5 Pelajaran dari Film Kembang Api yang Mengusung Tema Mental Health

Setiap manusia pasti punya masalah, kok!

Ada yang sudah nonton film ini di bioskop belum? Namanya, Kembang Api. Mendengar judul film itu mungkin akan berpikir sedikit aneh. 

Di balik dengan judulnya yang bikin penasaran, film tersebut ternyata mengusung materi tentang mental health yang sangat jarang dibahas. Karena berjudul Kembang Api, film yang disutradarai oleh Herwin Novianto itu menceritakan tentang kisah 4 orang yang berusaha untuk mengakhiri hidupnya melalui perantara kembang api besar. 

Sayang, usaha itu gagal berkali-kali. Tuhan justru memberikan kesempatan kepada mereka untuk melanjutkan hidup. Bagi kalian yang sedang putus asa, simak 5 pesan yang penulis ambil dari film Kembang Api. Check this out, guys!

1. Setiap manusia, pasti diuji dengan cara masing-masing

5 Pelajaran dari Film Kembang Api yang Mengusung Tema Mental Healthcuplikan film (instagram.com/marshatimothy)

Tak ada manusia yang bisa tenang selamanya ketika hidup. Mereka pasti diberi ujian oleh Tuhan sesuai dengan takarannya. Jangan sampai kamu lengah, lemah, dan takut, atau bahkan sampai bunuh diri. Barangkali esok atau suatu saat nanti, kamu bisa temukan versi terbaikmu di kemudian hari. 

Tokoh perempuan yang berperan sebagai Tengkorak putih, ia memutuskan gabung grup Kembang Api untuk bunuh diri bersama karena putus asa anaknya meninggal kecelakaan bersama dirinya. Anak perempuan itu meninggal karena kecelakaan di mobil yang dibawa oleh perempuan ini. 

Tapi, pertemuan yang niat awalnya untuk bunuh diri, justru berubah menjadi diskusi saling bertukar pikiran. Akhirnya, ia mengurungkan untuk bunuh diri setelah 5 kali gagal berturut-turut. 

2. Setelah hujan, pasti ada pelangi

5 Pelajaran dari Film Kembang Api yang Mengusung Tema Mental Healthcuplikan film (instagram.com/ringgoagus)

Sekali lagi, jangan terbur-buru untuk memberikan pendapat tentang hidup yang kejam. Setelah kesusahan, pasti akan selalu datang kemudahan. 

Hukum karma di dunia itu berlaku, jangan sekali-kali kamu menyerah dan tidak belajar tentang kehidupan. Apalagi jika masih muda, jauhkan diri dari sifat putus asa. 

Semua pasti ada jalannya, kau itu berharga dan banyak sekali orang yang menyayangimu. Seperti pemeran Anggun yang tak kuat dibuli oleh teman-temannya. Tapi, ia baru saja sadar bahwa ada orang lain yang memiliki masalah lebih besar darinya. 

Dan hal penting lainnya jika kamu memang merasa di-bully, ceritalah kepada orang tuamu. Jika kamu masuk ke usia SMA seperti Anggun, seharusnya kamu bisa bertukar pikiran bersama orang tua yang lebih berpengalaman melalui masa-masa muda di SMA. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Zombie Jepang, Tegang! Bikin Merinding Ketakutan

3. Urip iku urup, pribahasa yang mendalam

5 Pelajaran dari Film Kembang Api yang Mengusung Tema Mental Healthpara pemain kembang api (instagram.com/ringgoagus)

Kata yang tertuang dalam bola Kembang Api besar di film ini memiliki makna dalam. Kata urip iku urup artinya hidup itu menyala. 

Hal itu bisa diartikan secara lebih terperinci bahwa kita dilahirkan di dunia bukan untuk berdiri sendiri, berkuasa dan semua hanya untuk diri sendiri, akan tetapi kita lahir untuk saling memberi, saling menolong dan saling membantu sesama tanpa ada rasa pamrih. Jika tujuan kamu hanya untuk bunuh diri dan mencari ketenangan sendiri, artinya kamu egois. 

Jadi, manfaatkanlah kesempatan hidup di bumi ini sebagai media memberikan manfat untuk sesama. Dengan begitu, kamu tetap bisa tenang kok.

4. Jika kamu gagal dalam satu bidang, coba ke bidang yang lain

5 Pelajaran dari Film Kembang Api yang Mengusung Tema Mental Healthpara pemain kembang api (instagram.com/don_damara)

Jika kamu memang sudah bekerja sesuai passion tapi hasilnya nihil dan mengecewakan terus menerus seperti pemeran Anggrek Hitam, ada baiknya kamu pelajari hal baru. Barangkali itu adalah hal yang lebih menguntungkan. 

Awalnya, pemeran Anggrek hitam ini bekerja sebagai seorang dokter. Tapi, karena ia tidak kuat dengan tekanan, tidak bisa menerima kegagalan menyembuhkan pasien, dan dia juga sakit-sakitan menahan anxiety hingga berulang kali minum obat, ia memberanikan diri pindah haluan menjadi koki sekaligus pemilik toko kue yang berhasil. Ide itu ia ambil setelah pertemuan grup Kembang Api. 

5. Tekanan di pekerjaan pasti ada, tetaplah belajar tak kenal usia

5 Pelajaran dari Film Kembang Api yang Mengusung Tema Mental Healthcuplikan film kembang api (instagram.com/ringgoagus)

Jika kamu masih punya anak dan istri, niat bunuh diri lebih baik dibatalkan. Salah satu pemilik sekaligus pembuat bola kembang api besar, ia tidak jadi bunuh diri. 

Penemuan yang awalnya dijadikan sebagai media bunuh diri bersama, justru menjelma menjadi proyek besar dan menguntungkan di kemudian hari. Itulah pentingnya sebuah pertemuan dengan obrolan yang bernilai sekaligus bermakan. 

Jika kamu tertarik untuk nonton film Kembang Api di bioskop, sebaiknya kamu siapkan tisu. Karena dengan nonton film ini, sudah pasti pasti bikin haru dan banjir air mata. Dengan begitu, kamu takkan malu jika matamu bengkak ketika lampu bioskop dinyalakan. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Balas Dendam di Netflix ini Bikin Senam Jantung!

Lena Latipah Photo Community Writer Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa//Follow me on instagram : lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya