Info Wisata Gunung Andong Rute, Biaya, Tips, dan Pendakian

Gunung dengan puncaknya yang mirip punggung naga

Gunung Andong adalah gunung yang terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Di hari libur, gunung ini selalu disesaki oleh wisatawan karena memiliki pesona alam yang indah dan lokasinya yang tidak terlalu jauh dengan kota-kota besar di Jawa Tengah.

Jika kamu ingin pergi ke sana tapi tidak tahu bagaimana caranya, jangan khawatir. Di bawah ini adalah informasi wisata gunung Andong untuk bekal kamu nanti ke sana. Simak ulasannya!

Baca Juga: Info Tek Tok ke Gunung Andong via Sawit Rute, Harga Tiket, dan Tips

1. Rute menuju basecamp

Info Wisata Gunung Andong Rute, Biaya, Tips, dan PendakianUnsplash.com/Hobi Industri

Menggunakan bus:

  • Naik bus ke Magelang
  • Lanjut naik bus jurusan Kopeng-Salatiga
  • Turun di Pasar Ngablak (Rp10 ribu)
  • Naik ojek ke basecamp gunung Andong di Dusun Sawit (Rp15 ribu)

Menggunakan kendaraan pribadi:

  • Menuju Magelang atau Salatiga
  • Menuju Pasar Ngablak
  • Menuju basecamp gunung Andong di Dusun Sawit

2. Informasi gunung

Info Wisata Gunung Andong Rute, Biaya, Tips, dan Pendakianinstagram.com/rahino18
  • Lokasi : Kabupaten Magelang, Jawa Tengah
  • Ketinggian : 1726 mdpl
  • Jalur pendakian : Dusun Sawit
  • Tiket masuk : Rp20 ribu
  • Jam operasional : 24 jam

3. Tips sebelum berkunjung

Info Wisata Gunung Andong Rute, Biaya, Tips, dan Pendakianinstagram.com/ukiwardoyo
  1. Membawa bekal yang cukup
  2. Mendaki di pagi hari jika tidak ingin berkemah
  3. Membawa peralatan camping lengkap jika ingin berkemah
  4. Berkunjunglah di hari kerja jika ingin menghindari antrean panjang
  5. Berkunjunglah saat cuaca cerah
  6. Membawa kamera

4. Pendakian

Info Wisata Gunung Andong Rute, Biaya, Tips, dan Pendakianinstagram.com/galangeft
  • Basecamp - Pos 1 - Pos 2: Jalur berupa hutan pinus dan menanjak.
  • Pos 2 - Pos 3 - Puncak: Rimbunan hutan mulai berkurang, landscape Kabupaten Magelang mulai terlihat, dan jalur semakin menanjak.
  • Total waktu (1-2 jam)

5. Ada apa saja di gunung Andong?

Info Wisata Gunung Andong Rute, Biaya, Tips, dan Pendakianinstagram.com/abdilahzain

Di puncak gunung Andong terdapat makam Ki Joko Pekik atau Kiai Abdul Faqih, seorang tokoh agama setempat. Uniknya, makam tersebut berada di atas lautan awan.

Lalu ada view gunung Merbabu dan gunung Merapi di belakangnya. Penampakan kedua gunung tersebut sangat jelas karena jaraknya cukup dekat.

View gunung Sumbing dan Sindoro di sebelah barat. Di antara gunung Andong dan Sumbing-Sindoro terdapat daerah perkotaan Magelang dan Temanggung. Kelap-kelip lampu kota akan terlihat jelas di malam hari.

Selain itu, kamu juga bisa menyusuri area lainnya di puncak, karena puncak gunung Andong ini bentuknya tidak mengerucut.

Nah, itulah informasi wisata gunung Andong yang bisa menjadi bekal kamu nanti ke sana. Selamat berwisata!

Baca Juga: 8 Potret Andong Valley, Nongkrong dengan View Gunung di Magelang

Mimar Fakhruddin Photo Community Writer Mimar Fakhruddin

fine

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya