TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ekonomi Jateng Triwulan II/2022 Lampaui Nasional, Capai 5,66 Persen

Industri pengolahan dominasi struktur ekonomi Jateng

Ilustrasi pertumbuhan ekonomi (IDN Times/Arief Rahmat)

Semarang, IDN Times - Ekonomi Jawa Tengah triwulan II tahun 2022 mencatat pertumbuhan yang positif mencapai 5,66 persen. Angka tersebut melampaui pertumbuhan ekonomi nasional yang berada di angka 5,44 persen.

Baca Juga: Cabai Merah Biang Kerok Inflasi Juni 2022 di Jateng, Capai 0,51 Persen

1. Ekonomi Jateng tumbuh 1,47 persen tiap t

Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Tjahya Widayanti (kiri) didampingi Kadisperindag Provinsi Banten Babar Suharso berdialog dengan pedagang beras saat melakukan Sidak di Pasar Induk Rau Serang, Banten, Kamis (7/12). Sidak dilakukan untuk mengecek stok persediaan sekaligus stabilitas harga bahan kebutuhan pokok (sembako) di pasaran menjelang Natal dan Tahun Baru. (Dok. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman)

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah, Adhi Wiriana mengatakan, secara triwulan ke triwulan (q-to-q) ekonomi Jateng triwulan II/2022 tumbuh 1,47 persen. Dibandingkan dengan kinerja pada triwulan I/2022 yang mencapai 1,71 persen, maka perekonomian Jateng pada triwulan II/2022 tumbuh pelan.

‘’Pertumbuhan ini juga tidak sepesat di nasional yang mencapai 3,72 persen. Hal ini karena wilayah Jawa Tengah secara umum daerah pertanian. Pada periode itu masih terjadi panen,’’ ungkapnya dalam siaran pers secara daring, Jumat (5/8/2022).

Namun, lanjut Adhi, sektor pertanian tersebut tidak bisa tumbuh di atas 10 persen. Kondisi itu berbeda dengan nasional yang didorong oleh sektor pertambangan dan industri.

2. Pertumbuhan tertinggi dicapai oleh sektor lapangan usaha transportasi

Ilustrasi Moda Transportasi. (IDN Times/Mardya Shakti)

Kemudian dari sisi produksi, pertumbuhan tertinggi dicapai oleh lapangan usaha transportasi dan pergudangan yaitu sebesar 89,34 persen. Sedangkan dari sisi pengeluaran, kenaikan tertinggi dicatat oleh komponen ekspor barang dan jasa (termasuk ekspor antardaerah) yaitu sebesar 10,14 persen.

Adhi menambahkan, perekonomian Jateng semester I/2022 (c-to-c/Laju Pertumbuhan Kumulatif) juga tumbuh positif. Yakni mencapai 5,39 persen.

Baca Juga: Ekonomi Jateng Melambat di Triwulan I Tahun 2022, Hanya 50,17 Persen 

Berita Terkini Lainnya