5 Film Ghibli dengan Dubbing Bahasa Inggris Terbaik, Menarik!

Tak kalah menarik

Studio Ghibli adalah salah satu studio animasi paling populer dan paling dicintai di dunia. Studio satu ini sudah mengeluarkan banyak film ikonik seperti Spirited Away (2001), My Neighbor Totoro (1988), dan Kiki's Delivery Service (1989).

Mengingat popularitasnya yang sangat besar, beberapa film Ghibli diakuisisi oleh distributor internasional yang kemudian menyediakan versi dubbing bahasa Inggris.

Film-film Ghibli sering kali memiliki deretan pengisi suara yang berasal dari nama besar di Hollywood. Beberapa bekerja dengan baik, beberapa justru mengecewakan. Film Ghibli mana saja ya yang punya dubbing yang bagus?

Baca Juga: 10 Film Studio Ghibli Underrated yang Layak untuk Kamu Tonton!

1. Only Yesterday (1991)

5 Film Ghibli dengan Dubbing Bahasa Inggris Terbaik, Menarik!Film Ghibli dari Isao Takahata (dok. Studi Ghibli/Only Yesterday)

Pertama kali dirilis 1991, Only Yesterday merupakan film adaptasi dari manga karya Hotaru Okamoto dan Yuko Tone. Diceritakan Taeko, seorang pegawai kantoran yang muak dengan hidup memutuskan untuk berlibur ke kampus halaman. Selama di pedesaan, Taeko tidak bisa tidak mengingat masa lalunya yang masih penuh mimpi dan warna.

Walau sudah rilis sangat lama, Only Yesterday baru mendapatkan versi dubbing inggris di tahun 2016. Film versi ini diisi oleh Daisy Ridley, Alison Fernandez, Dev Patel, dan Laura Bailey. Meski sudah memberikan performa yang luar biasa baik, tidak sedikit penggemar yang terganggu karena accent para aktor yang masih terdengar di sana-sini. 

2. The Cat Returns (2002)

5 Film Ghibli dengan Dubbing Bahasa Inggris Terbaik, Menarik!Film Ghibli yang menggemaskan (dok. Studio Ghibli/The Boy and The Heron)

Film Ghibli di tahun 2002, The Cat Returns kerap menjadi film yang terlupakan. Mungkin karena tahun terbitnya yang berada di tengah-tengah antara dua film besar Miyazaki, yakni Spirited Away (2001) dan Howl's Moving Castle (2004). Meski begitu, The Cat Returns sebenarnya memiliki jalan cerita yang menarik, lho.

Pada film The Cat Returns, Haru, seorang siswi SMA secara tidak sengaja bertemu situasi yang aneh setelah ia menyelamatkan seekor kucing. Kucing itu ternyata adalah pangeran dari kerajaan kucing bernama Lune. Merasa bersyukur sudah diselamatkan, Lune lalu meminta Haru menikahinya dan hidup di kerajaan kucing selamanya.

Untuk yang mau menonton versi Bahasa Inggris, The Cat Returns punya pengisi suara yang gemilang seperti Anne Hathaway sebagai Haru, Cary Elwes sebagai Baron, Peter Boyle sebagai Muta, dan Tim Curry sebagai Raja Kucing. 

3.  Howl's Moving Castle (2004)

5 Film Ghibli dengan Dubbing Bahasa Inggris Terbaik, Menarik!Film Ghibli, Howl's Moving Castle (dok. Studio Ghibli/Howl's Moving Castle)

Salah satu film Ghibli yang paling dicintai, Howl's Moving Castle mengisahkan Sophie, gadis muda yang dikutuk penyihir jahat hingga rupanya berubah menjadi seperti nenek-nenek. Untuk menghapus kutukan ini, Sophie bekerja sebagai tukang bersih-bersih di rumah penyihir Howl dengan harapan Howl dapat membantunya. Tak diduga Sophie justru malah terjerumus ke dalam situasi yang lebih pelik.

Film Howls's Moving Castle memiliki pengisi suara yang cukup menarik seperti Jean Simmons, Billy Crystal, Josh Hutcherson, dan Crispin Freeman. Namun performa Christian Bale sebagai Howl terus terngiang-ngiang dalam benak penggemar. Kharisma suara Bale membuat Howl menjadi karakter yang semakin dicintai. 

4. The Secret World of Arrietty (2010)

5 Film Ghibli dengan Dubbing Bahasa Inggris Terbaik, Menarik!Film Ghibli yang ramah anak (dok. Studio Ghibli/The Boy and The Heron)

Film Ghibli The Secret World of Arrietty punya dua versi english dub, yakni versi Disney Studio tahun 2012 dan versi StudioCanal UK tahun 2011. Dari dua versi, banyak penggemar sepakat bila versi StudioCanal jauh lebih baik.

Kisah dalam film berpusat pada Arietty, makhluk mungil yang disebut 'The Borrowers'. Arietty dan makhluk sesamanya berukuran sangat mungil dan selalu bersembunyi dari pandangan manusia, kadang mencuri barang-barang mereka untuk bertahan hidup. Suatu waktu Arietty ketahuan oleh manusia bernama Sho yang untungnya bersikap baik padanya. Sayang insiden ini membuka pintu menuju kekacauan yang tidak bisa dihindarkan.

Film dubbing versi StudioCanal memiliki jajaran pengisi suara yang mengesakan seperti Saoirse Ronan yang mengisi suara Arietty dan Tom Holland sebagai Sho. Selain keduanya, ada pula Olivia Colman, Geraldine McEwan, dan Phyllida. 

5. The Boy and the Heron (2003)

5 Film Ghibli dengan Dubbing Bahasa Inggris Terbaik, Menarik!Film teranyar dari Studio Ghibli (dok. Studio Ghibli/The Boy and the Heron)

Film Ghibli teranyar, The Boy and the Heron mengikuti kisah Mahito, bocah laki-laki yang hidupnya berantakan setelah kehilangan sang ibu tercinta. Mahito lalu dipindahkan ke daerah pedesaan untuk penyembuhan namun malah bertemu makhluk aneh (Heron) yang mengaku tahu bila ibu Mahito belum benar-benar mati dan masih ada cara bagi Mahito untuk menyelamatkannya.

Film The Boy and The Heron dalam Bahasa Inggris memiliki deretan nama besar sebagai dubber-nya, sebut saja Luca Padovan (Mahito), Karen Fukuhara, Willem Dafoe, Dave Bautista, Christian Bale, Florence Pugh, dan yang paling menarik perhatian adalah Robert Pattinson. Pattinson berhasil memberikan performa yang unik karena mampu memberikan kesan aneh dan misterius terhadap karakter Heron. 

Kalau kalian penggemar Ghibli, lebih suka menonton dengan suara dari pemain orisinal atau versi dubbing bahasa inggris, nih?

Baca Juga: 10 Film Studio Ghibli yang Layak untuk Diadaptasi Live Action 

Ciams Photo Community Writer Ciams

Mahasiswa dan suka menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya