Resep Telur Chili Padi, Sajian Lauk yang Enak dan Gak Bikin Ribet

Cocok buat para pencinta pedas, nih!

Pencinta pedas mana suaranya? Kamu kayanya wajib coba salah satu lauk nasi pedas yang satu ini. Namanya, telur chili padi. Sensasi pedasnya bikin nagih, lho. 

Nasi sepiring pun kayanya kurang kalau kamu makan dengan lauk ini. Tanpa berlama-lama, berikut ini penulis sajikan resep telur chili padi. Check this out, guys!

Siapkan Bahan yang Diperlukan

Resep Telur Chili Padi, Sajian Lauk yang Enak dan Gak Bikin Ribetilustrasi telur ayam (pexels.com/kendra coupland)

Bahan-bahan:

  1. 3 butir telur
  2. 8 siung bawang merah
  3. 3 siung bawang putih
  4. 35 gram cabai rawit hijau
  5. 20 gram cabai rawit merah
  6. 10 gram cabai keriting merah
  7. 1 sendok makan air asam jawa
  8. 1 sendok teh saus tiram
  9. 1/4 sendok teh garam
  10. 1/2 sendok teh kaldu jamur
  11. 1/4 sendok teh gula pasir
  12. 1 batang daun bawang           

Baca Juga: Resep Telur Ceplok Asam Manis, Sajian Sederhana Bercita Rasa Mewah

Cara Membuat Telur Chili Padi

Resep Telur Chili Padi, Sajian Lauk yang Enak dan Gak Bikin Ribetilustrasi proses memasak telur chili padi (pexels.com/Caio)
  1. Irislah daun bawang menjadi beberapa bagian sesuai selera. Selain itu, haluskan bawang merah, bawang putih, cabai rawit hijau, cabai rawit merah, dan cabai keriting merah menggunakan chopper. 
  2. Selanjutnya, panaskan minyak goreng dalam wajan dengan api sedang. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi dan tumislah hingga tanak. 
  3. Tambahkan air asam jawa, saus tiram, garam, kaldu jamur, dan gula pasir. Aduk-aduk hingga tercampur rata. 
  4. Lalu, masukkan telur dengan bentuk mata sapi. Tak perlu dibalikkan, biarkan sejenak hingga teksturnya padat cenderung setengah matang.
  5. Taburi dengan daun bawang secara merata. Kemudian, matikan kompor dan pindahkan ke dalam piring saji. 
  6. Sekarang, telur chili padi siap disajikan.

Tips Memasak

Resep Telur Chili Padi, Sajian Lauk yang Enak dan Gak Bikin Ribetilustrasi seorang koki (pexels.com/cottonbro studio)

Untuk kamu yang kurang suka pedas, kamu bisa kurangi jumlah cabai rawit merah. Pastikan semua cabai sudah dibersihkan dengan air sebelum dihaluskan. Jangan lupa, koreksi juga rasa dari tumisan cabai sebelum memasukkan telur.

Selain itu, kamu bisa balikkan telur dan dimasak hingga matang. Cocok buat kamu yang suka telur goreng yang matang banget. Tapi, enaknya setengah matang lho!

Saran Penyajian

Resep Telur Chili Padi, Sajian Lauk yang Enak dan Gak Bikin Ribettelur chili padi (pexels.com/Megha Mangal)

Sajikan telur chili padi ini selagi hangat bersama nasi. Siapkan juga lauk tambahan seperti lalaban atau pun tempe goreng. Paduan rasa keduanya pas banget di lidah.

Rasa pedas, asin, dan asamnya juga pas. Kalau gak percaya, coba praktikkan dulu resep ini di rumah. Selamat mencoba, ya!

Baca Juga: Resep Telur Cabai Mata Sapi, Ide Sarapan yang Paling Praktis

Lena Latipah Photo Community Writer Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa. Kadang makan, masak, gerak gak jelas, dan melamun. Follow me on instagram @lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya