5 Rekomendasi Sneakers Dengan Desain Yang Classic

Bisa bikin gen Z tampil kece!

Sneakers menjadi salah satu komponen penting dalam pelengkap ootd sehari-hari. tentunya pengguna sneakers menginginkan kualitas sneakersnya yang cukup oke nih atau dapat digunakan dalam jangka panjang dan tentu juga para penikmat lifestyle menginginkan estetika yang terkandung dalam sneakersnya.

Nah sob, disamping kualitas yang diinginkan para konsumen sneakers, ada juga nih yang melihat atau mementingkan dari segi sneakers itu sendiri, salah satunya yaitu melihat dari konsistennya sebuah sneakers yang digunakan tentunya yang mudah di mix dengan outfit nih sob. untuk itu yuk! simak lima rekomendasi sneakers yang memiliki desain Classic tapi tetap keren.

Baca Juga: 10 Ide Padu Padan Outfit dengan Sneakers ala Sarwendah, Trendi!

1. Converse 70s Black Egret

Nah di posisi pertama ada dari brand Converse nih sob, yang dimana ada Converse seri 70s black egret. siapa sih yang ga tau brand converse? brand yang katanya sejuta umat selalu diminati anak muda dari masa ke masa.

Tentunya disamping kualitas converse yang sangat awet tentunya converse pada seri ini memiliki kesan yang classic nih sob.

Dan tentu sangat nyaman baik digunakan dikaki maupun nyaman dilihat oleh mata seseorang nih. tapi jangan beli yang KW ya sob.

Vans Authentic BW

Nah di posisi kedua apalagi kalo bukan Vans, mayoritas kebanyakan anak muda disamping menggunakan Converse tak kalah banyak juga yang menggunakan Vans nih sob.

Disamping desainnya yang classic Vans juga memiliki kenyamanan yang super nyaman sekali, Vans juga kerap menjadi incaran semua kalangan anak muda.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

yang tentunya tidak beda jauh dari Converse nih sob, perlu berhati-hati juga KW nya Vans sama banyaknya dengan KW nya Converse, apalagi Vans authentic yang super classic dan nyaman ini.

Reebok Club C 85

Selanjutnya yaitu sepatu yang digadang-gadang akan hype di tahun ini yaitu Reebok Club C 85 yang tentunya memiliki look yang sangat sangat vintage.

Dan ini juga mempengaruhi nih sob mengapa banyak juga yang memilih untuk menggunakan Reebok seri ini. wahh lumayan ketat juga nih yaa market sneakers di tahun ini.

Cpmpass Retrograde Hi white/red

Yang keempat jatuh di tangan brand lokal yaitu Compass nih sob, wahh gak nyangka ya brand lokal juga bisa masuk nominasi persaingan market sneakers.

Jelas dong sob brand lokal yang satu ini sudah mengeluarkan beberapa seri yang cukup bisa kita katakan Classic look nih sob, salah satunya yaitu Compass Retrograde HI White/Red ini nih yang gemar sekali diburu oleh penikmat sneakers, dan tentunya juga Compass sangat kerap melakukan kolaborasi dengan brand-brand ternama lainnya.

Onitsuka Tiger Mexico 66

Yang terakhir dipegang oleh sepatu asal Jepang nih yaitu Onitsuka Tiger, salah satu sepatu yang sempat hype di tahun kemarin dan diprediksi juga bakal hype lagi di tahun ini.

Tentu memiliki nuansa yang vintage dan kenyamanan yang super nyaman menjadikan Onitsuka Tiger juga menjadi salah satu pesaing market sneakers nih sob di dunia persepatuan.

I Kadek Pradhita Ciwa Radhitya Photo Community Writer I Kadek Pradhita Ciwa Radhitya

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya