PMII Kudus Gelar Aksi Minta KPK Tak Tebang Pilih Berantas Korupsi

Menuntut KPK untuk lebih professional

Laporan Oetoro Aji

Kudus, IDN Times - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Kabupaten Kudus geruduk kantor Sekretariat DPRD Kudus, Jumat (20/9/2019) siang.

Mereka Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menuntaskan kasus yang mangkrak. Mereka juga meminta agar KPK tidak tebang pilih dalam memberantas korupsi.

Baca Juga: Ikut Demonstrasi di KPK, PMII Minta 5 Pimpinan Lama Segera Mundur

1. Puluhan mahasiswa datangi Kantor DPRD Kudus

PMII Kudus Gelar Aksi Minta KPK Tak Tebang Pilih Berantas KorupsiIDN Times/Oetoro Aji

Puluhan mahasiswa itu melakukan aksi dengan orasi di pinggir jalan Agil Kusumadya yang berada di depan kantor DPRD Kudus. Mereka menyampaikan orasi dihadapan orang yang melintas di jalan tersebut.

Selesainya menyampaikan orasi itu, mereka kemudian merangsek masuk di gedung wakil rakyat itu.

Di halaman DPRD Kudus itu, mereka kembali menyampaikan orasi kepada anggota DPRD Kudus.

Tampak mereka juga membawa, berbagai macam peralatan aksi. Mulai dari bendera PMII hingga tulisan-tulisan. Seperti “Ayo Jaga Kondusifitas NKRI” hingga “Pemberantasan Korupsi Yes, tebang pilih no”.

2. Mahasiswa ajak birokrasi pemerintah konsisten perangi korupsi

PMII Kudus Gelar Aksi Minta KPK Tak Tebang Pilih Berantas KorupsiIDN Times/Oetoro Aji

Ketua Pengurus Cabang PMII Kabupaten Kudus Muh Sholikul Hadi mengungkapkan, bahwa pada aksi ini ada beberapa tuntutan yang disampaikan kepada DPRD Kudus.

Tuntutan ini merupakan keluh kesah atas kondisi sutuasi kebijakan pemerintah yang menuai polemik.

Tuntutan yang pertama, mereka mengajak seluruh elemen masyarakat dan seluruh birokrasi pemerintah untuk menjaga kondusifitas dan keamanan NKRI.

Kedua menuntut seluruh birokrasi pemerintahan untuk konsisten dalam memerangi korupsi.

“Kami juga menuntut KPK untuk lebih professional dengan mengedapankan asas equality before law (persamaan dihadapan hukum) tanpa memandang golongan dan latar belakang apapun. Terakhir menuntut KPK untuk menuntaskan kasus kasus korupsi yang mangkrak," bebernya.

3. Wakil Ketua DPRD Kudus mendukung tuntutan yang disampaiakn mahasiswa

PMII Kudus Gelar Aksi Minta KPK Tak Tebang Pilih Berantas KorupsiGunawan Kartapranata / CC BY-SA 4.0

Selesai melakukan orasi, puluhan mahasiswa itu kemudian meminta para anggota DPRD Kudus untuk turun menemui mereka. Sempat mereka meneriaki anggota DPRD Kudus untuk turun.

Akhirnya, mereka ditemui Wakil Ketua DPRD Kudus Ilwani. Dalam kesempatan itu, Ilwani mendukung tuntutan yang disampaikan oleh para mahasiswa. Ilwani juga berharap agar ke depan Indonesia menjadi negara yang gemah ripah loh jinawi.

“Kami mendukung aksi ini. Akan kami sampaikan kritikan jenengan. Kami berharap agar Indonesia ini menjadi negara yang gemah ripah loh jinawi,” tandasnya.

Baca Juga: Tolak Revisi UU KPK, Mahasiswa Sebut Pemerintah Kelabui Masyarakat

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya