6 Film Drama Kriminal Berdasarkan Kisah Nyata, Wajib Nonton!

True story nih

Walau kebanyakan jauh dari kesan komedi, rupanya drama bergenre kriminal masih menarik minat penonton kok! Hal tersebut dibuktikan dengan banyaknya pilihan drama bergenre kriminal yang kian menjamur dengan kualitas di atas rata - rata.

Selain itu, rupanya ada beberapa drama kriminal yang berdasarkan kisah nyata lho! Selain alurnya jelas, pemilihan pemainnya pun juga cocok. Daripada penasaran, berikut 6 drama kriminal berdasarkan kisah nyata yang bisa kalian tonton!

Baca Juga: 5 Film Aksi Kriminal Diadaptasi dari Kisah Nyata, Bikin Jantungan

1. Escape from Alcatraz (1979) 

https://www.youtube.com/embed/BUGneGTb_Pw

Walau rilis bertahun - tahun silam, rupanya Escape from Alcatraz tetap menarik minat penonton. Pasalnya, film besutan sutradara Don Siegel ini menceritakan tentang kisah nyata tiga narapidana penjara Alcatraz yang berusaha melarikan diri. Padahal kalian tahu sendiri, Alcatraz itu berada di tengah teluk!

Walau terdengar tidak akan berhasil, rupanya ketiga narapidana tersebut berhasil kabur dari Alcatraz melalui terowongan yang mereka buat dengan sendok tajam! Namun naasnya, kabar ketiga orang tersebut sampai saat ini belum diketahui. Entahlah, tak ada yang bisa menjawab.

2. On My Skin (2018) 

https://www.youtube.com/embed/4B1TXIVKdLw

Berjudul asli Sulla Mia Pelle, drama Italia ini mengisahkan tentang seorang surveyor muda bernama Stefano Cucchi yang ditangkap polisi akibat kepemilikan ganja, kokain, dan pil obat untuk epilepsi.

Namun bukannya dimintai keterangan, Cucchi malah dipukuli oleh para petugas dan keluarganya tidak boleh mengunjunginya!

6 hari setelah penangkapan, Cucchi pun meninggal dunia di dalam penjara dalam keadaan luka berat!

Keluarganya pun sangat kaget akan berita tersebut dan segera meminta keadilan atas nama Cucchi. Pertempuran hukum pun tak terelakkan antara keluarga Cucchi, petugas penjara, dan dokter dari penjara tersebut.

3. 22 July (2018) 

https://www.youtube.com/embed/ZVpUZGmHJB8

Sebagai pengingat tragedi kemanusiaan Norwegia pada 22 Juli 2011 lalu, sutradara Paul Greengrass pun akhirnya membuat film memorial. Berjudul 22 July, film ini berkisah tentang seorang fanatik sayap kanan dan anti-Muslim bernama Breivik yang melakukan pengeboman di dekat gedung pemerintahan Oslo.

Setelah melakukan pengeboman, rupanya Breivik kembali berbuat ulah dan ia mengaku sebagai polisi yang dikirim untuk mengamankan tempat tersebut.

Breivik pun menginstruksikan para staf untuk mengumpulkan anak - anak yang berkemah di tempat tersebut dalam satu lokasi. Namun naasnya, Breivik pun kembali melakukan tindakan keji.

4. Lost Girls (2020) 

https://www.youtube.com/embed/UJzGE00wncU

Rilis pada tahun ini, Lost Girls mengisahkan tentang perjuangan seorang ibu yang mencari keadilan bagi anaknya.

Pada awalnya, Shannan si PSK muda memberi kabar kepada ibunya, Mari Gilbert bahwa ia akan pulang pada malam itu. Namun ditunggu sampai keesokannya, sang anak kesayangan pun tak kunjung datang.

Merasa cemas, Mari pun segera mendatangi kepolisian dan menceritakan kronologisnya. Namun parahnya, kepolisian tidak segera mengusut hal tersebut.

Sebagai naluri ibu, Mari pun segera mendatangi tempat di mana Shannan terakhir ditemukan dan berharap putrinya masih bisa ditemukan. Wah, wajib ditonton nih guys!

5. Catch Me If You Can (2002) 

https://www.youtube.com/embed/71rDQ7z4eFg

Setelah sukses dengan Titanic, Leonardo kembali melebarkan sayapnya melalui film berjudul Catch Me If You Can bersama dengan Tom Hanks. Berawal dari keluarganya yang broken, Leonardo yang berperan sebagai Frank Jr. pun kabur dan mulai melakukan penipuan demi mendapat pundi - pundi uang dengan modal kepercayaan diri.

Mulai dari meniru pilot maskapai penerbangan, dokter, hingga pengacara pun sudah Frank jajal. Namun tak disangka, agen FBI bernama Carl yang diperankan Tom Hanks pun melacak keberadaan Frank. Akankah Carl berhasil menangkap Frank yang jenius?

6. True Story (2015) 

https://www.youtube.com/embed/Y_NiP_bqlns

Untuk drama ini, jika dijelaskan memang agak rumit. Disutradarai oleh Rupert Goold, True Story mengisahkan tentang seorang jurnalis bernama Finkel yang dipecat akibat ketidaksesuaian beritanya. Akibatnya, ia kehilangan pekerjaannya dan mulai berhubungan dengan napi bernama Christian Longo.

Di sini, ia dan Longo mulai berinteraksi layaknya teman. Longo yang dasarnya memang licik, tak disangka ia mencuri identitas Finkel dan menggunakannya untuk membunuh istri dan anaknya sendiri. Wih, plot twist guys!

Nah, itulah rekomendasi 6 drama kriminal yang bisa kalian tonton! Gimana, tertarik yang mana aja nih guys?

Baca Juga: 6 Kdrama Bergenre Kriminal Thriller Yang Wajib Kamu Tonton 

Adella Titah Photo Community Writer Adella Titah

life's not a fairytale.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya