4 Fakta Drama Korea The Glory 2, Song Hye Kyo Lanjutkan Balas Dendam 

Mulai tayang di Netflix pada 10 Maret 2023

Akhir drama Korea Selatan berjudul The Glory yang tayang bulan Januari 2023 di Netflix masih membuat penasaran para pemirsa. Kini, setelah menunggu sekitar dua bulan, sekuel The Glory 2 akan tayang pada 10 Maret 2023.

Kisah balas dendam Moon Dong Eun yang diperankan bintang papan atas Korea Selatan, Song Hye Kyo ini akan berlanjut pada The Glory 2. Saluran penyedia layanan streaming Netflix telah merilis video trailer The Glory 2. Seperti apa lanjutan drama yang mengangkat tema kekerasan di sekolah, perundungan dan balas dendam itu, berikut fakta dan spoiler-nya.

1. Poster The Glory 2 tertulis ‘’Selamat datang di nerakaku’’

4 Fakta Drama Korea The Glory 2, Song Hye Kyo Lanjutkan Balas Dendam poster karakter The Glory Part 2 (instagram.com/netflixkr)

The Glory berkisah tentang seorang perempuan bernama Moon Dong Eun dengan jiwa yang hancur akibat kekerasan di masa sekolah. Untuk membayar rasa sakit pada masa lalunya itu ia mendedikasikan hidupnya dengan membalas dendam kepada setiap orang yang menghancurkan masa remajanya.

Kata-kata Moon Dong Eun yang mencekam tertera di poster The Glory 2. Kalimat bertuliskan “Selamat datang di nerakaku” itu menunjukkan bahwa usaha balas dendam Moon Dong Eun masih berlanjut. 

Pada poster The Glory 2 tampak para pelaku kekerasan dan sejumlah korban lain yang terlibat dalam rencana balas dendam sedang berdiri di hutan berhias bunga seolah Taman Eden, simbol kebaikan dan kejahatan. 

Baca Juga: 10 Rekomendasi Drama Korea Januari 2023, Banjir Artis Paling Hits

2. Para pelaku kekerasan belum merasa bersalah dan menyesal

4 Fakta Drama Korea The Glory 2, Song Hye Kyo Lanjutkan Balas Dendam cuplikan drama Korea The Glory (dok. Netflix/The Glory)

Poster tersebut mengundang rasa ingin tahu tentang apa yang akan terjadi pada para korban setelah mereka memutuskan untuk menolak kekerasan para pelaku.

Sedangkan, pada video trailer menunjukkan ketegangan yang berlanjut dari satu adegan ke adegan lain. Para pelaku yang tak mengenal rasa bersalah atau penyesalan mulai mencurigai satu sama lain dalam upaya mereka menyelamatkan diri.

3. Plot makin menarik

4 Fakta Drama Korea The Glory 2, Song Hye Kyo Lanjutkan Balas Dendam Song Hye Kyo di drama The Glory (dok. Netflix/The Glory)

Melihat dari spoiler itu tampak drama The Glory 2 akan menyuguhkan plot yang semakin menarik. Rencana Dong Eun untuk membuat hidup mereka seperti neraka bakal terjadi karena anggota geng perundung akan melawan diri mereka sendiri.

Pada akhirnya, Dong Eun bisa melihat para pengganggunya menderita.

4. Tayang dalam 8 episode

4 Fakta Drama Korea The Glory 2, Song Hye Kyo Lanjutkan Balas Dendam Cuplikan drama Korea The Glory (dok. Netflix/The Glory)

Adapun, para pemeran The Glory 2 akan melibatkan para bintang yang sama seperti musim sebelumnya. Selain Song Hye Kyo sebagai Moon Dong Eun, juga akan kembali hadir Lim Ji Yeon sebagai Park Yeon Jin, Yeon Hye Ram sebagai Kang Hyeon Nam, Park Sung Hoon sebagai Jung Jae Joon, Lee Do Hyun sebagai Joo Yeo Jung, Jung Sun Il sebagai Ha Do Young. 

Sementara, The Glory 2 akan tayang dalam delapan episode. Pada serial lanjutan itu, misi balas dendam Moon Dong Eun akan diungkap secara utuh termasuk jatuhnya para pelaku kekerasan satu persatu.

Apakah Moon Dong Eun dapat menuntaskan balas dendamnya? Tunggu jawabannya di The Glory 2 mulai 10 Maret 2023 mendatang.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film dan Drama Korea Hits Januari 2023, Tayang di Viu

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya