5 Game Balapan Mobil Paling Seru di Android, Bisa Main Online!

Rekomendasi game balapan mobil untuk HP android

Banyak gamers yang menyukai game bertema balapan mobil. Tak heran game-game genre seperti ini selalu dikembangkan hingga saat ini. Selain bisa ditemukan di konsol maupun PC, game balapan mobil juga termasuk laris di kategori game mobile.

Fitur game balapan di android memang tidak selengkap seperti di konsol dan PC, tetapi hal tersebut justru membuat ukuran game balapan di HP android menjadi jauh lebih ringan. Selain itu, kebanyakan game balapan di android bisa dimainkan dengan spesifikasi mengengah ke bawah. 

Berikut rekomendasi lima game balapan mobil paling seru yang bisa kamu mainkan di HP android baik secara offline maupun online. Yuk cek selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: 5 Film Yang Diadaptasi Dari Game Bergenre Fighting

1. Asphalt 9: Legends

https://www.youtube.com/embed/4UwkS8ODFv0

Asphalt series merupakan game balapan mobil populer yang dikembangkan oleh Gameloft. Game ini telah mencapai seri ke 9 yang diberi nama Asphalt 9: Legends. Secara gameplay game ini masih sama seperti seri-seri pendahulunya.

Namun tentunya terdapat perbedaan signifikan antara Asphalt 9 dan Asphalt 8. Mulai dari peningkatan grafik game, track yang lebih menantang, efektivitas penggunaan nitro, kontrol game, dan lain sebagainya. Ditambah lagi game ini memiliki fitur bermain online yang menambah pengalaman bermain bagi para pecinta game balapan.

2. Need for Speed: No Limits

https://www.youtube.com/embed/ueKe5DXOcBM

Need for Speed: No Limits menjadi game balap mobile yang cukup spesial, sebab game ini dikembangkan secara ekslusif oleh Electronic Arts (EA) dan Fire Monkey khusus untuk platform mobile. Game ini pertama kali dirilis pada tahun 2015 yang sekaligus menjadi game penerus seri Need for Speed.

Menariknya, kontrol di game ini sangat fleksibel. Dimana kamu hanya perlu tap layar kanan kiri untuk berbelok. Kemudian kamu cukup mengusap layar ke atas untuk mengaktifkan nitro, serta mengusap layar ke bawah agar mobil kamu bisa melakukan drifting.

3. Need for Speed Most Wanted

https://www.youtube.com/embed/hYUjA-lOaMU

Need for Speed Most Wanted sejatinya merupakan game konsol yang sangat populer pada zamannya. Game ini kemudian diporting ke smartphone tanpa menghilangkan fitur-fiturnya. Dengan bermain di HP android, tentunya kamu akan mendapatkan pengalaman baru mengingat game ini cukup ekslusif.

Kemudian untuk segi kontrolnya tak jauh beda seperti di Need for Speed: No Limits. Hanya saja game ini memiliki banyak track kasual sehingga tidak ada belokan tajam layaknya game balap kekinian. Namun secara gameplay game ini tetap worth it jika disandingkan dengan game-game balap android lainnya.

4. Real Racing 3

https://www.youtube.com/embed/nRZ9S9UmEgk

Game mobil untuk android lainnya yang tak kalah seru yaitu Real Racing 3. Game sempat menjadi perbincangan karena memiliki grafis yang melebihi ekspektasi untuk ukurang game smartphone. Di awal perilisannya Real Racing 3 dikategorikan sebagai game premium berbayar sebelum akhirnya menjadi game free to play.

Real Racing 3 sangat dinikmati karena game ini memiliki beragam mode menarik ditambah kontrolnya sangat fleksibel. Sesuai judulnya, beberapa elemen di dalam game ini sangat real alias sesuai dengan di dunia nyata. Seperti semua mobil yang ada di dalam game ini adalah mobil asli yang memiliki lisensi. Kemudian kamu juga bisa menikmati track sungguhan yang ada di dalam dunia nyata. 

5. Hot Wheels Unlimited

https://www.youtube.com/embed/JXr7sGSUxxk

Beberapa orang mungkin familiar dengan Hot Wheels. Produk mainan berupa mobil-mobilan mini yang juga bisa menjadi barang koleksi. Meski begitu, Hot Wheels ternyata memiliki game android yang diadaptasi dari produknya sendiri.

Game tersebut berjudul Hot Wheels Unlimited yang dikembangkan oleh Budge Studios. Hot Wheels Unlimited merupakan game balapan seru yang menghadirkan banyak mobil-mobil menarik dengan track yang menantang. Meskipun ditujukan untuk anak-anak, tetapi game ini tetap dapat dinikmati oleh semua umur.

Kelima game di atas adalah rekomendasi game balapan paling seru di android yang bisa kamu mainkan secara offline maupun online. Kamu bisa mencoba game-game tersebut untuk merasakan pengalaman balapan yang luar biasa.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Serial Hasil Adaptasi Video Game, Terbaru Ada Fallout!

Afif Dalma Photo Community Writer Afif Dalma

Kunjungi juga blog saya di www.afifsharing.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya