5 Anime Slice of Life Kental Unsur Komedi, Cocok untuk Ngabuburit!

Tak ada cinta-cintaan sehingga aman ditonton! 

Anime slice of life sering kali memperlihatkan kisah cinta antara sepasang karakter, entah siswa sekolah menengah ataupun pekerja kantoran. Anime seperti ini memang menjadi pilihan utama jika ingin melihat momen-momen uwu yang selalu sukses membuat para penggemar merasa baper.

Namun, anime slice of life yang benar-benar kental akan unsur kehidupan dan komedi juga tak kalah menarik. Anime seperti ini bisa membawa ketenangan di hati penggemar, bahkan mengusir segala gundah gulana. Dari beberapa anime seperti ini, berikut lima seri slice of life yang paling cocok untuk ditonton saat ngabuburit puasa kamu.

1. Gin no Saji (2013) 

5 Anime Slice of Life Kental Unsur Komedi, Cocok untuk Ngabuburit!cuplikan anime Gin no Saji (dok. A-1 Pictures/Gin no Saji)

Mengusung tema unik, Gin no Saji meraih rating yang cukup tinggi di situs MyAnimeList. Diproduksi oleh para staf A-1 Pictures, anime ini memiliki 11 episode secara keseluruhan. Tayang pada Musim Panas 2013, anime ini menyajikan komedi di sela-sela ilmu pertanian yang dibahas dengan santai.

Gin no Saji menceritakan kisah Yuugo Hachigen yang menjalani kehidupan sekolah menengahnya di SMK Pertanian Ezono. Dia memilih untuk melanjutkan sekolah di SMK Pertanian Ezono agar dia bisa hidup terpisah dari keluarganya. Namun, dia ditampar oleh realita dengan sulitnya hidup di pegunungan.

2. Non Non Biyori (2013) 

5 Anime Slice of Life Kental Unsur Komedi, Cocok untuk Ngabuburit!cuplikan anime Non Non Biyori (dok. SILVER LINK/Non Non Biyori)

Mengudara pada Musim Gugur 2013, Non Non Biyori mengikuti keseharian sekelompok gadis remaja berbeda usia. Anime yang diproduksi oleh SILVER LINK ini menerima rating yang cukup tinggi dari para penggemar di situs MyAnimeList. Maka dari itu, anime santai ini masuk ke dalam daftar.

Non Non Biyori menceritakan perjalanan hidup baru Hotaru Ichijou, siswa SD yang pindah bersama orang tuanya dari kota metropolitan Tokyo ke pedesaan. Di sana, dia harus beradaptasi dengan sekolah barunya di mana hanya ada lima siswa di kelas yang sama, bercampur antara siswa SD dan SMP.

Baca Juga: 5 Anime yang Bermain-main dengan Pikiran, Bikin Bengong Seharian! 

3. Barakamon (2014) 

5 Anime Slice of Life Kental Unsur Komedi, Cocok untuk Ngabuburit!cuplikan anime Barakamon (dok. Kinema Citrus/Barakamon)

Barakamon diproduksi oleh studio Kinema Citrus dan ditayangkan pada Musim Panas 2014. Memiliki cerita lucu yang unik, anime ini berhasil mendapat rating yang tinggi dan memikat banyak pengguna di MyAnimeList. Sayangnya, anime ini hanya memiliki satu season dengan 12 episode.

Barakamon berfokus pada Seishu Handa, seorang kaligraf muda, tampan, dan sukses. Namun, dia sedikit songong, bahkan berani memukul orang yang lebih tua di sebuah pertemuan. Akibatnya, dia dikirim ke pulau terpencil oleh sang ayah. Di sana, dia belajar hal-hal baru dan bertemu gadis kecil nakal.

4. Flying Witch (2016) 

5 Anime Slice of Life Kental Unsur Komedi, Cocok untuk Ngabuburit!cuplikan anime Flying Witch (dok. J.C. Staff/Flying Witch)

Memiliki pengguna di atas 100 ribu di situs terkenal MyAnimeList, Flying Witch pun menerima respons yang cukup baik dari para penggemar. Anime yang digarap oleh J.C. Staff ini mengudara pertama kali pada Musim Semi 2016 lalu.

Flying Witch berfokus pada penyihir muda bernama Makoto Kowata, yang merantau ke daerah Aomori untuk memperdalam ilmu sihir. Di sana, dia tinggal di rumah sepupunya, lalu dia mulai berjibaku sambil belajar mengenai kehidupan dan sihir. Namun, dia juga harus berpura-pura menjadi gadis biasa.

5. Amanchu! (2016) 

5 Anime Slice of Life Kental Unsur Komedi, Cocok untuk Ngabuburit!cuplikan anime Amanchu! (dok. J.C. Staff/Amanchu!)

Sama seperti Flying Witch, Amanchu! juga digarap oleh J.C. Staff. Anime ini ditayangkan pada Musim Panas 2016 dengan jumlah 12 episode. Berlatar di laut yang biru, anime yang menampakkan beberapa momen di bawah laut ini akan menghadirkan rasa tenang selayaknya berada di laut langsung.

Amanchu! berfokus pada Hikari Kohinata, seorang gadis ceria yang tinggal di dekat laut. Dia sering menghabiskan waktunya dengan menyelam di laut. Pada hari pertama sekolah, dia bertemu seorang guru yang suka menyelam dan teman sekelasnya, Futaba Ooki, yang ikut 'terseret' bersamanya.

Karena menghadirkan cerita yang kental akan unsur kehidupan dan komedi, lima anime slice of life yang ada dalam daftar di atas sangat cocok untuk kamu yang suntuk dengan realita kehidupan, bahkan bisa kamu tonton saat ngabuburit. Meskipun hanya rekayasa cerita semata, anime-anime di atas pasti bisa menyegarkan pikiran dan hatimu.

Baca Juga: 5 Anime yang Mirip Mushikaburi-hime, Punya Kisah Menarik Masing-Masing

Ervina E.W. Photo Community Writer Ervina E.W.

limited.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya