10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! 

Bisa diputar saat Natal nanti, nih

Tak heran jika setiap perayaan Natal, banyak penyanyi baik dalam maupun mancanegara selalu membuat lagu khusus untuk memperingati hari spesial tersebut. Lagu-lagu baru dengan alunan indah nan ciamik tersebut bahkan bisa kamu jadikan playlist yang bisa kamu putar Natal nanti.

Salah satu situs musik terbesar yang berlokasi di USA, Billboard, baru saja mengeluarkan daftar lagu-lagu Natal di tahun 2022 terbaik versinya, lho. Penyanyi seperti Lizzo, Backstreet Boys, Camila Cabello, dan juga yang lainnya terpilih mempunyai lagu-lagu terbaik khusus untuk Natal tersebut.

Berikut sepuluh lagu Natal tahun 2022 terbaik yang dikeluarkan oleh Billboard. Jangan lupa buatkan playlist di aplikasi musik yang kamu punya dan putar saat Natal nanti, ya. Pasti menyenangkan!

1. “Someday at Christmas” yang dilantunkan oleh Lizzo jadi yang pertama dipilih oleh Billboard, tak heran karena suara perempuan satu ini memang renyah nan legit 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! Lizzo (instagram.com/lizzobeeating)

2. Melalui Instagram, Camila Cabello juga mengumumkan sebuah lagu khusus Natal dengan judul “I’ll Be Home For Christmas” melalui Amazon Music. Tambah legit, nih! 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! Camila Cabello (instagram.com/camila_cabello)

3. Penyanyi lawas asal Amerika, yakni Backstreet Boys juga gak kalah antusias dalam merilis lagu khusus Natal. Album “A Very Backstreet Chrismas” dirilis khusus untuk para fans-nya, lho 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! Backstreet Boys (instagram.com/backstreetboys)

4. Chord Overstreet juga merilis sebuah lagu dengan judul “Everybody Love Christmas” yang juga menjadi salah satu soundtrack dari film yang dibintanginya sendiri di Netflix dengan Lindsay Lohan, Falling for Christmas 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! Chord Overstreet (instagram.com/chordoverstreet)

Baca Juga: 10 Lagu Terbaik Mariah Carey untuk Penyemangat Diri Jalani Kehidupan

5. Kane Brown, penyanyi asal Amerika kelahiran 1993 ini juga merilis sebuah lagu “Blue Christmas” untuk platform musik khusus untuk exclusive holiday compilation 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! Kane Brown (instagram.com/kanebrown)

6. Pemilik suara merdu Giveon juga merilis sebuah lagi Natal dengan judul “The First Noel” di bawah Epic Record. Kesan klasik lagu ini bakal hilang dengan suara R&B milik penyanyi kelahiran 1995 ini, lho 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! Giveon (instagram.com/giveon)

7. Sam Rayder, musisi asal UK ini juga merilis lagu “Jinggle Bells” yang diaransemen ulang dan menjadi salah satu exclusive performance untuk semua layanan streaming. Laginya keren, lho! 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! Sam Rayder (inatagram.com/samhairwolfrayder)

8. Pelantun lagu Chandelier, Sia juga ikut merilis sebuah lagu khusus Natal, lho. 3 lagunya, yakni; “Naughty & Nice,””12 Night,” dan “3 Minutes ‘Till New Years” masuk lagu Natal terbaik versi Billboard 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! SIA (instagram.com/siamusic)

9. Penyanyi kawakan Alicia Keys juga mengumumkan telah merilis sebuah lagu khusus Natal yakni “Santa Baby” exclusive di Apple Music. Penasaran dengan suaranya saat menyayikan lagu ini, kan? 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! Alicia Keys (instagram.com/aliciakeys)

10. Salah satu penyanyi indie Amerika, Phoebe Bridgers juga gak kalah antusias dalam merilis sebuah lagu khusus Natal, lho. “So Much Wine” akan menyegarkan pendengaranmu dengan apik! 

10 Lagu Natal 2022 Terbaik Versi Billboard, Ada yang Rilis Full Album! Phoebe Bridgers (instagram.com/phoebebridgers)

Menjelang Natal, lagu dengan nuansa perayaan tersebut bakal sering kamu temui, baik di platform musik, YouTube, radio, dan bahkan tempet-tempat nongkrong dan juga pusat belanja. Dengan diputarkannya lagu-lagi tersebut, suasana Natal bakal makin hangat, bukan?

Baca Juga: 9 Ide Teko untuk Jamuan Tamu di Rumah dari Tradisional Sampai Kekinian

Kiswanto Sugeng Photo Community Writer Kiswanto Sugeng

Penyuka kopi, gunung, game apalagi kamu...!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya