Glamping di The Heaven Wonosobo: Info Lokasi, Harga dan Daya Tarik

Staycation dengan view telaga di Wonosobo

Glamping atau glamour camping mungkin sudah tidak asing lagi bagi masyarakat. Kegiatan camping namun dengan fasilitas seperti di hotel menjadi pilihan lain banyak orang untuk melakukan staycation.

Biasanya pemandangan yang ditawarkan adalah keindahan alam disekitar tempat glamping tersebut.

Wonosobo yang merupakan kota memiliki keindahan alamnya dan banyak sekali wisata alam yang ditawarkan. Untuk menikmati glamping di Wonosobo, kamu bisa ke The Heaven dimana pemandangan yang disuguhkan adalah Telaga Menjer.

Berikut ini beberapa informasi yang perlu kamu ketahui sebelum staycation di The Heaven Wonosobo.

Baca Juga: 9 Potret Keindahan Alam Kebun Teh Tambi Cocok Buat Healing di Wonosobo

1. Alamat The Heaven Wonosobo

Glamping di The Heaven Wonosobo: Info Lokasi, Harga dan Daya TarikThe Heaven Wonosobo(instagram.com/theheaven.wonosobo)

The Heaven Wonosobo merupakan tempat glamping baru di Wonosobo dan terletak di Tlogo, Kecamatan Garung, Kabupaten Wonosobo.

Jarak tempuh dari pusat kota Wonosobo sekitar 12.9 km dan membutuhkan waktu tempuh 25-30 menit perjalanan. Perjalanan menuju The Heaven dapat ditempuh dengan mobil maupun motor.

Selain itu banyak tempat wisata disekitar The Heaven selain Telaga Menjer sebagai view selama glamping, ada juga wisata Kahyangan Skyline dan Kebun teh Tambi yang hanya berjarak kurang lebih 5 km saja.

Selama perjalanan kamu bisa menggunakan google maps sebagai penunjuk arah menuju The Heaven.

2. Harga glamping dan fasilitas The Heaven Wonosobo

Glamping di The Heaven Wonosobo: Info Lokasi, Harga dan Daya TarikThe Heaven Wonosobo(instagram.com/theheaven.wonosobo)

Untuk menginap di The Heaven kamu tidak perlu membawa apapun kecuali baju ganti, karena fasilitas yang diberikan sudah sama seperti kamu menginap di hotel.

Tidak ada tipe tenda khusus, semua sama hanya saja untuk harga saat weekdays dan weekend berbeda.

Saat weekdays akan dikenakan Rp450.000 per malam untuk 2 orang, jika ada tambahan akan dikenakan Rp100.000 per orangnya.

Sedangkan saat weekend akan dikenakan tarif Rp550.000 per malam untuk 2 orang dan Rp125.000 untuk tambahan per orangnya.

Dari harga yang kamu bayarkan sudah termasuk breakfast untuk 2 orang. Dan selain itu fasilitas yang akan kamu dapatkan adalah welcome drink, privat bathroom, 2 single bed, 2 sandal, 2 handuk, kettle elektrik,coffee and tea maker,alat mandi,stop kontak, balkon dengan kursi dan meja dan pemandangan telaga Menjer setiap tendanya.

Untuk reservasi kamu bisa menghubungi PIC The Heaven dengan DP sebesar 50%. Dan waktu check in mulai pukul 14.00 dan check out pukul 12.00.

3. Daya tarik The Heaven Wonosobo

Glamping di The Heaven Wonosobo: Info Lokasi, Harga dan Daya TarikThe Heaven Wonosobo(instagram.com/theheaven.wonosobo)

The Heaven bisa menjadi salah satu tempat glamping yang wajib untuk kamu kunjungi. Selain ketenangan, kamu juga mendapatkan pengalaman menginap dengan view Telaga Menjer. Momen dimana kamu akan sangat betah dengan suasana yang disuguhkan.

Pegunungan yang mengelilingi juga menjadi latar indahnya pemandangan ketika kamu keluar tenda, rasanya seperti di negara Swiss.

Pohon-pohon rindang yang membuat asri akan membuat kamu betah dan ingin menginap lebih lama. Saat pagi hari kamu akan disambut udara yang sejuk dengan suasana yang tenang, tentu sangat cocok untuk healing.

Beberapa informasi tentang The Heaven diatas bisa kamu jadikan referensi sebelum glamping kesini. Yuk, segera agendakan glamping bersama pasangan, teman atau keluarga.

Baca Juga: 7 Wisata Alam Wonosobo yang Menawan, Gak Cuma Dieng!

Rakhma Fauzia Photo Community Writer Rakhma Fauzia

Mari bermanfaat untuk banyak orang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya