Purbalingga, Kamis (1/4/2021).

2. Bandara digadang-gadang dorong perekonomian domestik

Pesawat ATR72 milik Citilink mendarat di Bandara JB Soedirman setelah melaksanakan proving flight, Kamis (1/4/2021). IDNTimes/Rudal Afgani Dirgatara

Semula Bandara JB Soedirman diharapkan bisa melayani pemudik pada Lebaran tahun ini. Namun, pemerintah pusat telah memutuskan larangan mudik pada Lebaran tahun ini karena pandemi Covid-19 belum usai.

"Terkait larangan mudik kita mengikuti kebijakan pemerintah pusat, tetapi bandara tidak hanya melayani penumpang mudik saja tetapi juga penumpang dengan tujuan tertentu sepeti wisata, bisnis dan sebagainya," kata Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi.

Tiwi, sapaan bupati, mengaku optimistis bandara akan tetap ramai. Optimisme Tiwi antara lain karena wilayah Jawa Tengah bagian selatan barat memiliki wisata yang menarik. Dia menyebut, Purbalingga ada Goa Lawa dan Owabong, di Banyumas ada Baturraden, di Cilacap ada wisata pantai, di Banjarnegara dan Wonosobo ada Dieng.

Tiwi mengatakan, daerah-daerah di Jawa Tengah bagian selatan barat memiliki kendala yang sama, yaitu aksesibilitas. Setelah ada bandara, ia yakin perekonomian akan menggeliat karena akses akan terbuka lebar.

Berita Terkini Lainnya