TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lawan Rans Nusantara, PSIS Semarang Ingin Buktikan Bisa Menang di Laga Tandang

Waspadai kekuatan Rans Nusantara

Pertandingan PSIS Semarang melawan Rans Nusantara FC pada laga putaran kedua BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari Bogor, Senin (16/1/2023). (dok. PSIS)

Semarang, IDN Times - PSIS Semarang ingin bisa meraih kemenangan di laga tandang. Hal itu akan dibuktikan pada pertandingan melawan Rans Nusantara di Stadion Maguwoharjo Sleman, Jumat (6/10/2023) pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Bek PSIS Wahyu Prasetyo Perkuat Timnas di Kualifikasi Piala Dunia 2026

1. PSIS ingin pertahankan tren positif

Pelatih kepala PSIS Semarang, Gilbert Agius. (dok. PSIS)

Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius mengatakan, pihaknya ingin mempertahankan tren positif setelah dua kali PSIS menang di laga kandang.

‘’Saat PSIS main di home, kami menjadi tim yang kuat. Sehingga, kami bisa memenangkan pertandingan dan meraih poin penuh,’’ ungkapnya saat jumpa pers sebelum laga di Sleman, Kamis (5/10/2023).

Kendati demikian, PSIS belum pernah mencuri tiga poin di laga tandang. Terakhir, saat tandang di markas Persis Solo, Mahesa Jenar kalah 0-2 melawan Laskar Sambernyawa.

‘’Maka itu, saat menghadapi Rans Nusantara besok kami ingin menang di away. Sebab, jika itu terwujud atau konsisten bisa menang lagi baik di home maupun away, ini akan jadi musim yang bagus bagi PSIS,’’ terangnya.

2. Gilbert akui Rans tim yang bagus

Pertandingan PSIS Semarang melawan Rans Nusantara FC pada laga putaran kedua BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari Bogor, Senin (16/1/2023). (dok. PSIS)

Gilbert menilai, bahwa lawannya nanti adalah tim yang bagus. Sehingga, menurutnya ini akan menjadi pertandingan yang sulit.

‘’Rans adalah tim yang bagus. Mereka juga punya coach Eduardo yang berpengalaman di Indonesia. Kemudian, para pemain asingnya juga banyak dari Portugal, mereka memainkan sepak bola yang bagus. Maka, PSIS harus lebih fokus besok,’’ jelasnya.

Baca Juga: PSIS Semarang Naik di Peringkat Ke-3 Klasemen, Ini Kata Gilbert Agius

Berita Terkini Lainnya