Resep Nila Bakar Madu Spesial, Lezat dan Bikin Nagih

Ikan nila merupakan jenis ikan yang berasal dari Timur Tengah dan Afrika. Selain memiliki rasa yang lezat, harganya yang terjangkau juga membuat ikan nila populer di Indonesia.
Jika ikan nila goreng sudah biasa, bagaimana kalau kalian mencoba ikan nila bakar madu? Tak perlu beli, karena kalian dapat membuatnya sendiri di rumah. Berikut resep ikan nila bakar madu yang lezat dan bikin nagih.
1. Bahan Ikan Nila Bakar Madu
Bahan-bahan:
- 800 gram ikan nilai, siangi
- Garam secukupnya
- 2 cm jahe, parut
- Minyak goreng secukupnya
- 3 sdm madu
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdm margarin
2. Cara Membuat Ikan Nila Bakar Madu
- Kerat-kerat ikan nila lalu lumuri dengan garam dan jahe parut hingga merata.
- Goreng ikan nila hingga matang. Angkat lalu tiriskan.
- Masukkan madu, bawang putih, saus tiram, garam, merica, dan margarin dalam satu wadah. Aduk merata.
- Lumuri ikan nila dengan bumbu hingga rata. Bakar ikan nila di atas bara api atau alat pemanggan hingga harum aroma bakar dan ikan berwarna kecoklatan .
- Ikan nila bakar madu siap dihidangkan.
3. Tips Memasak
Membakar ikan memang memerlukan tips khusus. Membakar ikan dengan cara yang salah akan membuat ikan mudah hancur ketika di angkat atau dibalik.
Pilihlah ikan dengan daging tebal. Ikan berdaging tebal pastinya tidak mudah hancur saat dibakar. Selain memerhatikan kondisi ikan, kalian juga dapat memeriksa kondisi pemanggang atau capitan yang kalian gunakan. Pastikan pemanggan atau capitan yang kalian gunakan bersih dan tidak memiliki noda bekas arang di sana.
4. Manfaat Ikan Nila bagi Kesehatan
Ikan nila tidak hanya memiliki rasa daging yang lezat, tetapi juga memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan. Ikan nila sendiri mengandung vitamin B12, fosfor, selenium, protein, hingga kalium.
Mengonsumsi ikan nila dipercaya baik untuk pencernaan, dapat membantu menjaga kesehatan tulang, membantu mencegah kanker, mencegah penuaan dini, dan juga membantu menjaga kesehatan otak. Kandungan asam lemak omega-3 dalam ikan nila juga dipercaya dapat membantu menjaga kadar kolesterol tubuh.
5. Saran Penyajian
Lauk spesial yang satu ini akan semakin lezat jika disantap dengan nasi panas. Kalian juga bisa tambahkan lalapan supaya rasa semakin segar.
Jika kalian suka pedas, kalian bisa tambahkan sambal yang sekiranya sesuai dengan ikan nila bakar madu. Terdengar lezat, bukan?
Yuk, tunggu apalagi, segera eksekusi resep ikan nila bakar madu ini di rumah. Selamat mencoba!
Baca Juga: Anti Gagal! Resep Selai Buah Isian Nastar Lebaran, Mudah Bikinnya
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.