9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholy

Lagunya lagi viral banget, nih!

Sam Smith baru saja comeback dengan merilis lagu berjudul Unholy pada 22 September 2022. Tak sendiri, kali ini ia menggandeng Kim Petras sebagai rekan duet. Lagu bermakna perselingkuhan itu pun menjadi viral dan sukses menempati peringkat #2 Billboard Hot 100.

Kim Petras sendiri bukan penyanyi pendatang baru, lho. Ia resmi debut internasional lewat lagu berjudul I Don't Want It At All pada tahun 2017, yang mana sempat masuk chart viral di Spotify pada masanya.

Nah, bagi kamu yang belum kenal dengan penyanyi menawan satu itu, simak fakta dan potretnya berikut ini, yuk!

1. Kim Petras adalah penyanyi pop kelahiran Cologne, Jerman, pada 27 Agustus 1992 

9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholypotret Kim Petras (instagram.com/kimpetras)

2. Artis transgender ini kemudian menetap di Los Angeles pada usia 20 tahun demi meniti karier bermusiknya 

9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholypotret Kim Petras (instagram.com/kimpetras)

3. Tak lama setelah pindah, Kim merilis single perdana berjudul Don't Want It At All (2017) di bawah lisensi Republic Records

9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholypotret Kim Petras (instagram.com/kimpetras)

4. Kim berkolaborasi dengan Charli XCX dan Jay Park membawakan lagu Unlock It (Lock It) pada tahun yang sama

9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholypotret Kim Petras (instagram.com/kimpetras)

Baca Juga: 9 Potret Fakta Kato Rihona, Mantan Idol yang Jadi Seiyuu

5. Kim telah menelurkan dua EP bertajuk Turn Off The Light Vol. 1 (2018) dan Slut Pop (2022), serta dua studio album bertajuk Clarity (2019) dan Turn of The Light (2020)

9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholypotret Kim Petras (instagram.com/kimpetras)

6. EP "Slut Pop" bahkan pernah menduduki peringkat teratas Top Heatseekers Albums di Billboard Chart, lho

9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholypotret Kim Petras (instagram.com/kimpetras)

7. Ia dua kali dinominasikan sebagai Outstanding Music Artist oleh GLAAD Media Awards, sebuah penghargaan khusus komunitas LGBT

9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholypotret Kim Petras (instagram.com/kimpetras)

8. Pada tahun 2022, musisi berusia 30 tahun ini digaet oleh Sam Smith untuk berkolaborasi menyanyikan lagu Unholy

9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholypotret Kim Petras bersama Sam Smith (instagram.com/kimpetras)

9. Unholy berhasil viral serta menduduki peringkat #2 Billboard Hot 100, #1 Billboard Global 200, dan #1 UK's Official Single Chart. Keren banget!

9 Potret Kim Petras, Rekan Duet Sam Smith di Single Lagu Unholypotret Kim Petras bersama Sam Smith (instagram.com/kimpetras)

Berkat single duetnya dengan Sam Smith, Kim Petras yang ternyata seorang artis transgender kian dikenal lebih luas di kancah internasional sebagai penyanyi. Btw, kamu sudah putar lagu Unholy berapa kali, nih? 

Baca Juga: 9 Potret Zhao Liying yang Tetap Awet Muda saat Usia 35 Tahun

Mbak Endut Photo Community Writer Mbak Endut

Fans-nya UN1TY

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya