Bocah Viral Jualan Karena Ibu Sakit di Solo Dimasukkan PKH Sampai BPNT

Novia juga mendapatkan bantuan sepeda

Surakarta, IDN Times - Setelah viral di sosial media lantaran berjualan di sepanjang jalan Adi Soecipto, Solo, karena ibunya sakit, Novia Lestari (12) anak yatim mendapatkan bantuan dari Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming.

1. Mendapatkan bantuan mulai dari PKH sampai BPNT

Bocah Viral Jualan Karena Ibu Sakit di Solo Dimasukkan PKH Sampai BPNTNovi Lestari, saat berjualan di tepi jalan Adi Sucipto, Solo. (IDN Times/Larasati Rey)

Saat ditemui di Balaikota Solo, Kamis (6/1/22), Gibran mengungkapkan bahwa anak tersebut telah diikutsertakan dalam dalam Program Keluarga Harapan (PKH).

"Sudah kita berikan batuan, tenang aja sudah kita bantu untuk Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dapat, semua dapat," ungkapnya.

Baca Juga: Viral Artis Adopsi Boneka Arwah, Pemerhati Budaya Jawa Ungkap Maknanya

2. Siap membantu perbaikan rumah

Bocah Viral Jualan Karena Ibu Sakit di Solo Dimasukkan PKH Sampai BPNTNovi Lestari bersama ibunya saat ada di rumahnya di Ketelan, Solo. (IDN Times/Larasati Rey)

Ihwal kondisi rumah Novia di Ketelan yang bocor, Gibran mengungkapkan siap membantu rumah tersebut.

"Nanti kita cek pengajuan bantuan rumah tidak layak huni, tenang saja, pasti kita bantu. Yang pasti pendidikannya kita utamakan," tuturnya.

Gibran mengatakan jika saat ini Novia tinggal di Colomadu, Karanganyar. Namun, ia masih terdaftar sebagai penduduk di Kelurahan Ketelan, Banjarsari.

"Sudah kita cek, mereka masih ber-KTP Solo meski bertempat tinggal di Colomadu. Rumah yang di Ketelan juga kosong," ucapnya.

3. Dapat bantuan dari Polsek Laweyan

Bocah Viral Jualan Karena Ibu Sakit di Solo Dimasukkan PKH Sampai BPNTPolsek Laweyan, Solo beri sepeda kepada Novia. IDNTimes/Larasati Rey

Sebelumnya, jajaran Polsek Laweyan juga memberikan bantuan sepeda kepada Novia supaya dapat digunakan untuk berjualan dan bersekolah.

Kapolsek Laweyan, Kompol Bobby A Rachman berharap, sepeda yang diberikan bisa bermanfaat dan tidak dijual.

"Harapan saya dengan bantuan ini semoga adik Novia bisa bersekolah dengan baik dan berprestasi," harapan Kapolsek Laweyan.

Sebelumnya, Viral di sosial media anak yatim bernama Novia yang berjualan di sepanjang Jalan Adi Soecipto. Ia terpaksa berjualan untuk membantu ibunya yang sakit-sakitan.

"Ibu sakit, bapak udah meninggal. Mau bantu ibu agar ada penghasilan tambahan," kata Novia.

Baca Juga: Viral! Bocah Yatim Jualan di Pinggir Jalan Demi Bantu Ibu yang Sakit

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya